murnia1909's Reading List
4 stories
Pesantren yang Hilang (Completed✔️) by AlanWsPunjabe
AlanWsPunjabe
  • WpView
    Reads 77,474
  • WpVote
    Votes 2,645
  • WpPart
    Parts 24
Suara guruh yang bergema mengikuti cahaya kilat turut menambah suasana menjadi semakin menakutkan. Di balik suasana yang mengerikan itu, para santri malah merasa senang, karena sudah lama mereka tidak mandi dengan air bersih. Sekitar dua minggu sebelumnya, para santri harus merelakan tubuh kurusnya disiram oleh air bor yang sangat bau dan berwarna kecoklatan. Suasana mendung sore itu memberi harapan untuk merasakan mandi air hujan. Segera para santri menyiapkan ember-ember dan menjejerkannya di bawah seng masing-masing asrama. Polah seperti itu juga dilakukan oleh Aran, Wawan, Nardi, Madan, Ito dan Yogi. Di kamar mereka, Hanya Ito dan Aran yang bersemangat untuk menadah air hujan yang akan turun. Sementara Nardi, Wawan dan Yogi masih tidur, karena tidak puas dengan tidur siang yang singkat beberapa jam yang lalu. Segera ember bekas cat berukuran besar dan ember hitam ukuran sedang disimpan di bawah talang air yang mencurahkan air hujan disamping kamar. Tidak lama setelah itu, hujan pun turun. Hujan turun begitu deras menghantam bumi dan atap seng asrama, sehingga membuat suara ribut. Begitu ributnya, Aran dan Ito sampai berteriak untuk saling memanggil satu sama lain. Angin juga begitu kencang, menghempas apa yang ada di sekitarnya. Pelepah dan daun kelapa sawit dibawa hilir mudik bergoyang karena dihantam angin. Waktu sudah menunjukkan pukul 5 sore. Nardi, Wawan, Madan dan Yogi tidur mati. Suara berisik dan hembusan angin yang masuk ke kamar tidak sama sekali menganggu tidur mereka. Nardi tidur dengan posisi bujur kaku dengan telapak tangan bersedekap seperti mayat fir'aun. Wawan tidur dengan posisi melengkung seperti udang yang digoreng di minyak yang panas. Madan tidur dengan tangan satu di bawah kepala yang satunya lagi di antara dua paha. Sedangkan Yogi posisi tidurnya sangatlah tampan seperti Aliando sariff yang sedang ekting tidur ( WKWKWK, di puji sedikit biar makin besar kepala )
Kalam Cinta Sang GUS ✔ by pengagum_pena
pengagum_pena
  • WpView
    Reads 5,733,114
  • WpVote
    Votes 463,882
  • WpPart
    Parts 64
Baca Sebelum Tamat!! Spinoff➡Lentara Humaira || Poetry-Spiritual-Romance. Share quotes harap cantumkan sumber, dilarang plagiat.😉 Syabella Khairani Rahman adalah gadis yang hidup di tengah keluarga bahagia dengan kasih sayang berlimpah. Namun siapa duga satu kesalahan fatal membuatnya terjerat dalam hubungan rumit, keputusan yang membawanya pada rumah tanpa cinta. Di umurnya yang ke sembilanbelas tahun gadis yang sering mendapat julukan Abel itu resmi dipersunting seorang Gus yang bahkan tidak pernah memberinya cinta. Keduanya seperti terikat hubungan yang sejatinya tidak pernah ada rasa. Jeratan hampa yang memaksa Abel bertahan untuk mendapatkan Kalam Cinta Sang Gus secara nyata. Dengan tekat untuk membuat hubungan kosong tersebut menjadi penuh kasih. ________________________________ Katanya setiap rumah memiliki benang merah yang saling mengikat satu keluarga untuk saling berbagi kasih, namun kenyataannya tidak semua rumah memiliki kisah yang sama. Tidak semua rumah memiliki benang merah. Ada yang pulang karena ikatan yang sebenarnya sudah tak saling terikat. Ada pula yang terpaksa pulang, padahal saling diam. 'Pun ada yang pulang untuk memperbaiki ikatan. Aku adalah Rumah yang pemiliknya selalu pulang, namun tak pernah saling bertukar sayang. -Syabella Khairani Rahman-
Berlalu by Maulidiana22
Maulidiana22
  • WpView
    Reads 2,342
  • WpVote
    Votes 430
  • WpPart
    Parts 39
Bukan sebuah cerita atau pun semacamnya. Hanya bait-bait puisi yang ingin aku bagi dan bisa terkenang. Tidak untuk sementara, tapi untuk waktu yang tak bisa aku tentukan. Bukan pula kata-kata indah yang dapat menggetarkan hati para pembacanya, sekadar sebuah kisah yang berlalu. Mungkin saja, kamu akan termasuk di dalamnya. D.N Highest Rank : # 2 in Kalbu [16 Februari 2020] # 7 in Antalogi [20 Februari 2020] # 1 in Kalbu [08 Mei 2020]
AKAD (Published By Coconutbooks) by ChantyRomans
ChantyRomans
  • WpView
    Reads 4,617,765
  • WpVote
    Votes 260,452
  • WpPart
    Parts 62
Sudah terbit Novel, tersedia di Gramedia seluruh Indonesia. Atau bisa dipesan melalui shopee melvana media store (CoconutBooks) Dilarang keras! plagiat, copypaste, mengutip dan sejenisnya ya. Ingat Allah maha tahu, meskipun Saya tidak tahu. * #1 dalam Spiritual (25/04/18) #3 dalam Spiritual (15/03/18) "Abang Ustaz sudah punya calon isteri belum?" "Kalau belum kenapa, kalau sudah kenapa Illyana?" "Kalau belum, Illyana mau kok jadi calon isterinya Abang Ustaz." Safira Illyana baru berusia 18 tahun saat dikirim abi-nya ke pesantren. Sempat menolak, karena tidak ingin melewatkan masa kuliah seperti teman-temannya yang lain. Siapa sangka, justru saat sudah tiba di pesantren Illyana malah terpesona dan jatuh hati pada sosok ustazd muda bernama Ghaly Abdullah Zaid yang tak lain putra dari pengasuh pesantren, abbah Zaid. Lalu bagaimanakah usaha Illyana menarik hati sang ustaz? *Safira Illyana* "Saat cinta ditolak, doa pun bertindak." *Ghaly Abdullah Zaid* "Karena perempuan terhormat itu dimuliakan melalui Akad, bukan dengan kado ataupun coklat." *** Testi pembaca: Noviaraaa: Rasanya nano nano waktu baca AKAD, bikin baper, bikin senyum-senyum sendiri sama tingkah laku Illyana dan abang Ghaly, bikin nangis juga pastinya, alur cerita yang susah ditebak selalu bikin penasaran pokoknya, dan pastinya banyak pelajaran agama di AKAD ini. Over all AKAD bawa pengaruh positif buat pembacanya dan memotivasi juga. timishemi: Seneng bgt bisa ketemu cerita seperti AKAD, ceritanya bagus pengajarannya dan yg terpenting gk ngebosenin MokinJay02: Ceritanya membuat pembaca berada di berbagai tingkat emosional... emosi senang, emosi humoris, emosi sedih pake bangett.. emosi bahagia pake bangeett.. Masya Allah dakwah yg disampaikan di cerita pun diam2 saya mempelajarinya. _______