MINE
3 stories
Ex Husband by kangnield
kangnield
  • WpView
    Reads 2,578,800
  • WpVote
    Votes 116,157
  • WpPart
    Parts 35
[FOLLOW SEBELUM BACA] Perpisahan yang terjadi empat tahun lalu membuat Liliana terpuruk akan keadaan dirinya sendiri. Suaminya menceraikan dirinya karena sebuah kesalahpahaman. Awal-awal masa setelah perceraian, Liliana harus menanggung beban hidup yang besar. Terlebih saat mengetahui ia tengah mengandung anak pertama mereka. Selama empat tahun, Liliana berhasil menjadi seorang ibu sekaligus ayah untuk putranya. Liliana mengubur dalam kenangannya bersama sang mantan suami. Liliana berharap ia akan selalu hidup bahagia berdua dengan putranya. Namun takdir berkata lain, mantan suaminya ternyata adalah bos di mana tempat ia bekerja. Luka di hati yang perlahan sembuh kini menganga kembali setiap mendengar hinaan dari mantan suaminya. *** Start: 5 Mei 2020 Finish: September 2020 [NOTE: Cerita sudah tidak lengkap, versi BARU DAN LENGKAP ADA DI DREAME: KANGNIELLEA]
With You [Sequel Ex Husband] by kangnield
kangnield
  • WpView
    Reads 113,999
  • WpVote
    Votes 8,676
  • WpPart
    Parts 36
Noah, pemilik perusahaan Winston Corp. Dia sangat mencintai Alaina, sang sahabat masa kecilnya. Mereka berdua tumbuh bersama, begitu pula dengan cinta Noah yang tumbuh semakin besar dan cinta itu hanya untuk Alaina seorang. Mereka berdua pun menjalin kasih selama bertahun-tahun. Namun semua berubah 180° ketika Noah mengetahui pengkhianatan yang dilakukan sahabatnya Keanu dan kekasihnya Alaina. *** Saat itu Noah berkendara dengan penuh amarah pasca mengetahui pengkhianatan yang dilakukan oleh dua orang yang paling ia sayangi. Tanpa terelakkan lagi, sebuah kecelakaan terjadi. Tidak, Noah baik-baik saja. Yang paling menderita di sini adalah korban Noah. Naira Raquella. Atas kesalahannya, Noah harus bertanggung jawab pada gadis itu dan juga hidupnya. Hidup Naira kini hanya bergantung pada Noah karena ia tidak memiliki siapa-siapa lagi di dunia ini. Naira di diagnosa mengidap Paraplegia setelah kecelakaan. Noah tidak menyukai Naira, gadis itu hanya akan menyusahkan hidupnya saja. Dan juga, siapa yang ingin menghabiskan sisa hidup bersama gadis penderita paraplegia seperti Naira?
My (Ex) Wife by kangnield
kangnield
  • WpView
    Reads 14,043
  • WpVote
    Votes 676
  • WpPart
    Parts 6
Shakira sudah lelah dengan pernikahannya yang tidak dihargai oleh Gavriel. Kesabaran yang mulanya segunung kini sudah setipis tisu. Ia ingin segera berpisah dari suaminya. Tanpa tahu proses hukum yang berlaku, Shakira menyerahkan semua proses perceraian pada sang pengacara. Yang Shakira ketahui, dirinya sudah bercerai dengan Gavriel. Tapi, kenapa lelaki itu kembali dan mengatakan hal yang tidak masuk akal? Katanya, ia dan Gavriel tidak pernah bercerai. Kini, lelaki itu juga menginginkan hak asuh anak yang telah ia lahirkan. Akankah semua berlalu baik-baik saja? *** start: 25 Agustus 2023