Cinta
2 stories
Cinta Subuh by aliifarighi
aliifarighi
  • WpView
    Reads 169,402
  • WpVote
    Votes 7,081
  • WpPart
    Parts 30
Angga baru saja putus cinta. Bukan pertama kali, tapi kali pertama dengan mudah ia lupakan mantan pacarnya. Sebabnya Ratih, perempuan seusianya yang wajahnya menjadi tempat berkumpul cahaya. Tapi Ratih bukan seperti perempuan muda umumnya, prinsipnya ketat membatasi hubungan istimewa antar lawan jenis. Angga tidak mudah menyerah, ia lakukan yang terbaik agar ratih membuka hati untuknya. Ratih punya prinsip, tak akan memberi ruang bagi siapapun laki-laki yang mengajak pacaran. Bukan hanya agama alasannya, ada perhitungan matematis yang membuatnya harus berpikir ribuan kali sebelum resmi menjalin hubungan tidak resmi dengan lawan jenis. Kehadiran Angga sedikit banyak membuatnya mengkaji ulang prinsipnya, sedikit banyak ia mempertimbangkan nama Angga menjadi pendamping masa depannya. Cinta subuh adalah kisah Angga dan Ratih, yang punya hubungan istimewa seperti kita kebanyakan. Kisah mereka bukan kisah bahagia penuh warna, tapi bukan pula kisah kelam kelabu berhias airmata. Kisah mereka seperti kisah cinta kebanyakan dari kita, romantis, manis, dan mampu membuat kita tersenyum kala mengenangnya. Ini Cinta Subuh, kisah cinta sepasang remaja menjelang dewasa, dengan sedikit pelajaran di dalamnya.
Inspirasa by coffeenians
coffeenians
  • WpView
    Reads 573,106
  • WpVote
    Votes 48,538
  • WpPart
    Parts 36
Sendirian adalah ketakutan terbesar Rengganis Arumina Satya yang membuatnya bergantung pada Arjuna Sandi Airlangga, kakak sepupu yang dikaguminya, orang yang menginspirasinya sejak kecil. Hingga waktu berlalu, rasa kagum itu berubah menjadi perasaan yang lain. *** Hal traumatis yang terjadi saat bangku kuliah membuat Rengganis Arumina Satya enggan untuk sendirian di mana pun, membuatnya tanpa sadar selalu bergantung pada kakak sepupunya, Arjuna Sandi Airlangga, sosok pria yang selalu menjaga dan melindungi Ganis. Tetapi di balik itu semua, kedekatan Ganis dan Ajun menjadi akar kegagalan dari hubungan Ganis dengan pria lain. Mencoba berpikir bahwa kedekatannya dengan Ajun selama ini hanya sebatas saudara sepupu, hal itu tidak juga mengenyahkan perasaan Ganis untuk Ajun selama bertahun-tahun. Tetapi, ketika perasaan Ajun dan Ganis sudah terpatri, Ganis merasa ragu. Karena Ajun yang baginya amat sempurna, Ganis merasa dirinya tak layak bersanding. Dan lagi, apa artinya cinta tanpa restu?