<3
10 stories
Loose Cannon by Bellazmr
Bellazmr
  • WpView
    Reads 3,411,471
  • WpVote
    Votes 453,055
  • WpPart
    Parts 50
Alia yang baru saja diselingkuhi oleh pacarnya bertemu dengan Bastian yang tiba-tiba mengajaknya menikah. Di sela kerunyaman bahtera rumah tangga mereka, keduanya mencoba untuk mengungkap pelaku pembunuhan ayah Bastian. *** Sembilan tahun bukanlah waktu yang singkat, rasa sakit hati karena diselingkuhi kekasihnya membuat Desthalia Gayandra kehilangan akal sehat dan berniat untuk bunuh diri. Pada detik terakhir sebelum Alia benar-benar meninggalkan dunia, ia diselamatkan oleh Bastian Angkara Benazir. Laki-laki yang selalu bertindak semaunya, tetapi di sisi lain begitu misterius. Alia berusaha menghindar. Namun, benang takdir semakin menjeratnya dan membuat Alia terjebak di dalam sebuah kesepakatan yang diciptakan oleh Bastian, yaitu menikah selama empat bulan dengan laki-laki itu... Andai saja, ia tidak mengenal laki laki itu. Andai saja, ia tidak teseret ke dalam masalah laki-laki itu. Andai saja, ia tidak kehilangan akal, ketika laki-laki itu memberi penawaran paling gila di sepanjang hidupnya yang membawanya pada titik sekarang.
Surat Cinta Tanpa Nama [Completed] by pitsansi
pitsansi
  • WpView
    Reads 1,818,299
  • WpVote
    Votes 227,826
  • WpPart
    Parts 32
Sabrina tidak pernah menduga bahwa sebuah surat misterius yang ditemukannya di aula akan mengantarkannya pada permasalahan yang pelik. Ia berniat mengembalikan surat itu pada Jovan yang ia yakini baru saja menjatuhkannya. Namun, posisinya yang sedang mengulurkan sebuah surat pada Jovan seketika membuat teman-teman sekolah yang memenuhi aula siang itu salah paham. Keadaan bertambah ricuh ketika Jovan akhirnya bersuara. "Diterima!" ucap Jovan tenang sambil menyambut surat dari tangan Sabrina. Perkataannya sukses membuat suasana di aula semakin ricuh. "Kita jadian!" lanjutnya. Sejak kejadian absurd yang ditonton banyak orang itu, Jovan mengklaim Sabrina sebagai pacarnya. Sabrina dibuat heran sekaligus pusing. Bukan hanya karena sikap nyebelin Jovan, tapi juga Arka. Ia khawatir cowok yang ditaksirnya itu ikut-ikutan salah paham. Sabrina bertekad untuk mengungkapkan kebenaran. Ia akan menyelidiki siapa pemilik surat misterius itu-yang sudah membuatnya kehilangan kesempatan dekat dengan Arka, dan harus berurusan dengan Jovan yang super menyebalkan. _______ Tanggal publish: 11/04/19
The Girl From Tomorrow [COMPLETE] by beliawritingmarathon
beliawritingmarathon
  • WpView
    Reads 1,382,441
  • WpVote
    Votes 158,379
  • WpPart
    Parts 45
#𝕱𝖆𝖓𝖙𝖆𝖘𝖎 #𝐒𝐢𝐜𝐤𝐥𝐢𝐭 Juno tidak punya banyak pengalaman soal cinta. Tapi begitu dia jatuh cinta dunianya ikut jatuh semua. Si Ganteng kalem yang melankolis ini tak pernah menyangka akan terjebak dalam cinta yang begitu fantasi. Cinta memang tidak bisa memilih di mana dia akan tumbuh dan mengakar. Namun ketika sembarang saja cintanya dijatuhkan, bukan hanya urusan hati, melainkan hidupnya pun harus dipertaruhkan. Bagi Juno rasa yang tertaut pada Lana dan Kikan hanya akan jadi sebatas urusan yang tak akan pernah selesai. Juno adalah sinonim dari romansa yang lesap dalam lipatan waktu.
di atas langit biru by wulanfadi
wulanfadi
  • WpView
    Reads 902,021
  • WpVote
    Votes 133,743
  • WpPart
    Parts 34
Nagita ingin mengakhiri hidupnya ketika Avodyie hadir di depan pintu rumah dalam keranjang merah dan secarik pesan dari Sang Ibu untuk menjaga bayinya. Nagita memutuskan untuk mengemban tugas itu, tugas terakhir sebelum dirinya benar-benar mengakhiri hidupnya. 2019, Hak Cipta Terlindungi oleh Wulanfadi
MARIPOSA by Luluk_HF
Luluk_HF
  • WpView
    Reads 134,345,480
  • WpVote
    Votes 4,392,153
  • WpPart
    Parts 56
(NOVEL MARIPOSA SUDAH ADA DI GRAMEDIA SELURUH INDONESIA) Maaf ini bukanlah cerita Bad boy yang bertemu good girl. Maaf juga ini bukanlah cerita Bad Boy yang bertemu Bad Girl. Ini cerita paling anti-mainstream tentang Prasasti Hidup bertemu Landak betina. Kalau kalian Jomblo dan baca cerita ini? Saran dari saya cuma satu. Siapin oksigen lebih untuk bernapas dan Selalu waspada dengan Jantung anda. Nikmati sensasi pengalaman paling baper di dalam cerita ini. Lebih dari 21 juta kali udah buat Readers BAPER. Kamu tidak mau mencobanya juga? LET'S READ MARIPOSA ^ ^
GARDENIA by Luluk_HF
Luluk_HF
  • WpView
    Reads 1,068,658
  • WpVote
    Votes 104,199
  • WpPart
    Parts 11
Selamat tinggal. Dua kata yang sangat dibenci oleh seorang Cantik. Selamat datang. Dua kata yang ingin diucapkan Tampan untuk Cantik. Cantik yang menutup hati untuk dekat dengan siapapun dan Tampan yang berusaha membuka hati Cantik kembali untuk menerima kehadirannya kapanpun. "Cantik." "Apa?" "Gue bukan manggil lo, gue muji lo." Selamat datang di GARDENIA. Selamat membaca GARDS ^^
Pull String by Bellazmr
Bellazmr
  • WpView
    Reads 2,222,462
  • WpVote
    Votes 209,727
  • WpPart
    Parts 35
#RAlSeries-2 Dilaras Sekarayu. Dia bisa mengambarkan rancangan dirinya di empat atau lima tahun mendatang. Rancangan sederhana, namun bermakna. Empat atau lima tahun lagi, dia akan berada di ruang kelas dan sedang mengajar mata kuliah Pengendalian Gulma. Semua sudah tergambar dengan sangat matang. sebelum laki-laki itu datang mengacaukan semua rancangan yang Laras miliki. "Sekarang kepengin lo apa sih?" "Kuliah strata tiga, ngambil gelar Doktor, terus balik ngajar jadi dosen." "Yakin?" "Nggak yakin, karena sejak ketemu dia untuk kali pertama setelah sekian tahun tuh anak ilang ditelan bumi. Gue malah pengin jadi Ibu Bhayangkari."
Butuh Pendamping?! by Aggiacossito
Aggiacossito
  • WpView
    Reads 2,511,833
  • WpVote
    Votes 88,508
  • WpPart
    Parts 15
"Cium saya!" potong Lingga. "APAA?!" "Kalau kamu nggak mau, baiklah biar saya yang cium kamu." "Jangan coba-coba!" ucap Elina namun wajah Lingga malah semakin dekat hingga wajah mereka hampir bersentuhan. Elina memejamkan mata, selama beberapa saat hanya ada keheningan antara mereka. Deru napas Lingga juga masih terasa di wajahnya. Hanya saja lelaki itu sepertinya tidak bergerak. Sontak Elina pun kembali membuka matanya. Elina terkejut karena Lingga masih di depan wajahnya. "Cie beneran pengen dicium," goda Lingga. Seketika wajah Elina makin merah merona.
TRAP! [FIN] by dadodados
dadodados
  • WpView
    Reads 3,098,959
  • WpVote
    Votes 58,085
  • WpPart
    Parts 10
Sudah cetak selfpub Karena katanya jodoh itu bukan dicari tetapi dijebak. ISBN 978-602-489-770-3 _______________________________________________ Tulisan ini dilindungi oleh Undang-undang Hak Cipta Republik Indonesia No. 19 tahun 2002. Dilarang untuk mendistribusikan beberapa bagian atau seluruh tulisan ini dalam bentuk apapun tanpa izin penulis. #5 di hati 23/7/19 #1 di hati 28/7/19 #1 di chicklit 15/8/19 #1 di romance 26/2/20
Untuk Pematah Hati Terhebat by WaffleDAS
WaffleDAS
  • WpView
    Reads 6,441
  • WpVote
    Votes 388
  • WpPart
    Parts 4
Maaf. Tentangmu, aku hanya mengingat sakit. Aku lupa, bahwa aku pernah menjadi gadis paling bahagia di muka bumi karenamu.