Teenfict
9 stories
When Social Media Comes Alive by expellianmus
expellianmus
  • WpView
    Reads 352,102
  • WpVote
    Votes 67,525
  • WpPart
    Parts 20
Tidak ada yang salah dengan media sosial. Yah, setidaknya, itu pendapatku sebelum tiga remaja asing seumuranku datang menghampiri dan mengaku bahwa mereka bernama Instagram, Wattpad, dan LINE. Kalau itu belum cukup aneh, mereka tidak sekadar datang. Mereka datang dan memintaku untuk berhenti sejenak dari media sosial. Aneh sekali, kan? Maksudku, bagaimana bisa aku bertahan hidup sehari tanpa media sosial? Atau... apa mungkin aku bisa? #3 in Short Story [08/07/17]
Hello, Would You Like to Be My Cyborg? by expellianmus
expellianmus
  • WpView
    Reads 504,666
  • WpVote
    Votes 78,523
  • WpPart
    Parts 29
Laura ditugaskan oleh SCN (Sekolah Cyborg* Nusantara) untuk mencari dan membawa pulang Damar-seorang cyborg cowok yang dua tahun lalu kabur dari SCN. Damar diberitakan pindah ke sekolah manusia normal dengan identitas dan tampang yang bisa dipastikan berubah. Dengan bekal dokumen-dokumen berharga dan superlengkap dari SCN (dokumen itu meliputi sampai struk belanja Damar selama di SCN), Laura harus menemukan Damar dan membawanya kembali ke SCN. Tapi demi melakukan tugas itu, Laura juga harus berbaur dengan manusia-manusia normal di sekolah tempat Damar dikabarkan berada. Laura terpaksa harus menyembunyikan tubuh-tubuh robotnya kalau dia tidak mau dianggap menakutkan. Untungnya, ada hal baik dari segala kesialan yang menimpa Laura. Dia berkenalan dengan teman baru yang menyenangkan serta duduk sebangku dengan cowok yang tampangnya lumayan. Laura berharap, semuanya akan mudah-dia akan menemukan Damar, menyadarkan cowok itu untuk pulang, dan selesai. Tidak akan ada ikatan dengan manusia normal yang telanjur terbentuk terlalu dalam. Tolong katakan semuanya semudah itu. -- *Cyborg: manusia dengan bagian tubuh robot
I Wuf U by wulanfadi
wulanfadi
  • WpView
    Reads 12,674,071
  • WpVote
    Votes 491,069
  • WpPart
    Parts 35
I Wuf U: Ketika terlalu takut mengatakan "I Love You". Bila saja semua orang bisa berani menyatakan perasaannya. Pasti dinamika yang mengatasnamakan cinta tidak akan terjadi. Iris, Ira, Ari, dan Alden. Kalian akan berkenalan dengan Iris, perempuan yang hidup dengan menari, bernapas seraya menutup diri dari dunia, dan tidak pernah mengerti arti kasih sayang yang sebenarnya. Kalian akan mengikuti kehidupan kecil Ira, perempuan yang paham akan artinya sesak, satu dari jutaan hati malang yang tersesat, dan iri yang memuncak. Kalian akan mengerti Ari, laki-laki yang berusaha berubah menjadi lebih baik, menahan candu dengan permen Yupi, dan terjebak zona pertemanan. Kalian akan jatuh hati pada Alden, laki-laki yang berhadap pada 0,1 persen, berjuang mengalahkan penyakitnya, dan tahu sakitnya bertepuk sebelah tangan. Kalian akan mungkin atau mungkin tidak jatuh cinta pada cerita ini.
A Riddle Upon Us by aritanda
aritanda
  • WpView
    Reads 2,734,603
  • WpVote
    Votes 171,621
  • WpPart
    Parts 38
Sabrina, cewek cuek yang tiba-tiba sebangku dengan cowok yang gayanya sok. Semua cewek memuja cowok itu sebagai cogan dan anak OSN yang jenius. Dan segala kebetulan membuat mereka sering bertemu. Tapi bagaimana kalau Sabrina melihat sifat asli atau bisa dibilang aibnya? Dan bagaimana kalau seiring waktu mereka tidak merasa keberatan dengan kebetulan-kebetulan itu?
Kita by renitanozaria
renitanozaria
  • WpView
    Reads 5,856,348
  • WpVote
    Votes 348,244
  • WpPart
    Parts 44
[Completed] Aku tidak pernah percaya pada keajaiban. Lalu kemudian, aku melihatmu tertawa.
Secret Love Song by renitanozaria
renitanozaria
  • WpView
    Reads 2,704,560
  • WpVote
    Votes 299,146
  • WpPart
    Parts 42
[Completed] (sebagian chapters diprivat untuk followers, follow untuk membaca) Untukmu, yang berani singgah namun tak pernah sungguh. Tentang kita, yang dulu sedekat nadi tapi terlalu rumit untuk menjadi. Dariku, yang masih menyayangimu. update mingguan setiap hari selasa.
HSS (1): Daisy by wulanfadi
wulanfadi
  • WpView
    Reads 2,479,665
  • WpVote
    Votes 196,180
  • WpPart
    Parts 22
Keluarga harmonis, teman-teman selalu ada di sampingnya, paras cantik, bahkan otak yang terbilang cerdas. Semua dimiliki oleh Judy. Apa pun yang kamu inginkan, dia punya. Tinggal sebutkan saja, Judy akan memberi dengan cuma-cuma-tentunya, dengan cara blak-blakan khasnya. Namun ada satu hal yang tidak dia miliki. Bunga daisy. Meski pengertiannya tidak secara harfiah. Dia Judyrastika, dan segudang cerita dan rahasia akan segera kamu ketahui dari perempuan ini.
Childhood Memories by dhitapuspitan
dhitapuspitan
  • WpView
    Reads 4,020,638
  • WpVote
    Votes 220,462
  • WpPart
    Parts 39
[Published by Inari, 2018] Karena kebadungannya, Sandra harus pindah ke Bandung dan tinggal bersama neneknya yang strict abis. Pada hari pertama tinggal di rumah nenenya, tiba-tiba Sandra tersiram air oleh cowok tetangga. Cowok yang bernama Ardan ini ternyata teman masa kecil Sandra. Dengan cepat, mereka jadi sahabat lagi. Sandra senang Ardan masih inget Sandra suka stroberi. Sandra senang Ardan baik, mau antar Sandra ke sekolah. Yang Sandra nggak senang, Ardan suka curhat tentang Anjani, cewek yang Ardan taksir. © 2015 by dhitapuspitan
ROSE QUARTZ by renitanozaria
renitanozaria
  • WpView
    Reads 2,944,494
  • WpVote
    Votes 306,012
  • WpPart
    Parts 41
[Completed] (sebagian chapters diprivat untuk followers, follow untuk membaca) Cerita ini bukan apa-apa. Hanya kisah tentang seorang astronot bernama Adrian, yang menolak berada di luar orbit sebuah galaksi yang dia namai Azalea