sugaruspice's Reading List
3 stories
Scandal With You by BellaRamanda10
BellaRamanda10
  • WpView
    Reads 4,062,590
  • WpVote
    Votes 311,976
  • WpPart
    Parts 71
"Apa yang baru saja terjadi?" Bisik Runa pelan dengan tatapan menerawang. Ia masih syok dengan kerumunan wartawan tadi, yang melihatnya keluar dari hotel bersama Arkan. "Aku sendiri juga tidak tahu," jawab Arkan yang sama bingungnya dengan situasi yang ia hadapi sekarang. *** Kepergok oleh wartawan dengan Arkan di dalam hotel merupakan kesialan terbesar dalam hidup Runa. Padahal karirnya sebagai aktris baru saja naik daun, berkat film yang ia bintangi melejit dengan jutaan penonton. Ia yang baru saja mendapat pujian dan banyak cinta dari masyarakat, kini harus mendapatkan banyak hujatan. Bahkan media seperti jungkir balik kesenangan karena selalu membuat berita yang tidak-tidak tentangnya demi keuntungan pribadi. Untuk keluar dari masalah itu, Runa terpaksa harus menikah dengan Arkan. Kira-kira mampukah Runa menjalani hidup dengan pria dingin seperti Arkan? *** Cover : tiadesign Start : 23 Maret 2021 End : 20 Nov 2021
Oh, Darling! [The Wattys 2021 Winner - Romance] by IndahHanaco
IndahHanaco
  • WpView
    Reads 1,709,028
  • WpVote
    Votes 197,284
  • WpPart
    Parts 58
Rhea terpaksa menghadapi Dexter, mantan pacar Ellen, yang mengancam akan merusak nama kakaknya dan keluarga setelah sang kakak tiba-tiba mengabarkan sedang kawin lari. Namun, Rhea tidak tahu bahwa berurusan dengan si pembalap angkuh demi nama baik Ellen berlanjut menjadi urusan hati. *** Di tengah perjalanan menuju kencan buta, Rhea mendapatkan telepon bahwa Ellen sedang kawin lari di Las Vegas dengan mantan manager kakaknya itu. Rhea yang tahu bahwa Ellen sudah memiliki pacar dan akan membicarakan pernikahan, harus menjelaskannya pada Dexter, pria berprofesi sebagai pembalap Formula One yang ditinggal kawin lari oleh kakak Rhea. Dexter yang mengancam akan merusak nama Ellen ke media, setelah bertahun-tahun kakaknya berhasil menjaga citra baik di dunia hiburan berkat bantuan Rhea pula, meminta Rhea untuk bertanggung jawab atas kelakuan Ellen. Rhea merasa tidak memiliki pilihan, menuruti permintaan Dexter mulai dari mencari Ellen yang hilang hampir tanpa jejak ... hingga pura-pura jadi pacarnya! Sikap Dexter yang seperti monster menyebalkan dan Ellen yang tidak kunjung pulang membuat Rhea tidak tahan. Namun, ketika sisi lain Dexter mulai terlihat serta alasan yang menjadi jelas di balik itu semua, Rhea tidak menyangka perasaannya kepada si pembalap mulai berubah.
Teman Kos Dari Neraka [TAMAT] by KaiElian
KaiElian
  • WpView
    Reads 643,626
  • WpVote
    Votes 28,531
  • WpPart
    Parts 34
Aulia senang sekali karena dapat beasiswa untuk kuliah di Melbourne. Apalagi tempat kosnya murah, nyaman, dan ibu kosnya baik. Tapi kesenangan itu menguap setelah Aulia tahu dia harus berbagi rumah dengan Jovan, cowok ketus yang tanpa sengaja pernah memukulnya dengan kotak gitar di stasiun. Sikap Jovan yang cuek, suka mencuri dan seenaknya bikin hidup Aulia di rumah merana. Dan seolah itu belum cukup, Aulia juga harus sekelas dengan Jovan di kampus. Bersama Ningsih sahabat baiknya, Aulia mencoba menjalani hidupnya di Melbourne sebaik mungkin. Aulia berkenalan dengan Terry, pemuda lokal yang diam-diam naksir padanya. Lalu ada juga Allison, vokalis yang satu band dengan Jovan sekaligus teman kos Ningsih; dan Alva, cewek manis asal Tiongkok. Suatu malam, Jovan pulang ke rumah dalam keadaan babak belur. Namun cowok itu tidak mau memberitahu Aulia apa yang terjadi. Kemudian Jovan menghilang selama seminggu dari rumah. Saat membantu tugas Ningsih di rumah sakit, Aulia melihat sekelompok pria Tiongkok sedang mencari Jovan. Lewat terjemahan Alva, Aulia jadi tahu kalau Jovan berurusan dengan para mafia yang menginginkan uang darinya! Apa sebenarnya yang terjadi pada Jovan, teman kosnya yang super nyebelin itu? Desain cover oleh Kai Elian