lollalinne's Reading List
21 stories
BUKAN CINTA PANDANGAN PERTAMA by Arnithia
Arnithia
  • WpView
    Reads 1,887,163
  • WpVote
    Votes 36,895
  • WpPart
    Parts 27
Menikah? Kontrak? Tapi dapat bayaran saham perusahaan bonafid, posisi Direktur, lalu hanya 2 tahun kok! Tugasnya menjadi sosok seorang ibu bagi putri kecil bernama Ariana yang berumur 3 tahun dan menjadi istri sementara Komisaris Admadja Group, David Admadja. Tidak terlalu sulit kan, bila kamu tidak menghitung : 1. Milla belum tahu bagaimana menjadi seorang ibu diusianya yang ke 28 dan belum pernah mengasuh anak orang, kecuali anak kucing, itupun cuman sehari. 2. David Admadja adalah kandidat suami ganteng, dan so sweet hampir dengan semua wanita kecuali Milla, karena di capnya ada maksud terselubung. 3. Milla tidak ada perasaan dengan calon suami kontrakkannya, untuk sekarang sih, tapi... kalo setiap hari ketemu wajah ganteng itu, jangan-jangan imunitas terhadap pria gantengnya hilang... lalu kalo hatinya tidak mau pindah kontrakkan gimana?
The Vague Temptation by SanthyAgatha
SanthyAgatha
  • WpView
    Reads 1,309,433
  • WpVote
    Votes 47,176
  • WpPart
    Parts 14
Alexa seorang perempuan biasa yang menjalani dua kehidupan, sebagai perempuan baik-baik di siang hari yang bekerja sebagai seorang petugas administrasi di sebuah kantor, dan sebagai seorang pramutama bar yang harus berpenampilan seksi di malam hari. Semua pekerjaan itu dijalankannya demi melunasi hutang judi ayahnya yang bertumpuk. Sampai kemudian seorang lelaki misterius bermata abu-abu menemuinya di sebuah bar dan memaksanya untuk memilihnya. Dan kemudian tiba0tiba saja Alexa masuk ke dalam konflik keluarga besar, yang berisi persaingan antara si mata abu-abu sebagai sang pewaris tunggal dan si mata cokelat sebagai si anak haram. Jadi pada akhirnya, siapakah yang akan Alexa pilih?
Teratai by yayan_d
yayan_d
  • WpView
    Reads 554,188
  • WpVote
    Votes 31,319
  • WpPart
    Parts 38
(Sudah diterbitkan Penerbit Elex Media Komputindo-2017) Pernahkah terbayang olehmu cinta pertama begitu memabukkan juga begitu menyakitkan jika kau tak pandai menjaga hatimu. Drew pintar, memesona dan sukses. Ia dingin dan terluka karena menyerahkan hati seutuhnya. Melody rapuh, kesepian dan terperangkap dengan tanggung jawab. Ia cantik seperti teratai, kedinginan dengan akar yang mencengkeram kuat kolam menyedihkan yang sesekali di sapa rinai hujan. Drew dan Melody berlari mengingkari hati. Tapi sejauh apapun kau berlari dan membelokkan takdir, hari tak terduga akan menyapamu jauh lebih menyakitkan ketika kau memutuskan untuk pergi. Dilarang melakukan kegiatan plagiat, copas, mencuri ide dan tulisan, memperbanyak, menyiarkan, memamerkan dan mengedarkan cerita ini. Saya tak akan segan melaporkan anda ke Divisi Cyber Crime Kepolisian RI, jika menemukan cerita ini di luar akun ini.
Untouched by aileum
aileum
  • WpView
    Reads 547,819
  • WpVote
    Votes 41,388
  • WpPart
    Parts 24
Ralinda tahu sebanyak 99,99% pasangan hasil perjodohan itu bahagia. Tapi itu di cerita fiksi. Yang awalnya saling benci, lalu dengan buaian kata-kata si penulis maka dua insan itu menjadi saling mencintai. Oh, ayolah! Itu sebuah kebohongan. Mitos. Imajiner. Kisah seperti itu hanya permainan orang-orang dengan lintas imaji yang keterlaluan. Tidak ada perjodohan yang berakhir bahagia. Percayalah!
The General's Wife by SairaAkira
SairaAkira
  • WpView
    Reads 4,129,440
  • WpVote
    Votes 180,569
  • WpPart
    Parts 26
((TELAH TERBIT!! DAPATKAN DI GRAMEDIA, GUNUNG AGUNG, DAN TMBOOKSTORE SELURUH INDONESIA )) Part 1-10 Free Publish untuk umum Part 11 ke atas Privat Publish hanya untuk follower Setelah dunia hancur akibat perang nuklir, kaum manusia yang masih bertahan hidup berkumpul di satu-satunya benua yang masih ada. Mereka membentuk koloni baru, negara baru yang bernama After Earth, Pemerintahan barupun tercipta dan terpusat di satu kota, Marakesh City. Pemerintahan dikuasai oleh pasukan militer yang bertangan besi dan sangat kejam. *** Ketika membuka matanya, Asia langsung berhadapan dengan sosok lelaki tak dikenal yang luar biasa tampan yang mengaku sebagai suaminya - suami yang sama sekali tidak pernah diingatnya - Lelaki ini, dengan mata cokelat mudanya yang tajam dan bibir yang selalu menipis sinis dan sedikit menakutkan itu memperkenalkan dirinya bernama Akira dan mengatakan bahwa mereka sudah menikah, dan satu kejutan lagi untuk Asia, Akira mengatakan bahwa saat ini Asia tengah mengandung anaknya. Bagaimana mungkin ini semua terjadi? Tidak ada ingatan apapun tentang pernikahannya, Tidak ada ingatan sama sekali tentang suaminya, tetapi lelaki asing itu memberikan bukti-bukti tak terbantahkan, surat dan foto-foto pernikahan mereka berikut perut yang sedikit membuncit, sedang mengandung janin mungil berusia dua bulan yang sedang bertumbuh di dalamnya. Seakan semua kejutan itu belum cukup, Asia kemudian mengetahui, bahwa suaminya adalah salah satu sosok yang paling ditakuti di Marakesh City, dia adalah seorang Jenderal, pemimpin pasukan militer elite yang paling ganas dan paling kuat di After Earth, Jenderal Akira adalah seorang pembunuh keji dan mahluk berdarah dingin yang tidak segan-segan menghabisi lawan-lawannya tanpa ampun. Bagaimana bisa Asia menikah dan mengandung anak dari lelaki ini??
... by radinazkia
radinazkia
  • WpView
    Reads 6,951,355
  • WpVote
    Votes 84,626
  • WpPart
    Parts 6
DEAR NATHAN by Eriscafebriani
Eriscafebriani
  • WpView
    Reads 33,963,222
  • WpVote
    Votes 871,805
  • WpPart
    Parts 44
(Telah Terbit dan Difilmkan) Berawal dari keterlambatan mengikuti upacara pertama di sekolah baru, Salma Alvira bertemu dengan seorang cowok yang membantunya menyelusup lewat gerbang samping. Selidik punya selidik, cowok itu ternyata bernama asli Nathan; murid nakal yang sering jadi bahan gosip teman-teman terdekatnya. Beberapa rangkaian kejadian pun terjadi yang justru mengantarkan Salma untuk menjadi kian lebih dekat dengan Nathan. Dua kepribadian yang saling bertolak belakang, seperti langit dan bumi; yang tidak bisa bersatu tapi saling melengkapi. Novel ini mengisahkan tentang masa indah putih abu-abu, persahabatan, pelajaran kehidupan dan pentingnya untuk selalu menghargai perasaan.
Beyond The Edge by teru_teru_bozu
teru_teru_bozu
  • WpView
    Reads 970,141
  • WpVote
    Votes 101,082
  • WpPart
    Parts 41
Niar - Gusniar Hayati, 30 tahun, Direktur Operasional PT Saka Buana Patria Bagaimana mungkin seorang Keenan Cakra salah dalam membuat keputusan? Kalau bisa berkolaborasi, buat apa-apa harus ekspansi? Bukankah itu tindakan bodoh yang menyia-nyiakan sumber daya perusahaan untuk sesuatu yang belum pasti? Karena manajemen risiko itu bukan tentang adu berani mengambil risiko tinggi. Keenan - Keenan Cakra, 35 tahun, Direktur Utama Cakra Grup Kalau bisa dibeli, buat apa hanya diekspansi? Aku hanya mengambil secukupnya dari apa yang menjadi hakku. Hanya orang bodoh yang tidak bisa menilai aset miliknya sendiri. Dan aset terbesar itu bernama loyalitas. Yasser - Yasser Awaru, 33 tahun, Direktur Utama PT Saka Buana Patria Kebodohan terbesarku adalah melepas seseorang yang tidak ternilai harganya, demi membebaskan diri dari utang masa lalu. Niar tidak menyangka, jalan hidupnya yang sederhana berubah total ketika dia terlibat dalam sebuah konflik masa lalu yang melibatkan Yasser, sahabat dekatnya sejak di universitas, dengan Keenan, seorang pewaris utama Cakra Grup, perusahaan multinasional yang bergerak di bidang produksi makanan. Dalam waktu singkat, gadis itu terpelanting dari zona nyaman karier yang telah dirintisnya bersama Yasser, dan dicampakkan pada sebuah perusahaan besar yang memperlakukannya seperti barang buangan. Karena Keenan, atasan barunya, adalah pribadi otoriter yang tidak segan untuk memanfaatkan orang lain demi kepentingannya sendiri.
Azhura's Bride by SairaAkira
SairaAkira
  • WpView
    Reads 3,105,183
  • WpVote
    Votes 107,212
  • WpPart
    Parts 15
Part 1 - 10 free publish untuk umum Part 11 ke atas akan di Privat hanya untuk follower Azhura Kahn.... Namanya berarti cahaya ilahi. Dia adalah dewa dari segala dewa, dengan kekuatan tertinggi di Ametyst, dunia mereka yang subur dan makmur. Banyak dewa dan dewi yang dipuja oleh penduduk Ametyst, tetapi hanya satu yang dipuja sekaligus ditakuti oleh manusia dan bahkan juga ditakuti oleh kalangan dewa. Dia adalah Azhura Kahn. Namanya disebutkan dengan penuh hormat dan bibir bergetar, kuil-kuil pemujaan untuknya adalah yang terbesar dari segala yang ada. DI dalam Kuil raksasa di Garaya, ada patung yang melambangkan dirinya, dibuat dari emas murni bertaburkan berlian, dengan sosok seperti manusia bertubuh sempurna, matanya selalu dilambangkan menatap tajam kepada pemuja yang membungkuk di bawahnya, dan dagunya selalu dibuat yang mendongak penuh keangkuhan, Kedua tangannya memegang pedang yang terhunus di tangan kiri dan tengkorak di tangan kanan. Bunga-bunga persembahan bertaburan di bawah kaki patung dirinya. Seluruh penduduk selalu membungkuk di hadapannya, hampir enam belas kali sehari, memuja sang dewa. Dulu sekitar lima ribu tahun yang lalu, kisah betapa dasyatnya kekuatan Azhura Kahn masih terngiang di telinga seluruh manusia, kisah yang diturunkan selama lima ratus tahun, setiap kisah membawa penuturan yang berbeda, tetapi pesannya tetap sama : "Jangan pernah membuat marah sang Mahadewa, Azhura Kahn. Dan jangan pernah mengganggu Kerajaan Garaya, karena isteri Azhura Kahn dipercaya akan terlahir di Kerajaan Garaya." Seorang perempuan biasa, dari kalangan manusia biasa, akan dilahirkan di Garaya untuk menjadi isteri dari Azhura Kahn yang agung...... mungkinkah itu?