Cerita islami
5 stories
Man Anta? ✔ [SUDAH TERBIT) by ariskakhurnia
ariskakhurnia
  • WpView
    Reads 471,280
  • WpVote
    Votes 60,661
  • WpPart
    Parts 39
Man Anta مَنْ أنْتَ (Siapa Kamu?) Pernahkah kamu merasa kagum pada seseorang yang sosoknya saja belum pernah kamu temui? Maira merasakannya, pada laki-laki yang ia ketahui melalui sosial media. Maira mengagumi bukan karena sosoknya yang tampan rupawan karena tidak tersedia fotonya di sana, tetapi pada setiap postingan dakwah yang laki-laki itu bagikan. Laki-laki itu yang bahkan namanya saja tersamarkan, membuat Maira berkali-kali harus mengingat untuk menekan jauh perasaan semunya. "Ya Allah! Kenal aja enggak, hem nggak mau buka instagram lagi ah." _____ 📚 Disertai berdasar pada Al-Qur'an dan Sunnah menurut pemahaman Salafush Shalih. TIDAK DIPERKENANKAN MENG-COPAS SEBAGIAN ATAU KESELURUHAN CERITA DALAM BENTUK APA PUN. Man Anta? © Oktober 2018 AriskaKhurnia
Kalam Cinta Sang GUS ✔ by pengagum_pena
pengagum_pena
  • WpView
    Reads 5,731,780
  • WpVote
    Votes 463,880
  • WpPart
    Parts 64
Baca Sebelum Tamat!! Spinoff➡Lentara Humaira || Poetry-Spiritual-Romance. Share quotes harap cantumkan sumber, dilarang plagiat.😉 Syabella Khairani Rahman adalah gadis yang hidup di tengah keluarga bahagia dengan kasih sayang berlimpah. Namun siapa duga satu kesalahan fatal membuatnya terjerat dalam hubungan rumit, keputusan yang membawanya pada rumah tanpa cinta. Di umurnya yang ke sembilanbelas tahun gadis yang sering mendapat julukan Abel itu resmi dipersunting seorang Gus yang bahkan tidak pernah memberinya cinta. Keduanya seperti terikat hubungan yang sejatinya tidak pernah ada rasa. Jeratan hampa yang memaksa Abel bertahan untuk mendapatkan Kalam Cinta Sang Gus secara nyata. Dengan tekat untuk membuat hubungan kosong tersebut menjadi penuh kasih. ________________________________ Katanya setiap rumah memiliki benang merah yang saling mengikat satu keluarga untuk saling berbagi kasih, namun kenyataannya tidak semua rumah memiliki kisah yang sama. Tidak semua rumah memiliki benang merah. Ada yang pulang karena ikatan yang sebenarnya sudah tak saling terikat. Ada pula yang terpaksa pulang, padahal saling diam. 'Pun ada yang pulang untuk memperbaiki ikatan. Aku adalah Rumah yang pemiliknya selalu pulang, namun tak pernah saling bertukar sayang. -Syabella Khairani Rahman-
Gus Vs Ning by Anisaharum03
Anisaharum03
  • WpView
    Reads 2,467,348
  • WpVote
    Votes 155,837
  • WpPart
    Parts 85
#1 in Pesantren. [22-03-2020] #1 in kesederhanaan[28-12-2019] #1 in Ponpes. [28-12-2019] #1 in Pondok. [29-05-2020] #1 in Ning. [24-07-2020] #2 in santriwati. [28-12-2019] --- Seorang putri kiai dari pesantren besar di Jawa Timur memendam keinginan sederhana: menjadi santri biasa. Ia ingin menjalani hari-harinya tanpa embel-embel "Ning" yang membuat jarak, ingin dikenal bukan karena garis keturunan, tapi karena dirinya sendiri. Maka, ia pun memutuskan untuk menimba ilmu di pesantren lain, jauh dari bayang-bayang keluarganya. Namun, takdir mempertemukannya dengan sosok yang tak terduga-seorang gus tampan, putra dari kiai di pesantren barunya. Laki-laki itu rupawan, cerdas, namun juga keras kepala dan menyebalkan di matanya. Setiap pertemuan selalu saja memantik perdebatan kecil, membuat hari-hari sang Ning penuh warna dan emosi. Akankah hati mereka yang saling bertolak belakang perlahan menemukan jalan untuk saling memahami? Mampukah Gus yang menyebalkan itu luluh pada pesona sang putri kiai yang anggun, cerdas, dan penuh semangat? Temukan jawabannya dalam kisah yang penuh kehangatan, tawa, dan diam-diam... doa. Selamat membaca✨ --- WARNING!!! PLAGIAT DALAM BENTUK APAPUN AKAN DITINDAKLANJUTI, SILAKAN HUBUNGI AUTHOR VIA INSTAGRAM ATAU WATTPAD JIKA MENGETAHUI HAL SERUPA LAGI, TERIMAKASIH ☺️☺️☺️ From:Author:D
Pesantren In Love (BERALIH KE DREAME) by Ahza_lian
Ahza_lian
  • WpView
    Reads 1,128,159
  • WpVote
    Votes 11,011
  • WpPart
    Parts 13
Dunia seakan berakhir bagi Aisyah Alexandra setelah mengetahui kalau dirinya akan dikirim ke pesantren sahabat ayahnya, bagaimana mungkin dirinya yang seorang brandalan dan selalu membuat onar serta tidak tau aturan bisa bertahan disana?. Penasaran?baca aja? Lagi Revisi.
Sahabat Until Jannah (SUDAH TERBIT) by nurhoiriah_
nurhoiriah_
  • WpView
    Reads 180,117
  • WpVote
    Votes 4,472
  • WpPart
    Parts 11
|ADA DI APLIKASI DREAME| "Sahabat jika hari ini aku kehilangan semangatku, Tolong! Ingatkan aku, bahwa kita punya mimpi yang harus diwujudkan. Bersama memasuki pintu jannah." -Nadia Alyssa Azzahra- - Amanda Rafania Zharifa adalah seorang remaja yang bertekad ingin memperdalam ilmu agamanya dan memimpikan sebuah keluarga yang mencintai atas dasar karena Allah dan Rasulnya. - Nadia Alyssa Azzahra adalah seorang remaja yang bercita-cita ingin menjadi wanita istiqomah dan menjadi seorang istri sholehah untuk calon imam nya kelak. -Aqilla Fariza Mufia adalah seorang remaja yang jauh dari kata istiqamah dan kurang mengerti akan agama namun berkeinginan untuk hijrah menjadi lebih baik lagi. Berawal dari masuk kelas XII SMA mereka menjalani persahabatan yang baik. Persahabatan yang dilandasi dengan rasa kekeluargaan dan atas dasar cinta Karena Allah serta Rasul-Nya. Disini juga dipaparkan kisah cinta yang romantis dan haru, tidak lupa juga cita-cita mereka yang berkeinginan bersama memasuki pintu jannah-Nya. Bagaimana akhir kisah selanjutnya? akankah mereka tetap bersama hingga dewasa kelak? ataukah malah berpisah? Ikuti dan baca terus kisahnya dan tambahkan ceritanya di perpustakan pribadi kalian 😊🙏 Syukron. Jazakumullah Khairan Khatsiran~ Cover by : @graphicarea Publish on 23 Desember 2017