fav 💛
26 stories
Ketua Senat ✔ by aristav
aristav
  • WpView
    Reads 2,948,455
  • WpVote
    Votes 260,636
  • WpPart
    Parts 31
Ketika Laksamana Tirtoadji sang Ketua Senat dipertemukan dengan Namita Aisyah sang Kutu Buku melalui sebuah perjodohan, keduanya kesulitan untuk menyesuaikan diri satu sama lain. Namun, ketika rasa sudah bicara, dapatkah mereka berpaling? *** Menjadi ketua senat saat duduk di semester 6 bukanlah perkara yang mudah bagi seorang Laksamana Tirtoadji. Terlebih lagi, saat di kampus, ia masih harus dibebani untuk mengawasi Namita Aisyah. Namita yang seorang kutu buku akut, selalu sibuk dengan buku-buku usang di perpustakaan fakultas, tanpa mau tahu hal tentang sang ketua senat-Laksa-alias tunangannya. Bahkan di saat gadis lain berlomba-lomba menjadi stalker di semua media sosial milik Laksa maupun di dunia nyata, Namita tampak tidak peduli. Lalu, bagaimana kelanjutan hubungan Namita dan Laksa di saat jarak tercipta antara si kutu buku dan senat kampus? Bertahan, atau berhenti di tengah jalan karena perbedaan mereka? Cover design by Raymond Gardener.
Hiraeth Airlines by Firdahadid
Firdahadid
  • WpView
    Reads 1,438,583
  • WpVote
    Votes 154,344
  • WpPart
    Parts 35
Airene memilih menjadi pramugari Hiraeth Airlines, demi menghindari adik dan orangtuanya di rumah, agar tidak ada lagi luka masa kecil akibat kesalahpahaman kembali tertoreh di hatinya. **** Selama enam tahun berkarier sebagai pramugari, ini adalah tahun keempat Airene tidak pulang ke rumah orang tuanya di Pontianak. Rengekan Yerin-adiknya-untuk mengajaknya pulang dan menengok kedua orang tua mereka pun hanya menghasilkan pertikaian tanpa permintaan maaf. Luka tanpa sayatan hasil tangan kedua orangtuanya masih terasa pedih. Bertahun-tahun derita anak pertama yang ditanggung dalam kebisuan membuatnya memutuskan untuk keluar dari rumah dengan menjadi dirinya saat ini. Hiraeth Airlines, inilah rumah kedua. Rumah yang tidak pernah membiarkannya mengalah. Namun, di penghujung tahun ini juga, kegigihan Airene untuk tidak pulang akhirnya runtuh.
Tawanan Fangirl by killmill77
killmill77
  • WpView
    Reads 1,327,998
  • WpVote
    Votes 173,239
  • WpPart
    Parts 44
Nadiya mengenal Galang seumur hidupnya, sebagai tetangga dan juga mengisi peran kakak dalam hidupnya, begitu juga Galang yang selalu menganggap Nadiya sebagai adiknya, juga fangirl yang menyebalkan. Namun, saat Galang harus kembali menghadapi masa lalunya, ia menyadari sesuatu, Nadiya memang berharga untuknya, tapi mungkin lebih dari yang Galang kira. *** Di umurnya yang ke 27, Galang belum menikah. Ia lebih suka mencari gandengan untuk diajak jalan dan wajah tampannya pun mendukung kebiasaannya itu. Lagipula, Galang harus mengurus Nadiya, tetangganya yang berumur 23 tahun dan belum juga lulus kuliah. Nadiya, fangirl kelas berat yang sangat senang numpang WiFi, meminta uang jajan, dan meminta Galang antar-jemput ke kampus, juga gadis yang sudah Galang kenali seumur hidup dan dianggapnya sebagai adik. Lalu ketika masa lalu Galang datang, Nadiya adalah orang yang ada di samping Galang saat Galang harus menghadapinya. Kemudian, Galang menyadari sesuatu, Nadiya memang berharga untuknya, tapi mungkin lebih dari yang Galang kira.
Dosen Cantik (Selesai) by azizahazeha
azizahazeha
  • WpView
    Reads 7,395,647
  • WpVote
    Votes 885,420
  • WpPart
    Parts 47
Davina Grizelle yang sering dipanggil Vina merupakan seorang dosen muda di sebuah universitas swasta. Dia mengajar mata kuliah Pengantar Akuntansi dan Manajemen Keuangan. Sosok Vina menjadi musuh banyak mahasiswi yang merasa kalah saing. Sementara para mahasiswa menjadikan Vina idola, menyebutnya sebagai: Dosen Cantik. Biang keladi dari sebutan itu dimulai dari celetukan Dewandaru Basukiharja yang kerap dipanggil Dewa. Bukan tanpa alasan, Dewa memang suka menjahili dan menggoda Vina. Itu karena, Vina merupakan teman kuliah Dewa dulu, di perguruan tinggi negeri. Dewa, mahasiswa yang sudah pernah mengenyam dua tahun pendidikan di sebuah PTN. Nilainya yang anjlok dan semangat kuliahnya yang turun membuat Dewa berhenti kuliah. Saat Vina melanjutkan kuliahnya di jenjang S2, Dewa justru mengulang kembali perkuliahannya di universitas swasta milik keluarganya. Satu rahasia yang tidak diketahui banyak orang: Vina adalah istri Dewa.
Repeat by aristav
aristav
  • WpView
    Reads 2,515,613
  • WpVote
    Votes 272,777
  • WpPart
    Parts 33
Seri Kampus 4 Trigger warning: Post Traumatic Stress Disorder, anxiety disorder, overthinking, feeling useless, toxic family. Darja adalah cinta monyet Aika. Nahasnya Darja meninggalkan Aika sehari setelah bilang cinta. Bertahun-tahun mereka tidak bertemu dan bertahun-tahun Aika mencoba untuk move on namun digagalkan dengan pertemuannya bersama Darja lagi sebagai senior dan junior di kampus. Lebih parahnya, setelah menjadi anggota BEM selama satu periode dengan Darja di dalamnya, sebuah asosiasi terkemuka di kampusnya, mencalonkan dirinya dengan Darja sebagai Presiden dan Wakil Presiden BEM. Apakah hati Aika akan tetap baik-baik aja kalau mereka terus bertemu setiap hari? Terlebih, Darja menyimpan sejuta rahasia yang nggak Aika tahu selama ini. Karena ternyata, cowok itu... Mengidap Post Traumatic Stress Disorder.
Jodoh Kedua by Firdahadid
Firdahadid
  • WpView
    Reads 2,256,043
  • WpVote
    Votes 170,635
  • WpPart
    Parts 33
Mona tiba-tiba ditugaskan untuk menjadi ajudan seorang komandan muda beranak satu yang sebentar lagi datang untuk memimpin kesatuannya, Skadron Udara 71. Ia tidak pernah menduga kalau tugasnya kali ini akan membuatnya berakhir menjadi seorang 'ibu' dan 'istri' sang komandan. *** Hukuman papanya membuat Mona mau tidak mau harus menjadi ajudan Adit, duda beranak satu yang diberikan kenaikan jabatan menjadi komandan di salah satu Skadron VVIP kebanggaan TNI Angkatan Udara. Hari-hari di mana Mona dihadapkan dengan banyak kejadian yang tak pernah ia pikirkan sebelumnya pun dimulai. Hari-hari di mana dirinya tanpa sadar terperangkap ke dalam sebuah tanggung jawab sebagai seorang ajudan, seorang ibu, dan seorang istri. @2019
CERITA LAMA BELUM KELAR - CLBK (IPA & IPS 2) by ceritapucai
ceritapucai
  • WpView
    Reads 511,211
  • WpVote
    Votes 52,895
  • WpPart
    Parts 51
[SUDAH TERBIT] FOLLOW DULU SEBELUM BACA, PART PRIVATE ACAK Cerita Lama Belum Kelar Jika kita tidak di takdirkan untuk bersama lalu mengapa Tuhan selalu mempertemukan kita? HIGHEST RANK IN 2020 : #1 on Michelle #1 on IPS #1 on Rifqi #1 on Ipadanips #2 on IPA Copyright© by chachaii_ 2020
Tulang Rusuk  by annasyarief24
annasyarief24
  • WpView
    Reads 1,178,012
  • WpVote
    Votes 41,395
  • WpPart
    Parts 14
Versi lengkap nya (Novel) di Karyakarsa dan KBM Tasya Tungga Dewi Putri seorang dokter Spesialis Kebidanan dan Kandungan atau Spesialis Obstetri dan Ginekologi ( Obgyn ) yang cantik dan murah senyum. Seorang wanita yang berumur 28 tahun. Umur yang matang untuk menikah bagi perempuan. Hanya dia seorang yang belum menikah di antara ke tiga sahabatnya. Padahal dulu semasa SMA dia berkeinginan untuk menikah muda. Tapi, takdir berkata lain. Bahkan kedua orang tuanya mulai menjodohkannya dengan seseorang yang ia baru kenal. Hanya Ada satu-satu laki-laki yang di harapkannya yaitu Arkana Aldrich Akbar. Kakak dari sahabatnya yang dulu pernah menyukainya entah di masa sekarang. Karena dia sekarang sedang dekat dengan seorang wanita. Tidak ada yang tahu perkara jodoh. Dan tidak ada tahu yang tahu Tasya akan menjadi tulang rusuk siapa. Apa laki-laki yang ia harapkan atau laki-laki pilihan kedua orang tuanya atau mungkin bukan di antara keduanya. ### "Salahkah aku jika aku berharap aku yang menjadi tulang rusukmu, dan bukan dia." Ucap Tasya dengan lirih. Arkan hanya mampu melihat Tasya dengan sendu. Gadis yang pernah ia cintai dulu. Start : 10 Juli 2020 Finish : 27 November 2020
Jumpalitan Dunia Ocha (Sudah Terbit) by azizahazeha
azizahazeha
  • WpView
    Reads 906,781
  • WpVote
    Votes 156,993
  • WpPart
    Parts 35
Book #2 dari series Dunia Ocha Sequel Jungkir Balik Dunia Ocha, disarankan untuk membaca cerita JBDO terlebih dahulu *** Dua periode, Tyaga Yosep kembali menduduki kursi Dewan Perwakilan Rakyat. Sosoknya masih menjadi perbincangan hangat publik. Bukan karena kasus yang sempat menyeret namanya, tapi karena Dealocha Karin. Sejak kuliah Ocha sudah memiliki banyak penggemar pria. Kini, Ocha berhasil menjadi model papan atas Tanah Air. Apa yang dipakai oleh Ocha akan terjual habis dan menjadi best seller. Sayangnya, rumor tidak sedap selalu mengikuti karir Ocha. Mulai dari isu penggelapan uang endorse yang dikelola manager Ocha, sampai gosip tidak enak mengenai keretakan hubungan Ocha dan Aga. Saat Ocha diuji harus percaya pada foto yang beredar atau suaminya Tyaga Yosep, dia merasa dunianya seketika jumpalitan tidak jelas. Tapi, ada satu yang selalu ingin Ocha bahagiakan. Sosok lain yang sangat Ocha sayangi, Lingga Yosep. "Lingga, ini gambar apa?" Ocha bertanya pada Lingga yang sedang menggambar dengan crayonnya. "Cokelat kesukaan Ibu," sahut Lingga tenang.