whoisthis94's Reading List
198 stories
Garis Samar  by Your_Hilal
Your_Hilal
  • WpView
    Reads 1,080,881
  • WpVote
    Votes 15,795
  • WpPart
    Parts 16
Ciara Savia, gadis 20 tahun yang dinikahkan dengan pria 34 tahun (bukan duda). Beda 14 tahun. Buset, itu gap usia atau kesenjangan ekonomi di Indonesia? Jauh bener. Mau dibilang pernikahan ideal? Bukan. Mau dibilang toxic? Juga bukan. Calon mahasiswi hukum, menikah dengan letnan kolonel Kopassus yang lebih sering berurusan dengan senjata daripada negosiasi di meja kerja. Ciara masih sibuk memahami hukum negara, sementara Pramudya sudah tahu bahwa hukum bisa dibengkokkan dengan uang dan kuasa. Mau diakhiri, tapi Ciara punya prinsip "Mati sekali, hidup di dunia sekali, jatuh cinta sekali, menikah juga harus sekali. Meski pernikahan ini berawal dari konspirasi, cerai bukanlah solusi." Jadi, gimana, nih? [Publish : Jum'at, 31 Januari 2025] [Finish: Jum'at, 24 Oktober 2025] © Your Hilal 2025
What Was Left of Us? by nasabeela
nasabeela
  • WpView
    Reads 213,309
  • WpVote
    Votes 14,129
  • WpPart
    Parts 64
Empat tahun lalu, Jendra Saga Moreau dan Sienna Hanumeya Kamal menikah-bukan karena cinta, bukan pula karena paksaan. Mereka sama-sama tahu, hidup dewasa tak selalu memberi ruang bagi perasaan. Kadang, yang tersisa hanyalah pilihan rasional. Maka mereka sepakat dalam sebuah perjanjian sederhana: pernikahan privat, tanpa ekspektasi, tanpa keterikatan emosional. Jendra adalah diplomat muda yang segera bertugas ke luar negeri. Sienna? Gadis dua puluh satu tahun yang kala itu masih terlalu muda, terlalu polos-namun cukup berani untuk berkata, "ya." Setelah hari itu, Jendra pergi. Ia tidak benar-benar menghilang, tapi cukup jauh untuk membuat Sienna menjalani empat tahun pernikahan seorang diri. Ia tetap menjadi istri-di atas kertas. Tanpa kabar. Tanpa kunjungan. Tanpa pernah ditanya, apakah ia baik-baik saja. Empat tahun berlalu, dan takdir mempertemukan mereka kembali-di sebuah acara keluarga milik keluarga Kamal. Namun Sienna yang kini berdiri di hadapan Jendra bukan lagi gadis yang dulu ia tinggalkan. Ia telah tumbuh menjadi perempuan dewasa-tenang, berjarak, tak mudah disentuh. Sorot matanya tak lagi mencari, dan ucapannya tak menyisakan ruang bagi kenangan. Tak ada lagi sisa-sisa keluguan yang sempat membuat Jendra merasa nyaman. Mereka masih terikat oleh ikatan yang sah. Tapi, bisakah sebuah pernikahan yang dulu dibangun tanpa cinta... perlahan tumbuh menjadi rumah yang layak dihuni? Start: 5 Agustus 2025 End: 31 Oktober 2025
Fatal Trouble by garingkriukkress23
garingkriukkress23
  • WpView
    Reads 2,049,807
  • WpVote
    Votes 106,501
  • WpPart
    Parts 62
Spin off dari "The Gautama's World" Pernikahan ini tak bermakna. Pernikahan yang berlandaskan dendam bukan cinta. Pernikahan tanpa pesta, tanpa tamu undangan dan tanpa keluarga. Pernikahan yang terjadi dalam waktu lima menit dengan hanya ada pendeta dan pengawal yang menodongkan pistol. Pernikahan yang sangat jauh dari bayangan Nala. Tujuannya yang ingin pulang ke Jakarta untuk berlibur merayakan natal dan tahun baru bersama keluarganya harus berubah total setelah sepupu yang berencana akan mengantarnya pulang malah menculiknya dan menikahinya secara paksa. Menjadi kesalahan paling fatal dalam hidup Alaric dengan mengambil gadis lugu itu untuk keegoisannya melumpuhkan keluarga Gautama. Namun meski demikian, Alaric tak menyesal dan tak berniat melepaskan gadis itu dari sisinya.
Your Everyday by seoulsmermaid
seoulsmermaid
  • WpView
    Reads 2,543,875
  • WpVote
    Votes 169,414
  • WpPart
    Parts 47
Menurut Bya, jatuh cinta tidak ada dalam daftar jobdesk ketika dirinya menandatangani kontrak dengan HRD. Kevin Kuo, tidak pernah menyangka jika dia bisa menjadikan seseorang baru sebagai tempatnya kembali setiap malam, bercerita panjang lebar tentang segala apa yang dia rasakan. Pekerjaan sangat minim bersinggungan, tapi diskusi mereka berjalan dengan baik dan rutin dilakukan. Cinta, tidak termasuk didalam setiap topik briefing mereka setiap senin pagi. Tapi bagaimana ketika rutinitas tak terencana ini malah menjadi kebiasaan yang sama?
BEGIN AGAIN [selesai] by saturnspecies
saturnspecies
  • WpView
    Reads 541,104
  • WpVote
    Votes 34,018
  • WpPart
    Parts 54
Lima tahun lalu, Citra melepas semuanya: pernikahan, cinta, dan juga kepercayaannya pada seorang pria bernama Erlan. Kini, ia berdiri sebagai ibu tunggal yang membesarkan Raka, buah hati yang menjadi alasan ia tetap kuat. Hidupnya sederhana tapi tenang... sampai masa lalu kembali datang mengetuk pintu. Erlan tak pernah tahu bahwa ia meninggalkan lebih dari sekadar kenangan. Kini, ia dihadapkan pada kenyataan mengejutkan-seorang anak kecil yang memanggil nya "Ayah," dan seorang wanita yang masih menyimpan luka karenanyaa. Ketegangan tumbuh, kebersamaan yang canggung perlahan berubah menjadi kedekatan yang tak bisa dihindari. Tapi semakin dekat, semakin rumit semuanya. Citra berusaha mempertahankan batas, sementara Erlan mencoba memperbaiki apa yang dulu ia hancurkan. Di tengah hadirnya sahabat keluarga yang selalu ada dan diam-diam menyimpan harapan Citra harus memilih antara melangkah ke depan atau memberi kesempatan pada masa lalu. Mampukah cinta yang pernah patah tumbuh kembali dari puing-puingnya? Atau ada luka yang terlalu dalam, terlalu rumit, untuk disembuhkan? Begin Again adalah kisah tentang cinta yang tak selalu lurus jalannya, tentang keberanian memulai dari awal, dan tentang siapa yang tetap tinggal-bahkan ketika segalanya terasa mustahil. ⚠️ Peringatan: Cerita ini karya asli penulis. Dilarang menyalin, menggandakan, atau mempublikasikan tanpa izin. First published: 29 Agustus 2025 #clbk #SecondChanceLove#LoveAfterDivorce #MantanJadiAyah #ReunitedLove #CintaTakSelesai #HealingRomance #JatuhCintaLagi kesempatankedua
PASSACAGLIA [END] by lnfn21
lnfn21
  • WpView
    Reads 520,450
  • WpVote
    Votes 44,558
  • WpPart
    Parts 69
Pada Dahlia yang mendatanginya dalam keadaan hamil muda untuk mencari tahu informasi tentang keberadaan sang kekasih yang konon dipindahtugaskan ke pedalaman Aceh; siang pukul dua, di dalam ruang kerja petinggi Korem 084/Bhaskara Jaya yang dinding dan pasaknya sungguh kuno itu, di antara desir angin yang beradu dengan dahan dan ranting pohon jambu besar, dari dekat jendela yang terbuka dua sisi daunnya; tujuh tahun silam; Brigadir Jendral Januar Malaka memberi ajuan, "Karena itu hasil perbuatan bawahan saya, maka saya yang akan tanggung jawab. Saya yang akan jadi Ayah sah-nya." ©linasworld, 2025; hak cipta dilindungi undang-undang
Let Me Be Yours [SELESAI] by beyourseasons
beyourseasons
  • WpView
    Reads 381,469
  • WpVote
    Votes 13,625
  • WpPart
    Parts 40
Menjadi pengantin pengganti adalah hal yang tidak pernah terbayangkan di dalam hidup Nismara sebelumnya. Menjadi bagian dari sebuah keluarga besar bukan pula menjadikan hidup gadis itu serta-merta bergelimang kebahagiaan. Sebaliknya, hidup Nismara berubah seratus delapan puluh derajat. Gadis biasa itu setiap harinya harus bergelut dengan keluarga yang sebagian besar sama sekali tidak menyukainya, terlebih lagi menghadapi sikap suami yang kerap kali membingungkannya. (semua foto yang ada dalam bagian cerita from pinterest) . .
Empty Vows by mangocap
mangocap
  • WpView
    Reads 2,673,190
  • WpVote
    Votes 172,959
  • WpPart
    Parts 36
[Misi #1: Jadi istri durhaka] Lelah menghidupkan rumah tangga yang sunyi dan dingin sendirian selama 4 tahun, Lyn mulai mencari jalan lain untuk menarik perhatian River. Bukan lagi menjadi trophy wife baik hati nan perhatian, tapi menjadi istri rebel yang durhaka. "Pokoknya mulai sekarang gue akan jadi istri durhaka dan stecu!" seru Lyn, berapi-api. "Apaan, tuh, stecu?" "Setelan cuek, Ra!" Asmara berdecak. "Yakin lo bisa konsisten jadi istri durhaka?" Lyn terdiam. Itu dia masalahnya! Dia terlalu mencintai River sampai sulit mengabaikan pria itu. Namun, keraguannya langsung surut saat dia tahu bahwa ada yang seseorang yang tengah mendamba posisinya sebagai Nyonya River Danendra Halim. 18+ Start: Agustus 2025 Finish: -
LEGAWA by iiprtw01
iiprtw01
  • WpView
    Reads 309,860
  • WpVote
    Votes 19,171
  • WpPart
    Parts 35
Cinta bukan yang pertama kali datang di antara mereka. Tapi luka, sunyi, dan pengabaian yang tidak pernah benar-benar pergi. Lara dibesarkan dalam diam yang dipaksa, dalam luka yang diwariskan, serta dalam hidup yang mengajarkannya untuk tidak pernah berharap apa-apa. Sedang Mahadewa, adalah pria yang telah kehilangan cahaya sejak lama, terlalu dingin untuk disentuh, terlalu remuk untuk kembali percaya, juga terlalu rusak untuk dicintai. Pernikahan mereka tidak dimulai dengan cinta, tidak lahir dari kasih tapi sebuah kewajiban. Juga merupakan pertarungan diam-diam untuk saling menyakiti. Namun dalam ruang yang sama di antara detak jam yang berjalan tanpa suara, lewat sentuhan juga hasrat yang mulai menyelinap, rasa mulai tumbuh di waktu dan tempat yang tidak semestinya. Di balik dinding bisu dan permainan semesta, mereka selalu saling mencari dan menemukan. Lalu saat masa lalu datang menagi, dan mereka saling kehilangan satu sama lain, akankah perasaan yang tak pernah sempat diucapkan itu cukup untuk menyelamatkan mereka? Apakah perasaan yang tak pernah diberi nama akan kembali membawa mereka untuk saling menemukan? Atau mereka memang ditakdirkan hanya untuk saling melukai, lalu kehilangan. -- WARNING⚠️⚠️ 18+ Terdapat adegan seksual, kekerasan, abusive dan mental illnes. Mohon bijak dalam memilih bacaan
ROMANTIC ESCAPE by Ina_Syifa12
Ina_Syifa12
  • WpView
    Reads 1,002,419
  • WpVote
    Votes 65,055
  • WpPart
    Parts 40
Gatari Naresdipati adalah seorang model berusia 27 tahun. Berkat sang ibu yang menjadi biro jodohnya, Gatari menikahi Atlas Shane Wijayanto--seorang arsitek yang seumuran dengannya. Di sinilah kisah pernikahan kontrak mereka yang penuh dengan lika-liku dan luka dimulai.