Tsabit read
20 stories
Garis Singgung by niallgina
niallgina
  • WpView
    Reads 5,636,410
  • WpVote
    Votes 396,840
  • WpPart
    Parts 27
Orang-orang mengatakan, jika kamu menyukai seseorang, maka perasaan itu hanya bertahan selama 4 bulan. Lebih dari itu, artinya kamu mencintainya. Awalnya Andina hanya menjadikan anak lelaki itu sebagai pelampiasan move on saat SMP, tetapi ia tak tahu bahwa perasaan cinta monyet masa pubertas itu nyatanya dapat berubah semakin dalam dan bertahan lebih lama dari yang ia kira. 3 tahun? 6 tahun? 9 tahun Andina mengagumi dalam diam! Dan seperti garis yang bersinggungan, takdir seolah selalu membawa Andina kembali padanya. [Revised and abridged version is available on Gwp.id (username: niallgina)] Story by: Niallgina Cover illustration belongs to AlinaShapran on Dribbble (not mine). Yang plagiat akan ketahuan, siapapun kamu.
Dialektiva by penacandramawa
penacandramawa
  • WpView
    Reads 345,936
  • WpVote
    Votes 59,229
  • WpPart
    Parts 50
Ini cerita tentang Tiva dan kejenuhannya terhadap tipe-tipe mahasiswa yang ada di kampusnya--terutama di kelasnya. Tipe mahasiswa yang caper sama dosen, yang menggadaikan ungkapan agen of change sebagai alasan bolos kuliah, yang menyumpal telinganya dengan headset saat kuliah berlangsung, atau yang hanya bengong dan baca komik atau novel saat diskusi. Lalu Tiva sendiri masuk ke tipe mahasiswa yang mana? Dia tidak masuk di salah satunya. Dia membentuk tipe mahasiswa tersendiri--yang beranggotakan Tiva seorang. Tiva yang malas ikut diskusi "kacangan" di kelasnya, yang bukan mahasiswa berprestasi, yang tidak ikut BEM atau himpunan yang dielu-elukan sebagai media mahasiswa bisa mendapat banyak pengalaman, yang tidak pernah ikut riset atau penelitian juga. Tiva memang terkesan cuek dan apatis, tetapi ia selalu ada di garda terdepan dalam peka terhadap lingkungan sekitar. Juga, ia bisa menyelesaikan masalah hanya dengan kata-katanya. Dan saat dia berdialektika, semua tipe mahasiswa hanya bisa terdiam dan berdecak kagum dalam hatinya. Efek dari dialektika yang dilontarkan oleh Tiva (re: dialektiva) memberikan pengaruh besar setidaknya kepada tiga orang; Adiran Kiluan sebagai mahasiswa berprestasi yang tidak ingin spotlight miliknya ini berpindah kepada Sativa, Bumi Barameru sebagai "pejuang keadilan" yang merasa bahwa ucapan dan intuisi Tiva membuatnya menjadi manusia seutuhnya, juga Mizi yang sadar bahwa ia lebih dari sekadar "biasa". Baik Adiran, Bumi, dan Mizi pada akhirnya sama-sama mengorbit pada lintasan yang tidak pernah Tiva ciptakan. Ketiga laki-laki itu merasa berkonstelasi dengan Tiva dan merasa membutuhkannya. Tapi masalahnya, Tiva adalah seseorang yang kompleks dan sulit diterka. Akankah Adiran, Bumi, dan Mizi mampu mengorbit--bahkan melebur--bersama Tiva?
Halogika | Pre-order (2) 21 Desember 2022 by coffeenians
coffeenians
  • WpView
    Reads 242,575
  • WpVote
    Votes 31,130
  • WpPart
    Parts 36
Jenjang pendidikan yang baru. Kawan-kawan yang baru. Dunia yang baru. Stereotipe yang baru. Begitulah yang dialami Logika ketika mempelajari ilmu filsafat sebagai mahasiswa baru. Ia bukan hanya harus mengatasi kecemasan keluarganya yang konservatif, melainkan juga menghadapi generalisasi yang dilemparkan oleh kakak tingkatnya ketika mendapati selera berbusananya yang religius. Filsafat dan theisme-religius seolah tak boleh bersanding, dan Logika berupaya untuk membuktikan bahwa streotipe semacam itu, yang bahkan terlontar dari sesama mahasiswa filsafat, benar-benar tak berdasar.
Light by millenium_author
millenium_author
  • WpView
    Reads 86,617
  • WpVote
    Votes 9,414
  • WpPart
    Parts 11
UPDATE SETIAP HARI MINGGU! Light by cantikazhr Menikah muda? Bagaimana rasanya? Menyiksa. Itulah yang dirasakan Kayla Khanzania saat terpaksa menikah dengan Rio Adiwijaya. Memiliki suami tampan rupanya bukan sebuah anugerah, melainkan musibah! Kayla yang baru berusia 18 dan Rio yang baru berusia 19, membuat kisah rumah tangga mereka berbeda dari yang lain. Ditambah, pernikahan itu harus DIRAHASIAKAN! Sikap dingin Rio, membuat Kayla muak dan tidak tahan terus hidup bersama lelaki itu. Ditambah ada Lucas, lelaki yang selalu memberi Kayla perhatian yang tidak pernah diberikan oleh Rio. Apakah Kayla akan tetap bertahan menjalani pernikahan terpaksa dengan Rio? Copyright by cantikazhr 2018
Sarhad (Bisai #2)  | ✓ by Crowdstroia
Crowdstroia
  • WpView
    Reads 84,725
  • WpVote
    Votes 9,334
  • WpPart
    Parts 17
"Putra Mahkota melangkah selamatkan kerajaannya yang melemah." Daneswara Tanureja adalah larangan; segalanya yang salah dan tak boleh dilakukan. Persona berbeda yang dia tampilkan kepada adik-adiknya adalah kamuflase akan siapa dia sebenarnya. Namun, kamuflase itu mulai retak sejak keluarganya diteror. Setelah berhasil menangkap sang pelaku peneroran tertangkap, Danes berhasil menginterogasinya diam-diam. Dan dari bibir sang pelaku, sebuah rahasia keluar sebagai kunci memenuhi tujuan Danes. Dia pun ingin mendapat kekuasaan milik keluarga lain yang selama ini menaungi perusahaannya. Edreya Oktavia adalah peringatan; segala yang harus dicengkeram otak atas bahaya yang mengancam. Teman-temannya mungkin tahu pekerjaannya sebagai asisten rumah tangga, tetapi hanya rekan bisnis yang tahu pekerjaan sampingannya sebagai penjual organ tubuh ilegal. Pencariannya akan sosok pria yang hilang membawanya ke masalah lain, dan Danes berada di tengah masalah tersebut. Tujuan mereka berkelindan hingga mereka harus bekerja sama untuk mencapai tujuan masing-masing. Dalam hubungan mereka, tak ada cinta dan belas kasih. Hanya ada nafsu dan kegilaan. Namun, sampai mana batasan mereka menoleransi satu sama lain--terutama jika mereka harus hidup serumah, dan tubuh demi tubuh senantiasa menumpuk di balik pintu mereka? [sekuel novel "Rengat"] writing: Desember 2020 - Maret 2023 All rights reserved © 2024 by crowdstroia
Rengat (Bisai #1) | ✓ by Crowdstroia
Crowdstroia
  • WpView
    Reads 894,082
  • WpVote
    Votes 115,490
  • WpPart
    Parts 25
Mikaela Soerjodiningrat adalah mitos; tercipta akan kepercayaan yang ingin dilihat orang tanpa terbuktikan kebenarannya. Berbagai rumor berseliweran mengelilingi gadis itu. Mulai dari rumor bahwa dia sering menghangatkan ranjang banyak lelaki, bahwa dia tak pernah dianggap sebagai anggota keluarganya sendiri, dan bahwa dia sudah beberapa kali membunuh janinnya. Semua terbentuk untuk membuat orang-orang merasa memiliki hidup yang lebih baik. Remizard Tanureja adalah lamunan; dibentuk oleh angan indah orang-orang akan harapan tak tercapai. Banyak asumsi bermunculan melingkari lelaki itu. Mulai dari asumsi bahwa keangkuhannya menyimpan perhatian diam-diam, asumsi sikap dinginnya menyembunyikan sisi hangat, dan asumsi bahwa pribadinya terasa tak tersentuh karena dia memendam luka. Semua tercipta untuk membuatnya terlihat lebih mudah diraih. Sekilas, mereka memandang persona satu sama lain layaknya manusia sempurna; rupawan, kaya, diinginkan. Namun tak ada gading yang tak retak. Remi mengetahui keluarga Soerjodiningrat sebagai keluarga konglomerat dengan catatan hitam. Sebagai afiliasi grup bisnis konglomerat saingan Soerjodiningrat, Remi awalnya tidak yakin dia bisa dekat dengan Kael. Kendati pada akhirnya mereka mengenali satu sama lain lebih dari gosip dan asumsi, mereka menyadari bahwa ada musuh berbahaya yang mengintai pergerakan mereka. Musuh yang harus menyingkirkan mereka demi melancarkan rencananya sendiri. All rights reserved © 2019 by crowdstroia
Aklimatisasi [ON HOLD] by Crowdstroia
Crowdstroia
  • WpView
    Reads 211,974
  • WpVote
    Votes 25,357
  • WpPart
    Parts 7
Hampir satu dekade Aksel Hadiraja bekerja di perusahaan keluarga, akhirnya dia memutuskan untuk keluar. Dia kemudian bekerja sama dengan seorang pengusaha dalam sebuah penelitian. Kejadian buruk datang dan mendadak Aksel dijadikan tersangka atas tindakan kriminal yang tak dia lakukan. Aksel harus berupaya agar dia bisa lolos dari praduga yang menimpa. Dan dia tahu betul siapa orang yang bisa dia mintai tolong untuk membantunya-walau mereka cenderung enggan bekerja sama dengan Aksel. Rahasia keluarganya sendiri sudah tersingkap, dan menyerah bukan pilihan kendati dia menginginkannya. Aklimatisasi © 2021 by Crowdstroia
Sehijau Limau [DISCONTINUED] by Crowdstroia
Crowdstroia
  • WpView
    Reads 122,162
  • WpVote
    Votes 19,127
  • WpPart
    Parts 13
Uriel Adi Nismara sudah tahu dia akan dijodohkan. Ibunya telah mengingatkannya sejak dia masuk SD. Pertunangan dari kecil adalah tradisi keluarga Cakrawangsa. Dan Uriel menyetujui karena ibunya tak memaksa, berkata bahwa Uriel boleh menolak dan mengganti calonnya. Bertahun-tahun ibunya mencari kandidat. Waktu pun berlalu hingga Uriel lupa dengan perjodohan itu. Kemudian saat dia memasuki tingkat akhir SMA, ibunya memberi kabar di malam sebelum tahun ajaran baru. "Mami udah ketemu calonnya. Dia satu sekolah sama kamu. Seangkatan juga. Semoga kalian cocok." Tak ada pemaksaan. Ibunya bahkan tak memberi kontak si calon tunangan ini. Uriel hanya diberi profil singkat. Harus dia sendirilah yang berinisiatif mendekati-itu pun kalau Uriel tertarik. Sehijau Limau © 2020 by Crowdstroia
Heart of Havoc by Crowdstroia
Crowdstroia
  • WpView
    Reads 140,630
  • WpVote
    Votes 14,129
  • WpPart
    Parts 5
When dreams come true, but you forget the risk. Copyright 2019 by Crowdstroia
Tsabita Ilana by suffynurcahyati
suffynurcahyati
  • WpView
    Reads 975,177
  • WpVote
    Votes 47,643
  • WpPart
    Parts 36
Ditengah kegalauannya menjomblo di usia yang udah gak setengah mateng lagi, Tsabit dihadapkan dalam situasi rumit. Menikah sama cowok ganteng, famous, anak konglomerat, tajir, siapa yang gak mau? Meskipun dia brondong sekalipun? Sayangnya Tsabit harus menelan pil pahit dari cowok bernama Arsa yang sekaligus suaminya itu. Menikah tanpa dilandasi cinta itu gak asik Kata siapa? Emangnya bisa? Kalau mereka bisa saling cinta, gimana dengan perjanjian Tsabit dengan Kartika, mamanya Arsa? Bisakah Tsabit mempertahankan kesakralan pernikahannya hanya demi ego semata? 09Nov16 #3 Spiritual 17Des16 #4 spiritual 23Des16 #5 spiritual