CERITA YANG AKU BACA:)
3 stories
ask.me por daweii
daweii
  • WpView
    LECTURAS 2,462,065
  • WpVote
    Votos 194,667
  • WpPart
    Partes 35
Semua berawal dari segmen yang dibuat Rara di Radiouth, ask.me! dimana semua orang boleh bertanya, curhat, atau menyampaikan pesan melalui ask.fm. Disaat semua orang berburu untuk bertanya pada sang ratu kampus itu, Vincent hanya diam mendengarkan. Dua bulan Vincent mendengarkan, hingga akhirnya ia berani untuk bertanya di ask.fm-nya Rara. Hanya satu kata, tapi cukup bermakna. Hanya sebuah 'Hai', namun dapat membuat hati Rara menjadi bahagia, bingung, dan penasaran di waktu yang bersamaan. Highest Rank : #38 Teen Fiction Copyright © 2016 by daviabelinda
The Number You Are Trying to Reach is Not Reachable por expellianmus
expellianmus
  • WpView
    LECTURAS 6,707,331
  • WpVote
    Votos 364,975
  • WpPart
    Partes 35
Katanya, aku genius dan hidupku kelewat serius. Padahal aku tidak merasa seperti itu. Oke, aku memang pernah menggelar pentas tunggal dari drama Shakespeare yang semua dialognya kuubah sendiri jadi bahasa Jawa waktu aku kelas lima SD. Waktu kelas empat SD, aku selesai menghafal seluruh isi KBBI. Aku bisa berbicara dalam bahasa Sansekerta dan memahami isi prasasti semudah orang-orang memahami isi majalah. Koleksi piala dan medali olimpiadeku (baik akademik maupun non-akademik) mungkin lebih banyak dari jumlah perempuan yang dilirik Zeus. Aku masih kelas sepuluh, tapi aku sudah iseng-iseng ikut beberapa TO SBMPTN, dan dapat nilai paling tinggi di antara anak-anak kelas dua belas. Dan banyak hal lainnya. Tapi menurutku, masih banyak hal yang belum kulakukan. Dan aku selalu merasa tidak puas kalau belum mencoba hal baru. Aku selalu penasaran. Namun, tidak pernah terpikirkan olehku, bahwa suatu hari, akan ada seseorang yang berkata bahwa aku harus mencoba jadi cewek normal. Jangan terlalu serius. Katanya, jadi remaja normal itu asyik. Nah, sudah kubilang kan, aku selalu penasaran? --- #10 in Teen Fiction [23/07/16] [cover by me + prohngs lol]
Bye•Ology por TheReal_SahlilGe
TheReal_SahlilGe
  • WpView
    LECTURAS 452,401
  • WpVote
    Votos 71,026
  • WpPart
    Partes 38
<< Sebuah seni untuk merelakan yang pergi >> Dua saudara kembar Hiroshima dan Nagasaki harus berjuang menyelamatkan hidupnya dari kelainan genetik yang mereka miliki. Hiro memiliki kelainan jantung yang disebut CPVT, membuatnya tidak boleh merasakan emosi yang bergejolak termasuk jatuh cinta atau jantungnya bisa mati secara mendadak. Sementara Nagasaki dibekali oleh Tuhan dengan golongan darah paling langka di dunia. Siapa di antara mereka yang akan bertahan hidup?