cha's library
5 stories
Mirror, Mirror | ✓ by grey010
grey010
  • WpView
    Reads 976,591
  • WpVote
    Votes 90,901
  • WpPart
    Parts 58
​Victoria bersama adiknya terjebak di dalam dunia antah berantah berisi makhluk yang hanya mereka dengar di dongeng bernama Esarant, begitu melewati sebuah cermin magis. Keduanya lalu berusaha menemui Ratu Verity, ibu dari pangeran berhati batu bernama Lazarus untuk bisa kembali pulang. *** Victoria dan adiknya, Tommy, tiba-tiba masuk ke dalam dunia lain bernama Esarant setelah menyentuh cermin magis yang berada di rumah kakeknya. Bersama-sama keduanya lalu masuk ke dalam dunia yang memiliki makhluk-makhluk fantasi yang hanya pernah mereka dengar dari dongeng yang biasa neneknya ceritakan. Dongeng yang perlahan akan Victoria lupakan dan tidak ia ingat lagi. Tidak sebelum ia menginjak Esarant dan dongeng itu tidak lagi menjadi sebuah kisah pengantar tidur biasa. Esarant, sebuah tempat di mana para makhluk itu bersembunyi dan seorang pangeran yang tidak memiliki hati datang kepadanya. [Pemenang Wattys 2019 Kategori Fantasi] Desain Cover oleh Stefanie Saw
Let's Fight [Kang Taehyun] by cocoa_lime
cocoa_lime
  • WpView
    Reads 6,526
  • WpVote
    Votes 887
  • WpPart
    Parts 16
[SLOW UP] Disebuah ruangan, saat pintu terbuka menampakkan seorang pemuda dengan mata besar yang indah Berjalan perlahan mendekati seorang wanita paruh baya yang tengah duduk menatap luar jendala sembari bersenandung kecil dengan boneka ditangannya "Twinkle twinkle little star..." Gumam wanita itu "Cuacanya sangat cerah hari ini bu, apa kau tidak berniat untuk berjemur menikmati sinar matahari pagi?" Tanya pemuda tersebut Tidak ada jawaban, wanita itu tetap asik bersenandung tanpa mempedulikan sekitar "Baiklah, jika tidak ingin", "Aku hanya ingin menyapamu, aku senang kau ceria seperti biasanya bu" lanjut pemuda tersebut Dengan raut wajah kecewa pemuda itu meninggalkan ruangan, dan berjalan dengan kepalan tangan yang seolah siap untuk menghantam apa yang ada didepannya "Aku berjanji akan menemukan para bajingan yang membuatmu jadi seperti ini bu, dan membuat mereka membayarnya" batinnya. **** Han Hyejin, duduk sambil menyandarkan punggungnya dibangku taman universitas tempat ia menimba ilmu, beberapa kali ia menarik nafas dalam-dalam dan menghembuskan kasar Masih dengan tatapannya yang tertuju pada benda pipih persegi panjang ditangannya yang dengan jelas menampakkan tulisan "HEADLINE NEWS: Lee Jaesuk anggota parlemen yang beberapa saat lalu mendeklarasikan diri sebagai calon presiden diketahui memiliki anak dari wanita lain" Dadanya sesak, seketika senyum getir terukir dibibirnya "Lihatlah bu, aku hanya ingin ketenangan tapi sepertinya semesta sangat gemar mempermainkan ku" lirihnya ____________ Cast : - original character - all TXT members - all BTS members Original story by cocoa Cerita ini hanya fiksi berdasarkan imajinasi author 😊
Once Upon a Time (Dahulu Kala) by Dheyamela
Dheyamela
  • WpView
    Reads 4,240,355
  • WpVote
    Votes 370,230
  • WpPart
    Parts 68
[COMPLETE, TERSEDIA DI GRAMEDIA, SEBAGIAN PART SUDAH DIHAPUS]Dongeng memiliki sisi gelap, terutama bagi mereka yang tak suka akhir bahagia. Mereka membuat dongeng sendiri. Namanya Gleen Warren Rajendra. Tampan, jenius, introvert, cold, namun begitu menarik dan berkharisma--ciri-ciri terkuat seorang psikopat. Satu fakta tentang dirinya, 3 tahun lalu ia sempat menyicipi tinggal di rumah sakit jiwa. Lalu ada Angkasa Raya, ketua osis yang pintar, tampan, lemah lembut, dan ramah--senior most wanted sekolah. Ditemukan tewas bersimbah darah di toilet tepat setelah Gleen masuk sekolah di hari pertama. Gleen termasuk dalam daftar orang yang dicurigai, namun Gleen dibebaskan dari tuduhan akibat tidak ada bukti yang kuat. Ciri-ciri kematian Angkasa Raya. Mati dengan mata terjahit dan jempol kanannya juga dijahit dengan bunga gardenia putih. Kepalanya berdarah, diduga dibenturkan ke westafel toilet. Sepucuk surat ditulis pembunuh. Surat yang mengarah pada sebuah dongeng--clue sang pembunuh. Lily Cattleya Gardenia, perempuan biasa--sebenarnya luar biasa--yang dunianya jungkir balik ketika tak sengaja takdir mendekatkan dirinya dengan Gleen. Leya menaruh kecurigaan besar pada Gleen--sang pecinta dongeng. Akankah Leya berhasil mengungkap identitas sang pembunuh? 17+. Campuran antara unsur teenfict, mystery, thriller, mengandung unsur kekerasan. Jadi bijaklah sebelum membaca :) Ditulis 6 Juni '17 Selesai 19 Mei '18 Don't copy my story please Stop plagiarism, be original!! Rank 1 : 14 Februari '18