Clover_miracle's Reading List
6 stories
Antara Langit dan Bumi [TAMAT] by devamoyas
devamoyas
  • WpView
    Reads 200,428
  • WpVote
    Votes 9,489
  • WpPart
    Parts 21
[Untuk 15 tahun ke atas] (cerita ini berdasarkan kisah nyata) Seri #1 Valar-Vinix Pernahkah kalian merasa bahagia hanya karena melihat nama seseorang di layar handphone kalian? Meskipun kalian tidak pernah tahu dia. Walaupun kalian belum pernah bertatap muka sekalipun dengannya. Bahkan ada jarak ratusan kilometer yang memisahkan kalian dengan si empunya nama. Siapa yang menyangka bahwa dulu kami dipertemukan oleh-Nya lewat perantara handphone bekas. Tapi tahukah kalian lika-liku yang harus kami lalui untuk bisa bersatu dan mengucapkan ijab kabul di depan penghulu? Ini cerita Valar, cerita tentang pilihan antara cinta-Nya dan cintanya, antara langit dan bumi. (Diterbitkan pertama kali di Wattpad tanggal 24 Agustus 2017 di akun gue sendiri yang bernama @valarvinix, dengan beberapa perubahan di akun ini)
SUARA RASA by asabelliaa
asabelliaa
  • WpView
    Reads 488,647
  • WpVote
    Votes 61,459
  • WpPart
    Parts 36
(Sebuah cerita yang ditulis berdasarkan kisah nyata! Cerita ini ditulis atas seizin narambuser yang bersangkutan) - Kisah ini tentang Zakih dan kehidupan remajanya yang penuh warna. Apalagi, saat Zakih jatuh cinta dengan adik kelasnya, Annisa. Segala cara Zakih lakukan untuk mendekati cewek yang ia sukai. Mulai dari cara yang paling romantis, sampai yang memalukan. Semuanya hanya demi Annisa, cewek yang dia harapkan akan selalu mendampinginya sampai ia sukses. Tapi, nyatanya keinginan tidak jarang melenceng keluar dari jalan yang sudah dibentangkan sebelumnya. - #WattpadindoProject2017!
Aksara Ungkap Rasa (Unpublish) by Clover_miracle
Clover_miracle
  • WpView
    Reads 2,522
  • WpVote
    Votes 179
  • WpPart
    Parts 6
[Baca versi lengkapnya di aplikasi Joylada dengan judul yang sama] Blurb: "Aku iri sama angin, Sya. Dia bisa terbang bebas ke mana pun yang dia mau." Aksa tersenyum sambil menghela napas ketika angin malam menerpa tubuhnya, kembali menatap langit dengan santai. Tapi, bebas berarti lepas, Sa. Angin memang bisa bertahan untuk terus berhembus, tapi dia juga nggak punya tujuan. Sepertiku. Aku tersenyum miris menatap langit. Aku seorang gadis gagu yang hanya dapat mengutarakan segala perasaan melalui tulisan. Rasya Vionela yang dipenuhi oleh lara. Impian adalah satu-satunya alasan mengapa aku mampu bertahan. Bertahan dari segala cacian dan bully-an. Namun, bagaimana jika mereka ingin menghancurkan impianku? Bagaimana cara mempertahankan impian ketika kondisi sekitar kian menjatuhkan? Aksara menjadi saksi atas semua mimpi dan perasaan ini. • A U R • ©Clover Miracle 2020 Saya tidak pernah main-main dengan para plagiator, segala tindakan plagiat dengan alasan apa pun tetap akan saya proses secara tegas. Jika kalian menemukan ada cerita lain yang sama dengan cerita ini, silakan hubungi saya. Amazing cover by @bluee._.r
Afektasi [SELESAI] by wordsbykenna
wordsbykenna
  • WpView
    Reads 170,088
  • WpVote
    Votes 11,575
  • WpPart
    Parts 36
Setelah tiga tahun tak berjumpa, Zara yang bekerja sebagai editor ditakdirkan bertemu salah satu penulis yang ternyata adalah Abian-teman masa kuliah sekaligus cinta pertamanya. Hubungan mereka di masa lalu yang belum selesai, membuat Zara kelimpungan. Di satu sisi ia harus bersikap profesional, di sisi yang lain juga mesti menghadapi tingkah Abian yang sungguh di luar dugaan. Mereka kembali. Lantas, apakah mereka akan terus bersatu dan semakin kuat dengan berbagai ombak yang menghantam? Atau malah sebaliknya? •-•-•-•-•-•-•-•-•-•-•-• Mulai: 02-06-2020 Selesai: 21-02-2021 Mulai revisi: 03-05-2021 #8 Chicklit [31.05.2021] #1 Friendzone [13.09.2021] Copyright©️ Kenna, Juni 2020.
SOUTHERN ECLIPSE by asabelliaa
asabelliaa
  • WpView
    Reads 2,643,366
  • WpVote
    Votes 266,254
  • WpPart
    Parts 37
"Lun, akan saya ceritakan padamu tentang sebuah kisah." "Tentang apa?" "Tentang Bulan dan Matahari yang tak ingin terpisah." "Nggak minat. Nggak suka endingnya." "Memangnya apa?" "Sesuai dengan puisi yang kamu tulis, kan? Pada akhirnya, semesta hanya mempertemukan keduanya lewat gerhana. Tapi, tak membiarkan mereka bersatu selamanya." "Itu bukan akhir yang sebenarnya.Ada lanjutannya." "Jadi, akhir yang sebenarnya seperti apa?" "Bulan dan Matahari memberontak, mereka tetap ingin bersatu. Melawan semesta dan seluruh aturannya." "Serius?" "Iya, tapi..." "Tapi, kenapa?" "Bulan dan Matahari harus menerima konsekuensi dari melawan takdir mereka." "Konsekuensi seperti apa?" "Kita akan segera mengetahuinya."
Eavesdrop [TAMAT] by millenium_author
millenium_author
  • WpView
    Reads 7,872,248
  • WpVote
    Votes 651,412
  • WpPart
    Parts 46
Katanya, dia galak. Katanya, dia suka bantai mahasiswa. Katanya, dia pelit nilai. Katanya lagi, dia gay. Naya pusing mendengar kalimat-kalimat pengantar super buruk itu. Maha-siswa. Seharusnya titel itu terdengar keren untuk diucapkan. Hitung-hitung bisa digunakan untuk pamer ke teman-temannya yang lain kalau dia sudah naik satu level menjadi maha. Namun, apalah daya ketika kenyataan tidak seindah ekspektasi. Jadi mahasiswa itu berat. Pontang-panting mencari referensi tugas, praktikum seabrek sampai modus dengan dosen untuk mendapat nilai A. Iya kalau dosennya murah hati, suka menabung, dan tidak sombong. Kalau kebalikannya? Dia, Adiandra Arshanaya Aileen, dengan ini menyatakan perang dengan Allovian Keanandra, si muka tembok dan raja kuis mendadak! #kuliah.is.not.drama ___________ ©LEEFE-September 2018