s Reading List
25 stories
Happy Birth-die (SUDAH TAYANG SERIESNYA) by beliawritingmarathon
beliawritingmarathon
  • WpView
    Reads 3,457,402
  • WpVote
    Votes 383,071
  • WpPart
    Parts 47
Serial adaptasi sudah tayang di Vidio! Kematian dan kelahiran adalah dua hal yang memiliki korelasi. Jika keduanya terjadi bersamaan, apa kalian bisa mencegah satu di antaranya? *** Mahesa Putra Pradana, biasa dipanggil Heksa. Definisi cowok dengan pahatan paling sempurna di SMA Rising Dream. Hidungnya mancung dan punya eye smile yang membuat cewek-cewek pemujanya pingsan dadakan hanya dengan sekali kedip. Tapi siapa yang menyangka kalau ternyata dia phobia parah sama hantu? Apesnya, Heksa malah sering terjebak dalam situasi pelik bersama Pijar. Pijar Malam Hari, sosok cewek mistis yang selalu berpenampilan serba putih, rambut digerai dan tatapan mata menerawang kosong. Sering dipanggil "zombie" karena kulit pucatnya. Jarang tersenyum, tidak pernah menangis, tidak bisa marah, yaaah hampir sama seperti mayat hidup. Pijar kecil sering mendamba pesta perayaan ulang tahun mewah. Meski tak pernah terwujud karena kehidupannya yang serba terbatas. Sampai suatu hari saat terbangun dari koma, Tuhan memberinya mata ajaib yang mampu melihat bulan dan tahun kematian orang-orang yang sedang berulang tahun. Anehnya setiap kali berada di dekat Heksa, penglihatannya menjadi kacau balau.
BAD GAMES by inibulan
inibulan
  • WpView
    Reads 3,478,412
  • WpVote
    Votes 246,765
  • WpPart
    Parts 61
[PART MASIH LENGKAP] [FOLLOW SEBELUM MEMBACA] Rencana Valletta untuk hidup damai di sekolah barunya hancur berantakan. Semua bermula ketika Valletta melayangkan tinjunya pada cowok paling dipuja dan berkuasa di SMA Adidarma. Tidak cukup hanya dengan permintaan maaf, cowok most wanted bernama Arran itu malah menyeret Valletta ke dalam hidupnya. Tanpa tahu malu, Arran mengklaim Valletta sebagai miliknya, membuat Valletta terus terikat, dan menjadikannya objek permainan. Semakin Valletta masuk ke dalam hidup Arran, ia tahu ia akan terluka jika hatinya ikut bermain di sana. Namun, semakin dalam ia masuk dan mencoba bertahan, ia juga akan menemukan sebuah jawaban teka-teki yang selama ini terus ia resahkan. Teka-teki yang akan membawa Valletta pada jawaban mengenai seseorang yang telah meninggalkannya. Rank; #1 in Fiksi Remaja (19-10-2020) Bad Games. ©Fuby Filian | 11 Januari 2018
I [Never] Give Up On You a.k.a Jarak Antarbintang - [Telah Terbit] by nauraini
nauraini
  • WpView
    Reads 5,216,318
  • WpVote
    Votes 372,307
  • WpPart
    Parts 48
"Lo tahu teori chaos?" "Efek kupu-kupu?" "Hmm... sensitive dependence on initial condition. Kayak lo yang di sini mampu ngerubah gue saat di Finlandia sana," jawab Auriga sambil memejamkan mata. Dilihat dari tempatku berdiri, dia terlihat sangat damai. "Pertemuan kita bukan sebuah kebetulan." Alfa Centauri Radistya, mahasiswi jurusan konservasi di salah salah universitas ternama negeri menjalani hari-hari perkuliahan dengan normal dan menyelingi aktivitas dengan kegiatan himpunan mahasiswa. Hidupnya baik-baik saja hingga datang Auriga, seniornya di kampus yang datang bagai hipernova dan membuatnya kesal terus-menerus. Dan ketika perasaan cinta mulai datang, Alfa dihadapkan pada misteri tentang seorang Auriga. Di antara perasaan cinta dan rasa putus asanya, dia mencoba mengurai satu per satu kehidupan Auriga yang bagaikan bereksperimen menguak misteri materi gelap alam semesta. Sanggup kah ia membawa Auriga untuk menikmati senja manis di tepi pantai? Atau kah dia akan menyerah dan memilih mundur dan berbalik arah pada sahabat Auriga yang selama ini diam-diam menyukainya sangat dalam? Semesta senang bermain-main. Benarkah semuanya adalah kebetulan yang disengajakan? . . . Terima kasih atas dukungan dan apresiasi teman-teman semua. Puji syukur cerita ini telah diterbitkan dengan judul Jarak Antarbintang. Bagi yang berkenan dengan versi cetaknya bisa mendapatkan di toko buku di Seluruh Indonesia. Untuk versi digital bisa didapatkan di Gramedia Digital. Copyright © 2015 by nauraini
Just a Friend to You  by galaxywrites
galaxywrites
  • WpView
    Reads 758,600
  • WpVote
    Votes 93,655
  • WpPart
    Parts 42
[Sudah Terbit] Ada dua alasan kenapa aku menganggap jatuh cinta sama Arka adalah sebuah kebodohan yang aku ciptakan sendiri. Yang pertama, Arka ganteng. Yang kedua, Arka adalah temanku. Teman dekatku. Arka yang terlahir ganteng membuatnya dikelilingi cewek-cewek cantik. Lihatlah mantan-mantan pacar Arka sebagai buktinya. Menyandingkan diriku dengan Arka adalah sebuah harapan konyol. Berharap ada setitik kesempatan untukku agar bisa jadi pujaan hatinya adalah sebuah kebodohan yang nyata. Walaupun kadang menyebalkan, Arka baik padaku, kami saling peduli, saling berbagi cerita, dan tertawa bersama. Aku menganggap itu sesuatu yang spesial, tapi Arka mengatakan bahwa kami hanyalah teman.
Kita by renitanozaria
renitanozaria
  • WpView
    Reads 5,856,417
  • WpVote
    Votes 348,244
  • WpPart
    Parts 44
[Completed] Aku tidak pernah percaya pada keajaiban. Lalu kemudian, aku melihatmu tertawa.
Overawe. by vanillametzy
vanillametzy
  • WpView
    Reads 1,256,325
  • WpVote
    Votes 100,931
  • WpPart
    Parts 25
[SUDAH TERBIT] Derlano Dirta Derova. Buah jatuh tidak jauh dari pohonnya. Begitu lah komentar setiap orang jika mereka berkenalan dengan Derlano, atau yang biasa dipanggil dengan sebutan Lano. Sifat Lano sangat mirip, bahkan sama seperti sifat ayahnya. Badboy, tidak banyak berbicara, ketus, singkat, dan tegas. Dan satu lagi, ia tidak bisa dibantah. Semenjak terjadinya sebuah insiden, Lano semakin menutup dirinya terhadap orang asing, apalagi terhadap cewek. Para siswi di Perwira selalu berusaha dan mencoba untuk mendapatkan perhatian dan lirikkan dari Lano. Tetapi usaha mereka gagal, bahkan terlihat sia-sia. Termasuk Nadine Anetta Sahilla. Ia juga mencoba segala cara untuk mendapatkan perhatian dari Lano. Dan semuanya sirna saat beredarnya sebuah rumor yang mengatakan bahwa Lano tidak menyukai, bahkan membenci tipe bad-girl. Dan saat itu juga, Nadine berhenti untuk mencoba. Karena Nadine adalah bad-girl, bahkan lebih buruk dari itu. [Sequel dari The Feelings]
Starlight by inibulan
inibulan
  • WpView
    Reads 762,258
  • WpVote
    Votes 63,749
  • WpPart
    Parts 50
[FOLLOW SEBELUM MEMBACA] [COMPLETED] Kecelakaan yang dialami Stella membuatnya merasa berada di dasar terendah dalam hidup. Saat itu, Stella membenci hidupnya. Ia juga teramat membenci dalang dari hilangnya pengelihatan dan fungsi satu kakinya. Namun, seperti sedang ditegur Tuhan, kebenciannya perlahan terkikis dan padam. Sejak kehadiran sosok misterius yang tiba-tiba datang. Si Pemuda misterius itu memberitahunya tentang di luas langit malam yang gelap, masih ada satu bintang yang masih mau bersinar jika ia tidak menyimpan senyum berketerusan. Sayangnya, orang itu hanya menjadi sinar dalam gelapnya saja. Di saat Stella mulai kembali menyapa terang, orang itu justru pergi begitu saja, menghilang entah ke mana. Stella bertekad untuk menemukan sosoknya, berbekal sedikit informasi yang ia ketahui tentangnya. Di tengah pencariannya, Stella dipertemukan dengan pemuda misterius berhoodie yang beberapa kali menolongnya saat ia dibully di sekolah baru. Pada waktu yang bersamaan, sosok pembuat onar yang paling menyebalkan juga masuk ke dalam hidupnya tanpa salam. Di balik segala sikap dan perbuatan kedua orang itu pada Stella, keduanya menyimpan terlalu banyak rahasia. Starlight. ©Fuby Filian | 27 Mei 2018
The Girl From Tomorrow [COMPLETE] by beliawritingmarathon
beliawritingmarathon
  • WpView
    Reads 1,382,591
  • WpVote
    Votes 158,380
  • WpPart
    Parts 45
#𝕱𝖆𝖓𝖙𝖆𝖘𝖎 #𝐒𝐢𝐜𝐤𝐥𝐢𝐭 Juno tidak punya banyak pengalaman soal cinta. Tapi begitu dia jatuh cinta dunianya ikut jatuh semua. Si Ganteng kalem yang melankolis ini tak pernah menyangka akan terjebak dalam cinta yang begitu fantasi. Cinta memang tidak bisa memilih di mana dia akan tumbuh dan mengakar. Namun ketika sembarang saja cintanya dijatuhkan, bukan hanya urusan hati, melainkan hidupnya pun harus dipertaruhkan. Bagi Juno rasa yang tertaut pada Lana dan Kikan hanya akan jadi sebatas urusan yang tak akan pernah selesai. Juno adalah sinonim dari romansa yang lesap dalam lipatan waktu.
Our Days by JejakAngin
JejakAngin
  • WpView
    Reads 4,557,320
  • WpVote
    Votes 481,626
  • WpPart
    Parts 40
Geanno Adhiyaksa, nama yang sering membuat Tria sakit kepala. Sudah lima tahun Tria menemani Gean, bukan sebagai seorang pasangan. Tria adalah Sekretaris andalan Gean, yang mengetahui setiap detail apa yang dibutuhkan Gean. Ketika Tria menyadari bahwa selama lima tahun kebelakang hanya tentang bagaimana membuat Gean merasa nyaman tanpa mempedulikan kehidupan dirinya, maka Tria memutuskan untuk memikirkan hidupnya. Salah satunya mencari pasangan hidup, namun ia lupa jika Gean akan selalu merusak rencananya. Our Boss! ©SiKei 4-November-2018
NURAGA [Sudah Dibukukan] by TheReal_SahlilGe
TheReal_SahlilGe
  • WpView
    Reads 282,291
  • WpVote
    Votes 42,188
  • WpPart
    Parts 35
[SELESAI] Definisi cinta dari sudut pandang yang tak terwakili. Kata siapa remaja tidak bisa berprinsip? #RemajaIslam