AndiSuhadrina
- Reads 33,683
- Votes 2,246
- Parts 64
Arawidya Novriansyah, seorang dokter gigi asal Indonesia, menjalani studi spesialis ortodonti di Korea Selatan. Di tengah kesibukannya, takdir membawanya bertemu dengan Lee So Hee, seorang aktris papan atas Korea yang kariernya tengah bersinar. Hubungan mereka dimulai dari sebuah pertemanan yang hangat, berkembang menjadi kasih sayang yang mendalam, tetapi harus dirahasiakan dari publik.
Sebagai seorang selebriti, So Hee selalu menjadi sorotan. Skandal kecil saja bisa menghancurkan reputasinya, apalagi jika publik mengetahui hubungannya dengan seorang wanita asing yang bukan dari dunia hiburan. Sementara itu, Arawidya yang terbiasa hidup di luar gemerlap dunia selebriti, harus menghadapi realitas sulitnya menjalin hubungan dengan seseorang yang hidupnya selalu dipantau media dan penggemar.
Ketika sebuah skandal lama So Hee kembali mencuat, tekanan dari industri hiburan semakin besar. Hubungan mereka pun diuji: haruskah mereka tetap bertahan dalam diam atau melepaskan demi karier dan masa depan masing-masing?