bungakerlip's Reading List
5 stories
Journal: The Seasons di kenzaputrilia
kenzaputrilia
  • WpView
    LETTURE 109,804
  • WpVote
    Voti 16,074
  • WpPart
    Parti 65
[BOOK #1 OF THE JOURNAL SERIES] Mendapatkan beasiswa selama setahun di Inggris pastinya diterima baik oleh Zevania Sylvianna, seorang gadis pecinta klub bola Manchester United. Berangkat seorang diri ke negeri asing tak membuatnya mundur dari proses mengejar impiannya sebab ia percaya bahwa sebuah mimpi akan tercapai dengan tekad yang kuat. Kehidupannya berubah sesampainya di Inggris. Masuk ke klub jurnalistik membuatnya memiliki kesempatan untuk mengenal lebih jauh seorang Andrew Stanley, kiper tim futsal sekolah. Namun, ia harus menerima kenyataan bahwa Dave Collins, sahabat Andrew, juga memiliki perasaan padanya. Ditambah keengganan teman-temannya dalam memerjuangankan mimpi mereka karena trauma masa lalu. Di tengah perbedaan latar belakang ini, Zevania belajar bagaimana menghargai orang lain, meraih mimpi, dan merelakan orang yang disayangi.
The Sky People (TAMAT) di Anna_Kanina
Anna_Kanina
  • WpView
    LETTURE 1,472,776
  • WpVote
    Voti 123,505
  • WpPart
    Parti 33
Ares, mantan Dewa Perang dan juga seorang Titan yang berasal dari Planet lain, berkunjung kembali ke Bumi untuk kekasihnya. Namun ternyata mereka bukan satu-satunya Alien yang singgah di Bumi. Konflik antar Alien pun terjadi dan nasib manusia pun menjadi taruhannya. *** Rating 17+ Genre Romance & Science - fantasy Sekuel dari THE BRIDE OF OLYMPUS WARNING! Plot sedikit rumit, penuh teka-teki dan bukan untuk kamu yang lemah iman. Rahasia Alam semesta perlahan akan terkuak di sini. Ares dan para Titan kembali ke Bumi setelah 2000 tahun. Ares kembali menjalin cinta dengan Jill Adelaide dan menjalani hidup tentram di Bumi sambil menuntaskan misi mereka. Namun apakah mereka bisa menjalani misi mereka dengan tenteram di Bumi? Sementara diam-diam ada kelompok yang bersembunyi di balik bayangan yang mendeteksi kedatangan mereka dan menunggu mereka lengah? Bagaimana jadinya nasib para manusia Bumi yang terjebak dalam konflik para ras Alien yang memiliki kepentingannya masing-masing? #BOOK 2 OF ANCIENT ALIEN GODS SERIES #Greek Mythology #Sumerian Mythology Novel ini bersetting era modern dan kamu akan menemukan thriller yang menegangkan, romansa yang mendebarkan serta aksi yang seru!
The Bride Of Olympus [Sudah Terbit] di Anna_Kanina
Anna_Kanina
  • WpView
    LETTURE 8,949,988
  • WpVote
    Voti 853,974
  • WpPart
    Parti 76
PART LENGKAP TIDAK ADA YANG DIHAPUS Jiwa seorang aktris di era modern, terjebak di dalam tubuh Putri Sparta dan dinikahkan dengan Ares, Dewa Perang Yunani yang terkenal kejam. * * * Jill Adelaide adalah aktris populer dengan kehidupan sempurna. Dikarenakan sebuah ritual misterius yang membawa jiwanya ke era Yunani Kuno, dia terbangun dalam tubuh Putri Sparta yang hendak dinikahkan dengan Ares, seorang Dewa Perang yang memiliki reputasi buruk dalam sejarah. Tidak memiliki pilihan lain, Jill terpaksa beradaptasi di era Yunani Kuno dan tanpa sengaja mengetahui rahasia para Dewa Olympus yang rupanya tidak seperti yang tertulis dalam mitologi. Meskipun Jill mengetahui sejarah panjang perselingkuhan Ares dengan Aphrodite, sang Dewi Kecantikan, semakin hari semakin sulit untuk mengelak dari pesona Ares yang sudah bertekad untuk meluluhkan hatinya. Apakah Jill akan menyerah menerima jati dirinya yang baru? Ataukah ia memilih untuk kembali ke kehidupan lamanya yang sempurna? Dan apa yang akan terjadi ketika Jill tanpa sengaja mengetahui rahasia penting yang dapat merenggut nyawanya?
Mystique Forest di kenzaputrilia
kenzaputrilia
  • WpView
    LETTURE 1,690,232
  • WpVote
    Voti 172,811
  • WpPart
    Parti 65
[SUDAH DITERBITKAN] Di masa depan, teknologi semakin maju. Para ilmuwan menciptakan penemuan baru yang barangkali dinilai mustahil oleh peradaban manusia terdahulu. Salah satunya adalah manusia yang dapat hidup berdampingan dengan makhluk penghisap darah atau yang lebih dikenal dengan sebutan vampir. Para vampir tidak perlu lagi berpura-pura menjadi manusia, menghisap darah manusia secara diam-diam, atau bersembunyi dari sinar sang surya. Sekarang mereka bebas hidup tanpa tiga hal itu; mereka dapat membeli darah di toko layaknya manusia membeli keperluan mereka. Namun, tetap saja vampir dinilai berbahaya. Lalu, bagaimana dengan manusia yang kini memiliki kekuatan semacam pusaka? Apakah mereka dapat menandingi kekuatan vampir yang merupakan makhluk abadi? Dan apakah para vampir ada sangkut pautnya dengan hal misterius yang terjadi di Buitenville belakangan ini?
TAWS (1) - Anstia di Dasyalily
Dasyalily
  • WpView
    LETTURE 2,733,239
  • WpVote
    Voti 339,394
  • WpPart
    Parti 77
The Another World Series (1) - Anstia Cerita berdiri sendiri. Dia terbangun dengan tangan mungil dan badan yang tidak dapat di gerakkan seperti biasanya. Ketika dia menyadari, dia berada di dalam tubuh seorang bayi. Putri Anstia Anastia. Putri yang terbuang dan terlupakan. Sang Raja bahkan tidak tau jika dia masih hidup. Seharusnya dia tidak membuat cerita semenyedihkan ini, seharusnya dia membuat akhir yang bahagia seperti kartun yang biasa ia tonton. Tapi dia malah membuat cerita yang berakhir tragis. Hanya satu hal yang bisa ia pastikan, Putri Anstia Anastia akan mati di tangan Raja, dan dia ingin merubah itu. Bagaimanapun caranya. Anastia ©2020