Josephinejays
- Reads 4,227
- Votes 329
- Parts 12
Akibat perjanjian bodoh antara Bunda dan Eyang-nya, Danissa Hasya Liu harus menanggung perjodohan yang diatur oleh Eyang Kakung-nya.
Mungkin perjodohan tidak seburuk itu, mengingat Danissa yang masih single di usianya yang ke dua puluh satu, terhitung dari semenjak ia lahir.
Ya, selama dua puluh satu tahun hidupnya, Danissa tidak pernah memiliki status 'In Relationship' seperti yang ia harapkan.
Tapi masalahnya, ia akan dijodohkan dengan teman semasa kecilnya, si anak iblis.
Bukan, bukan benar-benar anak iblis yang makhluk gaib.
Tapi kelakuan anak satu itu bahkan bisa menyaingi anak iblis sendiri.
Bahkan menyebutnya 'teman semasa kecil' saja tidak pantas, lebih tepat menyebutnya sebagai 'musuh bebuyutan sedari kecil'.
"Pokoknya Dani nggak mau dijodohin, Bun! Apalagi sama anak iblis satu itu!"
"Hus! Danissa Hasya Liu! Jangan sembarangan ngomong, anak orang kok dikatain anak iblis toh nduk!"
"Ih, Bunda nggak tau aja kelakuannya itu anak! Pokoknya aku nggak mau dijodoh-jodohin, Bun!"
"Jangan gitu, mbok ya dijalanin dulu!"
"Lah? Kalo gitu kenapa nggak Bunda aja yang jalanin dulu pas Eyang jodohin Bunda sama Om Brata?"
"Enak aja! Bunda nggak mau dijodohin!"
"Ya emangnya aku mau, Bun?!"