KOIN💰
42 stories
Orang Biasa by Marronad
Marronad
  • WpView
    Reads 762,341
  • WpVote
    Votes 44,340
  • WpPart
    Parts 33
Adipati terpaksa menikah sepeninggal wasiat kedua orang tua Tisana. Namun, perjodohan itu terjadi ketika kepopuleran Adipati sebagai penyanyi sedang melonjak tinggi dan Tisana yang bertekad melanjutkan studi. Apakah keduanya dapat mengorbankan impian demi pernikahan mereka? *** Adipati terbiasa dengan kehidupannya sebagai penyanyi, membiarkan hari-harinya terisi dengan penampilan mulai dari panggung kecil hingga tur nasional. Namun, ia dikejutkan oleh kabar, sepeninggal pasangan rekan bisnis orang tua Adipati akibat kecelakaan, bahwa ia harus menikahi Tisana yang merupakan anak tunggal dari mendiang teman orang tuanya itu. Di sisi lain, Tisana yang baru saja akan menyelesaikan jenjang kuliah lalu dikejutkan atas kematian kedua orang tuanya, mendapatkan wasiat untuk menikahi Adipati. Ketika keduanya terpaksa menikah atas desakan keadaan dan akhirnya menerima takdir, apakah mereka sanggup menahan ego dan meredam impian demi mempertahankan cinta yang baru saja tumbuh?
The Bad Boy Saw Me Twerk by kadachune26
kadachune26
  • WpView
    Reads 6,945,104
  • WpVote
    Votes 446,350
  • WpPart
    Parts 102
Aspen Chase, seorang mahasiswi yang tiba-tiba kehilangan semuanya. Saat ia pergi ke club untuk meringankan sedikit beban dalam kepalanya, ia malah tanpa sadar menari vulgar di depan the notorious bad boy, Walter James. *** Aspen Chase adalah mahasiswi tingkat kedua yang sedang frustasi karena ia diusir dari apartemennya, dipecat dari kerja paruh waktunya, dan dia telah dirampok ketika dia mencari tempat untuk tinggal. Dengan pikiran kalut, Aspen memutuskan untuk pergi ke kelab untuk meringankan sedikit beban dalam kepalanya. Dia tidak tahu bahwa sementara dia sedang menari untuk membantunya semakin sinting, seorang lelaki tengah melihatnya. Lelaki itu adalah Walter James, mahasiswa tingkat akhir yang dikenal dengan semua keberengsekan dan bencana. Saat Walter James memutuskan untuk ikut berdansa dengan Aspen Chase, mereka tidak pernah tahu bahwa ternyata Hidup telah menawarkan sesuatu yang lebih beremosi, penuh hasrat, dan menyesatkan daripada sebelumnya. Dan itu baru saja dimulai. 𝐓𝐡𝐞 𝐁𝐚𝐝 𝐁𝐨𝐲 𝐒𝐚𝐰 𝐌𝐞 𝐓𝐰𝐞𝐫𝐤 © 𝟐𝟎𝟏𝟕
Askara : Peace (END) by Bubyu676767
Bubyu676767
  • WpView
    Reads 4,110,797
  • WpVote
    Votes 322,560
  • WpPart
    Parts 64
⚠️ Ini cerita BL Askar Riendra. Seorang pemuda workaholic, yang mati karena terlalu lelah bekerja. Bukannya ke alam baka, dia malah terbangun ditubuh Askar lainnya. Askara Allaver. Remaja yang menjalani hidup yang berat. Askara asli mati karena jatuh dari tangga sekolah, Askara lalu merelakan tubuhnya untuk diisi oleh jiwa Askar, karena dia sudah terlalu lelah dengan hidupnya. "Hadeuhhh, percuma dong gue susah-susah kerja banting tulang, pagi ketemu pagi. Kalau ujung-ujungnya mati muda."
Inspirasa by coffeenians
coffeenians
  • WpView
    Reads 573,003
  • WpVote
    Votes 48,538
  • WpPart
    Parts 36
Sendirian adalah ketakutan terbesar Rengganis Arumina Satya yang membuatnya bergantung pada Arjuna Sandi Airlangga, kakak sepupu yang dikaguminya, orang yang menginspirasinya sejak kecil. Hingga waktu berlalu, rasa kagum itu berubah menjadi perasaan yang lain. *** Hal traumatis yang terjadi saat bangku kuliah membuat Rengganis Arumina Satya enggan untuk sendirian di mana pun, membuatnya tanpa sadar selalu bergantung pada kakak sepupunya, Arjuna Sandi Airlangga, sosok pria yang selalu menjaga dan melindungi Ganis. Tetapi di balik itu semua, kedekatan Ganis dan Ajun menjadi akar kegagalan dari hubungan Ganis dengan pria lain. Mencoba berpikir bahwa kedekatannya dengan Ajun selama ini hanya sebatas saudara sepupu, hal itu tidak juga mengenyahkan perasaan Ganis untuk Ajun selama bertahun-tahun. Tetapi, ketika perasaan Ajun dan Ganis sudah terpatri, Ganis merasa ragu. Karena Ajun yang baginya amat sempurna, Ganis merasa dirinya tak layak bersanding. Dan lagi, apa artinya cinta tanpa restu?
Peka Banget! 「END」 by andhyrama
andhyrama
  • WpView
    Reads 1,304,700
  • WpVote
    Votes 57,812
  • WpPart
    Parts 36
Ketika Cantika dan Karlita-dua cewek pengidap kesehatan mental-bertemu dengan sosok cowok yang peka banget. Merasa diri mereka berubah menjadi lebih baik karena dukungan dari cowok itu, apakah Cantika dan Karlita bisa sembuh? *** Cantika mengidap Obsessive Compulsive Disorder dan tidak pernah bisa berhenti cemas, sementara Karlita mengidap Bipolar Disorder yang membuatnya tidak bisa mengontrol emosi dan suasana hati. Ketika mereka bertemu dengan sosok cowok yang penuh kejutan dan terlalu peka, seakan terlalu sempurna untuk ada di dunia-Bayu dan Bas. Keduanya mulai merasa nyaman dan tidak lagi mendefinisikan diri dengan kesehatan mental yang mereka punya. Namun permasalahan muncul, keduanya pun dihadapkan dengan pilihan yang sulit ketika kenyataan terkuak dan semua keteraturan serta suasana hati yang stabil berubah berantakan! Cantika tidak lagi bisa menahan kepanikannya sementara Karlita tidak bisa mengontrol emosinya. Satu keputusan harus segera diambil sebelum terlambat untuk keduanya menemukan jawaban! Siapakah Bayu dan Bas? Apakah Cantika dan Karlita bisa sembuh pada akhirnya? Desain kover oleh: Gillian Goulet
(Soul) Mate by nonalada
nonalada
  • WpView
    Reads 1,246,104
  • WpVote
    Votes 118,797
  • WpPart
    Parts 39
Aleah sulit menerima keberadaan sang tunangan yang sering menyebabkan hari-harinya porak-poranda, jadi dia mengusahakan 1001 cara agar perjodohan butanya dengan Darwin dibatalkan. Sayangnya, itu justru berakhir menyakitkan untuk dirinya sendiri. *** Aleah, staf marketing kantoran, tiba-tiba diminta menelepon anak kerabat mamanya. Dengan enggan, Aleah menuruti. Namun, ternyata dia menelepon seorang laki-laki yang sebelumnya Aleah pikir seorang perempuan karena nama panggilannya Awi. Saat itu juga Aleah kaget karena laki-laki itu rupanya adalah sang tunangan sekaligus staf IT di kantor yang sering bikin internet kantor lemot!
Oon in Action by TheSkyscraper
TheSkyscraper
  • WpView
    Reads 3,152,879
  • WpVote
    Votes 85,315
  • WpPart
    Parts 34
Tidak ada yang Oninda lebih sukai daripada es krim dan Melvin hingga rela dirinya diberikan nama panggilan Oon oleh sang pujaan hati. Namun, ketika Melvin pindah menjadi guru pengganti, Oon mengira ini kesempatan bagus agar lebih dekat, meski dia tidak tahu bahwa hal itu akan jadi ancaman untuk hubungan mereka. *** Sejak umur empat tahun Oninda sudah mengenal Melvin dan sejak itu pula Oninda mulai menyukainya. Meski bertahun-tahun Melvin menghindarinya, tidak mengacuhkan Oninda, hingga ikut memanggilnya dengan sebutan Oon yang tidak dia sukai. Ketika salah satu guru harus mengambil cuti melahirkan dan Melvin harus menjadi guru pengganti di sekolah Oon di sela kuliahnya, gadis itu melihat kejadian ini sebagai kesempatan yang bagus untuk mendekati Melvin. Mulai dari menyapanya setiap hari, bertemu di ruang kelas, hingga kesempatan untuk bisa berangkat dan pulang bersama. Namun, tampaknya semua tidak berjalan semulus yang Oon mau, bukan hanya Melvin yang ternyata diam-diam menyukai teman kuliahnya, tapi juga ada gosip yang mengancam hubungannya dengan Melvin yang belum mencapai garis start! Apakah Oon harus menyerah atas cintanya demi reputasi Melvin?
Jungkir Balik Dunia Ocha (Selesai) by azizahazeha
azizahazeha
  • WpView
    Reads 9,095,507
  • WpVote
    Votes 795,301
  • WpPart
    Parts 60
Dealocha Karin, mahasiswi yang dijuluki sebagai dewi kampus karena kecantikannya, harus menyimpan rahasia tentang statusnya sebagai istri seorang Tyaga Yosep, seorang pejabat DPR demi menghindari gosip yang tidak diinginkan. *** Dealocha Karin, seorang mahasiswi yang terkenal sebagai Dewi Kampus ternyata telah menikah. Ocha menikah dengan seorang pejabat Bernama Tyaga Yosep. Aga-merupakan seorang politisi-yang bisa dibilang cukup populer karena masih muda dan tampan. Ocha juga berkuliah di kampus dimana Aga dulu berkuliah. Tidak heran jika Aga sering mengisi kegiatan seminar di kampusnya dan dia juga salah satu alumni kebanggaan kampus. Ocha yang menikah muda jelas merasa bahwa dia harus menyembunyikan statusnya dan Aga. Sampai suatu hari, Aga diberitakan terlibat kasus penyuapan. Padahal, Aga merupakan politisi yang terkenal bersih dan jujur. Kabar mengejutkan terjadi karena Aga tertangkap pada operasi tangkap tangan yang dilakukan KPK. Ocha berusaha untuk percaya bahwa Aga hanya dijebak. Dia tahu bagaimana suaminya, dia yakin Aga bukanlah seorang politisi korup. Di saat banyak orang mempertanyakan kredibilitas Aga selama ini, dihakimi oleh netizen, beritanya menjadi heboh, akankah Ocha tetap mempercayai suaminya?
Electric Kiss [아파도 돼] by kadachune26
kadachune26
  • WpView
    Reads 2,751,287
  • WpVote
    Votes 194,175
  • WpPart
    Parts 106
Anna tidak tahu kalau sekolah berasrama bisa menjadi tempat yang mirip seperti tempat tahanan. Kalau bukan, jelaskan kenapa Anna merasa melihat banyak orang jahat? Terutama cowok itu, cowok yang paling jahat; Sehan. *** Kesan pertama Anna Rin tentang sekolah pilihan ayahnya adalah 'penjara'. Bagaimana Anna tidak berpikir seperti itu saat melihat sekeliling bangunan sekolah yang dibangun benteng tinggi seolah-olah sekolah ini adalah penjara elite berkedok sistem pendidikan. Seakan itu belum cukup seram, Anna bertemu dengan seseorang yang sebentar lagi akan mengubah hidupnya, mengacaukan emosi dan pikirannya; seseorang yang tentu saja Anna pikir dia jahat sejak pertama kali bertemu dengannya; seseorang itu bernama Sehan. Mengenal Sehan membuat Anna melakukan hal-hal yang enggan dia lakukan, tapi akhirnya Anna lakukan juga yang tanpa sadar telah menarik perhatian Sehan, seperti pergi ke pesta yang diam-diam diadakan di luar sekolah saat pihak sekolah melarang murid untuk keluar dari lingkungan sekolah, bergabung dengan para pemberontak yang berencana mengacaukan sekolah, dan menguras emosi dengan membenci Sehan. Anna pikir hidupnya akan berubah di masa SMA-nya, tapi justru Anna terlibat banyak kekacauan hanya karena bertemu dengan satu orang itu. Desain cover oleh instagram: @Jungnaraa_
The Fake Bride by Jokris1510
Jokris1510
  • WpView
    Reads 9,016,527
  • WpVote
    Votes 358,110
  • WpPart
    Parts 49
Demi bisnis, Ariana terpaksa harus menikah dengan mantan tunangan kakak perempuannya. Dia tidak pernah menyadari bahwa dalam perjalanan pernikahannya dia harus dihadapkan pada orang-orang di sekitar suaminya yang menginginkan kegagalan pernikahan mereka. *** Ariana, seorang pelukis pendiam, harus menikah dengan pengusaha tampan, Christopher yang merupakan mantan tunangan kakaknya. Dalam pernikahannya, Ariana harus berhadapan dengan sifat Christopher yang suka mengatur, posesif, over protektif serta sangat pencemburu. Permasalahan di rumah tangga keduanya mulai muncul saat Christopher tidak lagi dapat menahan perasaan cemburunya. Semuanya menjadi semakin buruk ketika orang-orang kepercayaan Christopher menginginkan kehancuran dirinya dengan menyingkirkan Ariana dari kehidupannya. Desain cover oleh Lydia Carr