Marriage Life
15 stories
After the Vows (Selesai) by rennamoon
rennamoon
  • WpView
    Reads 376,751
  • WpVote
    Votes 20,339
  • WpPart
    Parts 48
Setelah lebih dari lima belas tahun bersama, Disa dan Kai merasa seperti dua orang asing yang tinggal di rumah yang sama. Pernikahan yang mereka bangun setelah bertahun-tahun pacaran, perlahan retak karena rutinitas, permasalahan anak, dan kelelahan yang tak kunjung reda. Disa kehilangan dirinya di balik peran sebagai ibu. Sementara Kai semakin sering pulang terlambat, semakin sulit diajak bicara. Ini cerita tentang apa yang terjadi setelah janji diucapkan. Saat cinta diuji, kepercayaan digerus waktu, dan dua orang yang dulu saling memilih... mulai kehilangan arah. start, 29 Mei 2025 - End 18 Juli 2025 ©️rennamoon cover & gambar di sini diambil dari Pinterest! Plagiarizing my story is strictly prohibited ⚠️ DILARANG PLAGIAT!!
Lotus of Lies by pretejel
pretejel
  • WpView
    Reads 1,269,027
  • WpVote
    Votes 82,911
  • WpPart
    Parts 48
[COMPLETED] Noara tidak sedang jatuh cinta. Ia sedang dijual demi ambisi politik ayahnya. Pada akhirnya, ia harus menikah dengan Harvor, pria dua belas tahun lebih tua, hanya untuk mempertahankan kekuasaan ayahnya. Mereka tidak menikah untuk saling mencintai. Pernikahan ini hanyalah kontrak politik selama tiga tahun, dan Noara hanya pion yang dikorbankan. Setelah tiga tahun mereka bisa berpisah. Namun tentu tak semudah itu, karena Noara membenci pria itu sejak hari pertama mereka bertemu.
her perfect husband (Completed)  by Isarsta
Isarsta
  • WpView
    Reads 577,723
  • WpVote
    Votes 25,709
  • WpPart
    Parts 54
Sejak kecelakaan itu, hidup Alana Wardhana tidak lagi sama. Keceriaan dan bahagia seolah terenggut dari hidupnya begitu saja. Tapi dari semuanya, ia paling benci berbagai tatapan kasihan itu. Dan tatapan-tatapan kasihan itu semakin menjadi-jadi saat ia menikah dengan si tuan sempurna Yudhistira Nagara. Alana dan Yudhistira itu bagai langit dan bumi. Jadi, kenapa Yudhistira si sempurna yang hidupnya tanpa cela itu mau menikah dengan wanita cacat sepertinya? Sungguh, pertanyaan besar yang jawabannya tidak pernah Alana sangka-sangka. ©2025 Nove by Isarsta
The Coffee After Morning by madamekaii
madamekaii
  • WpView
    Reads 1,490,965
  • WpVote
    Votes 126,966
  • WpPart
    Parts 36
Bagi Mika, Aksara adalah dompet berjalan. Sementara bagi Aksara, Mika adalah kekacauan. Mulanya pernikahan mereka hanya sederhana, tanpa cinta, tanpa janji manis, hanya kesepakatan di atas kertas. Aksara yang terlalu logis untuk memercayai perasaan. Sementara Mika yang terlalu manja untuk benar-benar peduli pada cinta. Sampai segalanya mulai bertabrakan. Surat kontrak yang rasanya ingin Mika musnahkan, juga perasaan tak masuk akal yang coba Aksara sangkal. Mika mencoba percaya bahwa kehilangan Aksara adalah kehilangan harta karunnya. Sementara Aksara, mencoba sekerasnya tidak menghendaki Mika masuk lebih dalam ke dalam hidupnya.
Honey-Coated Dreams by WhyppleBlossom
WhyppleBlossom
  • WpView
    Reads 7,140
  • WpVote
    Votes 942
  • WpPart
    Parts 22
Start Oktober 2025 - Tamat 2026 Menjelang hari pernikahan, Amara memergoki sang tunangan berselingkuh. Patah hati yang mendalam tidak lantas membuat Amara merelakan hatinya ketika sang ayah malah meminta lelaki lain untuk menikahinya saat itu juga. Amara benci pemuda itu. Ranu Mahera. Sosok peternak lebah madu asal Sukabumi yang seakan tanpa alasan yang jelas, bersedia menikahinya begitu saja. Honey-Coated Dreams, 2025©️Whyppleblossom ❌Dilarang keras memplagiasi❌ YANG PLAGIAT PANTAT SAMA MUKA KELAP-KELIP DAN BISULAN SEUMUR HIDUP + MASUK NERAKA
Behind Our Eyes  by Myaether03
Myaether03
  • WpView
    Reads 125,533
  • WpVote
    Votes 6,912
  • WpPart
    Parts 49
Zhevanya Prameswari selalu tahu rumahnya bukan tempat yang bisa ia sebut rumah. Ditinggalkan, diabaikan, dan akhirnya dipaksa menikah demi bisnis keluarga, satu-satunya harapannya adalah keluar dari "neraka" itu. Praja Dirgantara, pria yang diam-diam pernah ia kagumi, justru menjadi suaminya. Tetapi tepat sehari setelah menikah, Praja pergi ke luar negeri tanpa kabar, meninggalkan Zhevanya sendirian, dengan ikatan pernikahan yang hanya tersisa di atas kertas. Tiga tahun kemudian, tanpa peringatan, Praja kembali. Dengan dingin, ia berkata, "Ayo bercerai." Namun, Zhevanya yang tak ingin kehilangan satu-satunya pelindung dari keluarganya yang jahat, ia menolak menyerah begitu saja. Hingga sebuah kecelakaan membuat Zhevanya harus berpura-pura kehilangan ingatan untuk menyelamatkan pernikahan, tepatnya menyelamatkan dirinya dari keluarganya sendiri. Di balik mata yang penuh rahasia, bisakah mereka menemukan jalan untuk mencintai atau malah kembali pada sebuah kata, yaitu "perpisahan?" #1 Cintapertama (Juli 2025) #1 Bohong (November 2025) #1 Chaesoobin (November 2025) #1 Sajucouple (November 2025) # 2 Wattpad2025 (Desember 2025) #1 Rahasia (Desember 2025) #2 Perpisahan (Desember 2025)
Bitter Sweet and Tears by heroinesa
heroinesa
  • WpView
    Reads 4,144
  • WpVote
    Votes 504
  • WpPart
    Parts 10
Nai Dahayu tak pernah menyangka bahwa drama keluarga yang semula ia anggap sebagai hiburan di kala rasa bosannya berubah menjadi bencana. Pradeepa Hanan Adhiarja dengan lancang menunjuknya sebagai calon istri, menggantikan sang kakak yang ternyata telah berselingkuh dan sedang hamil anak laki-laki lain. Naida jelas menolak dengan keras, namun siapalah dia, ia tak punya kekuatan apapun untuk membantah perkataan mutlak kakek Kusuma. Terlebih, Pradeepa langsung yang memintanya. "Aku tidak akan menikah dan menjadi pengganti siapapun di sini." "Tidak ada yang meminta pendapatmu, Naida. Kamu akan tetap menikah dengan Pradeepa. Ini keputusan mutlak Kakek." Sial! Drama yang semula ia anggap seru, berubah menjadi sendu. a story by @heroinesa september, 2025
Sweetest Venom by jongchansshi
jongchansshi
  • WpView
    Reads 566,404
  • WpVote
    Votes 70,660
  • WpPart
    Parts 33
Warning : Jangan dibajak. JANGAN DIBAJAK. Tolong jadilah pembaca yang bijak. *** "Do you remember the warning I gave you the last time we met?" "That you'd kill me if I ever dared to show up in front of you again." *** Pradinia Winesa meninggalkan bayinya enam tahun lalu, pindah ke Australia, memulai karir di sana, dan menikmati kehidupan selayaknya lajang tanpa tanggung jawab. Dia sama sekali bukan ibu yang baik. Lalu, kejadian konyol membuatnya menemui bayi yang kini tumbuh menjadi bocah enam tahun yang manis dan menggemaskan. Mendengar bocah itu memanggilnya 'mama', sebuah ambisi baru muncul dalam dirinya; dia ingin terus bersama anak ini, artinya dia harus merebutnya dari sang mantan suami yang telah mengurus anak mereka dari bayi. Terdengar brengsek sekali, bukan? Dan merebut apa yang menjadi milik Riviero Satya Dirjawan sama saja cari mati. *** Cover by Melonijo
His Wife, His War by lune_inlove
lune_inlove
  • WpView
    Reads 4,726
  • WpVote
    Votes 442
  • WpPart
    Parts 12
"Satu tahun. Setelah itu saya akan melepaskan kamu." Di usia tiga puluh lima, Sadawa Prabu Dhanaparta hampir kehilangan kursi Chairman hanya karena satu hal, ia belum menikah. Pernikahan kontrak, satu-satunya jalan keluar yang terlintas dibenak Sada. Adiputri Helia Ganapati. Dua puluh tiga tahun. Cantik. Cerdas. Lulusan terbaik University of the Arts London. Gadis kecil yang dulu selalu menempel padanya, kini pulang dengan nama besar dan masa depan gemilang. Satu tahun bersama Helia akan menyelamatkan tahtanya. Tapi Sadawa lupa satu hal, gadis manja yang dulu ia kenal mungkin bukan lagi seseorang yang bisa ia kendalikan.
I Love You, I'm Sorry by amorelea
amorelea
  • WpView
    Reads 251,475
  • WpVote
    Votes 18,056
  • WpPart
    Parts 43
Masa sekolah, menyukai kakak kelas, lulus, melupakan. Seharusnya memang seperti itu. Syavaka sudah menyukai Tamael Adjo Brawangsa sejak keduanya duduk di bangku sekolah. Namun, rasa suka itu tak terbalaskan, yang artinya Syavaka tidak pernah menyatakan perasaannya kepada Tamael. Selama beberapa tahun, yang Syavaka lakukan hanyalah memendam rasa sukanya kepada Tamael tanpa ada niat sama sekali untuk mengungkapkan perasaannya. Syavaka pun yakin seratus persen bahwa Tamael tak mengenal dirinya karena mereka hanyalah dua orang asing yang pernah satu sekolah di masa SMA. Ketika satu musibah muncul, pun mendatangkan masalah lain. Sejak Syavaka dinyatakan koma setelah mengalami tragedi kecelakaan yang memaksanya harus berbaring lama di bangsal rumah sakit, tiba-tiba saja kala dirinya terbangun, ia melihat Tamael berdiri di sisi tubuhnya dan mengatakan bahwa pria itu adalah suaminya.