Mochiachan
- Reads 1,749
- Votes 63
- Parts 5
Di sekolah, Dirga dikenal sebagai sosok pembully yang disegani. Memiliki wajah tampan yang berbanding terbalik dengan sifatnya, sok keren, ketus, dan kejam adalah penilaian terhadap dirinya.
Namun siapa yang tahu, begitu Dirga menginjakkan kaki di kamar rumah, hidupnya berubah 180 derajat! Ruangan remang, headphone dengan LED hijau terang di atas keyboard komputer, dinding yang dipenuhi poster cewek 2D, action figur menghiasi etalase kaca di sudut kamar. Suara-suara imut sesekali berseru, "Onii-chan," terdengar dari alarm pintu.
Kenyataan bahwa Dirga adalah seorang weeaboo (baca: wibu) yang akan dirahasiakannya sampai mati, justru tidak sengaja diketahui Jessy, teman sekelasnya sekaligus korban bully kesayangan Dirga. Rahasia itu dimanfaatkan Jessy sebagai Kartu As untuk mengendalikan Dirga.
Apa jadinya jika kini Dirga tunduk di bawah kaki Jessy?
Start nulis: 04 Desember 2019.
Start publish: 24 Juli 2020.
Copyright © 2020 Mochiachan. All Rights Reserved