SH4711's Reading List
3 stories
I am in danger [TERSEDIA DI GRAMEDIA] by zaimnovelis
zaimnovelis
  • WpView
    Reads 31,570,320
  • WpVote
    Votes 1,155,197
  • WpPart
    Parts 54
"Jika lo mau aman bersekolah di sini, lo juga harus menghindari dua orang yang lebih berbahaya dari guru BK," kata Lisya penuh penekanan. Ocha meneguk ludah. Ia mendengarkan penjelasan Lisya dengan seksama sembari bersiap mencatat. Demi menjaga beasiswa yang diterimanya, ia harus sangat berhati-hati. Ia tidak mau beasiswanya dicabut dan membuat orang tuanya terbebani dengan biaya sekolah. "Pertama, lo harus menghindari Sean Aureliano Radeya. Dia ketua geng dari kelas XI IPA-A. Itu orangnya!" Lisya menunjuk seorang anak laki-laki yang tengah asyik membaca buku dengan kaki yang diletakkan di atas meja. Mata Ocha memicing, melihat dengan benar seorang anak laki-laki tampan berambut acak-acakan. Anak laki-laki yang dimaksud Lisya tak terlihat berbahaya meskipun tingkah lakunya tak sopan, meletakkan kaki seenaknya di atas meja. Meskipun demikian, Ocha tetap mengangguk dan mencatat nama Sean ke dalam bukunya sebagai daftar orang kedua yang harus dihindari setelah guru BK. "Kedua, Axel Sharafat Ardiaz. Dia ketua geng dari kelas XI IPS-A. Menurut gue, dia lebih berbahaya dari pada Kak Sean. Nah itu dia!" Lisya menunjuk seorang anak laki-laki tampan berambut agak gondrong. "Tapi kenapa mereka berbahaya? Kalau mereka bisa masuk ke kelas A, bukankah berarti mereka itu jenius?" Ocha bertanya-tanya. "Oh my oh my oh my God! Mereka itu ketua geng. Mereka suka merokok, balapan liar, clubbing, bullying, dan tawuran," bisik Lisya. Walaupun berbisik, intonasi Lisya masih penuh penekanan. "Terus, kenapa mereka nggak dikeluarkan?" "Itu karena ayah mereka adalah pemilik sekolah ini. Siapa yang berani mengeluarkan mereka? Bahkan Pak kepala sekolah nggak berani karena takut dipecat." By : Zaimatul Hurriyyah Highest rank #1teen fiction 22 Nov, 5-8 Des 2018 #1 di hastag romance tgl 16 April 2019
|3| Mirror | X1 ft. BY9 ✓ by ALO-EVERA
ALO-EVERA
  • WpView
    Reads 594,636
  • WpVote
    Votes 137,447
  • WpPart
    Parts 39
❝Siapapun yang bercermin disana, maka akan terjadi hal aneh padanya.❞ Dibaca setelah Death Note & Laboratorium
School Scandal ✓ by Alnadzira
Alnadzira
  • WpView
    Reads 2,660,231
  • WpVote
    Votes 131,308
  • WpPart
    Parts 52
{Teenfiction-spiritual} Galang Adhytama, seorang Hacker yang hobi nge-hack komputer sekolah, bikin ulah dimana-mana, bahkan mampu meluluhkan hati setiap cewek di sekolahnya. Bagaimana jadinya jika seorang Galang dengan segala ke-absurd-annya ini mendadak insaf karena sebuah kecelakaan? Qonita Yumna, gadis pinter yang taat pada agama, bercita-cita menjadi seorang dokter, namun sayangnya dia harus masuk kelas anak bermasalah karena mengungkap sebuah kebenaran. Mampukah Qonita menggapai cita-citanya menjadi seorang dokter sementara dia berasal dari keluarga yang kurang mampu? Zaphika Adrelia gadis super heboh, kaya raya dan sangat cerewet, terpaksa masuk kelas anak bermasalah karena sebuah fitnah yang menimpa dirinya sampai ia kehilangan teman-temannya. Bagiamana jadinya jika mereka dipertemukan dalam satu kelas, yaitu kelas khusus, tempat anak-anak bermasalah dikumpulkan? Ini kisah tentang perjuangan pelajar SMA menemukan jati dirinya, menggapai mimpinya, meraih masa depannya yang cerah. Akan jadi apakah mereka setelah lulus sekolah nanti? Larva High School, di sini lah cerita dimulai, banyak scandal yang terjadi di sini, kenakalan remaja, korupsi sekolah, pembullyan dan scandal lainnya dan mungkin merasakan yang namanya cinta monyet. Bagaimanakah mereka bisa selalu mengembalikan semuanya kepada Allah? "Gagal boleh saja, tapi jangan menyerah! Usia kamu masih terlalu muda untuk menyerah, mungkin di depan sana kamu akan menemukan impian kamu yang baru. Kegagalan bukanlah akhir dari segalanya." Baca aja untuk tahu kisah serunya. mudah-mudahan bermanfaat... Awal kepenulisan 10 Oktober 2017 Selesai 13 Februari 2018