Like it (2)
113 stories
NIRMALA by KaRiemEl
NIRMALA
KaRiemEl
  • Reads 5,850,239
  • Votes 448,958
  • Parts 96
Jalan hidup Mala, janda dengan dua anak perempuan, berubah sangat drastis sejak hak asuh dua anaknya direbut oleh Agung, mantan suaminya. Dia merasa hidupnya tidak berarti lagi sejak dua putrinya tidak lagi tinggal bersamanya. Luapan kekesalannya malah dia curahkan ke perbuatan yang salah, yaitu bercinta dengan Damian, atasannya di kantor di suatu malam. Akibatnya, dia mengandung anak dari benih Damian. Mala memutuskan berhenti bekerja sebagai petugas kebersihan di gedung milik Damian. Dia memilih berjualan kue-kue di depan teras rumah kontrakannya. cover source inspirationsdeco.blogspot.fr
Right One by hourlyserena
Right One
hourlyserena
  • Reads 3,636,851
  • Votes 243,164
  • Parts 58
[end/segera terbit] Karena trauma soal keluarga, Anin memutuskan untuk menjalani hidup monoton tanpa menambahkan bumbu asmara di dalamnya. Bangun pagi, kerja, hahahihi bareng temen, lalu pulang buat istirahat. Siklus yang Anin harapkan selalu seperti itu sampai dia tutup usia. Tapi sayangnya Anin melakukan kesalahan fatal hingga mengharuskannya terlibat dengan banyak hal merepotkan. Oke, tenang. Sekarang yang harus dia lakukan: kabur sejauh mungkin dari Bianaka Geraldi Candala itu. [DISCLAMER: PURE 100% FICTION❗️the character and the faceclaim are not related] @2024, hourlyserena
LOUISE by glummzz
LOUISE
glummzz
  • Reads 1,984,872
  • Votes 145,112
  • Parts 44
Louise Wang namanya, bocah manja nan cengeng berusia 13 tahun. Si bungsu pecinta susu strawberry, dan akan mengaum layaknya bayi beruang saat ia sedang marah. Lou, hanyalah seorang anak yang selalu menginginkan perhatian lebih. Namun karena kedua orangtuanya tidak memiliki pengalaman dalam memanjakan seorang anak, mereka justru tidak mengerti apa yang diinginkan oleh si bungsu. Ditambah, hanya Lou seorang yang memiliki sifat berbanding terbalik dari para kakak. Dan kini, Lou memiliki keinginan untuk merubah diri. Ingin menghilangkan sifat manjanya dan mulai mencoba mencontoh para kakak. Namun, entah kenapa, sikap mereka semua justru ikut berubah. Menentang perubahan yang Lou tunjukkan, dan lebih menyukai melihatnya menjadi bayi beruang yang selalu merengek. ________________ ( NO BL/BXB! ) ㅤㅤHanya fiksi dan murni dari pemikiran sendiri, belajarlah untuk menghargai karya orang lain. ㅤㅤMemang tidak sebagus cerita yang lain, tapi tetap dilarang keras untuk mengcopy cerita ini dalam bentuk apapun. Highest Ranking : #1 adik #1 friendship #1 brotherhood #1 manis #2 bromance #2 bungsu #2 babyboy #4 family Pict cover from pinterest, full credit to the owner.
+22 more
404 Not Found by pichidichi
404 Not Found
pichidichi
  • Reads 862,696
  • Votes 93,033
  • Parts 52
404 NOT FOUND - code means that the server could not provide the requested webpage. * ADHYAKSA SERIES No. 6 * Atas rasa iba pada ayahnya yang sakit, Namira alias Ira memutuskan untuk mengalah, meninggalkan karirnya yang gemilang di Sillicon Valley dan pulang ke Jakarta. Walaupun tahu, kepulangannya akan membuat dirinya kembali dijodoh-jodohkan. Jelas, ia masih belum mau tunduk dan memilih untuk mengisisi posisi VP Campaign and Marketing untuk Aksa.com, e-commerce besutan perusahaan Adhyaksa yang baru saja berdiri. Namun, siapa sangka, di hari pertamanya, Ira mendamprat seorang laki-laki yang sedang berciuman dengan seorang staf wanita. Dan tak tanggung-tanggung, rupanya laki-laki itu adalah direktur penanggung jawab perusahaannya, Arjuna Kusumawara. Sekarang, Ira hanya bisa berdoa semoga umur pekerjaannya di grup Adhyaksa tak berakhir hari itu juga. Atau lebih buruknya, pekerjaannya tak akan jadi seperti neraka.
Business Unusual by pichidichi
Business Unusual
pichidichi
  • Reads 1,148,374
  • Votes 100,834
  • Parts 57
BUSINESS UNUSUAL is a noun phrase refers to unexpected situations where businesses must adapt beyond conventional methods to navigate challenges. ADHYAKSA SERIES NO. 2 * Uang? Check! Wajah cantik? Check! Segala gelar pendidikan? Check! Yang Gayatri tak punya hanya satu, lelaki yang setia. Karena setiap kali berpacaran, Gayatri selalu diselingkuhi. Hingga puncaknya, Gayatri dengan membabi buta menghajar seorang perempuan yang jadi selingkuhan pacarnya. Kejadian itu membuat Gayatri kehilangan banyak partner dalam bisnisnya. Hanya ada satu yang masih mau bekerja sama, Radikta Kuntara Pramaditya alias Dikta-anak konglomerat yang memilih keluar dari tahta pewarisan. Masalahnya, laki-laki yang berusia enam tahun lebih tua itu bukan orang yang menyenangkan untuk diajak bekerja sama.
AL WILL BE OKAY by RinSaniza
AL WILL BE OKAY
RinSaniza
  • Reads 1,804,093
  • Votes 164,710
  • Parts 54
Mau salah ataupun tidak, tetap saja Al yang salah. Mau minta maaf atau tidak, tetap saja ia akan mendapat bogem mentah dari ayah. Mau sakit atau tidak, tetap saja ibu tidak sudi memeluknya. Sebenarnya, apa yang sudah dilakukannya sampai ia dibenci sedemikian rupa oleh orang tuanya? Lalu suatu hari, Al dijual kepada seorang laki-laki kaya yang katanya adalah ayahnya. Kalau laki-laki itu ayahnya, kenapa ia harus dijual? Kenapa tidak sedari dulu ia tinggal bersama ayahnya? . . 📍BUKAN ROMANCE📍
Little Scandal by AloisiaTherin
Little Scandal
AloisiaTherin
  • Reads 7,660,090
  • Votes 528,601
  • Parts 54
Rajen dan Abel bersepakat untuk merahasiakan status pernikahan dari semua orang. *** Selama dua bulan menikah, Rajen dan Abel berhasil mengelabui semua orang. Mereka berlagak layaknya orang asing ketika bertemu di kampus dan menjadi pasangan suami istri yang tetap asing ketika di rumah. Alasan Abel menyembunyikan pernikahan ini adalah demi reputasinya di kampus. Gelar primadona susah payah ia dapatkan. Cantik, berprestasi, anggun, lembut dan tentu saja single. Sedangkan alasan Rajen yang bekerja sebagai dosen di tempat Abel berkuliah itu sesimpel malas ditanya-tanya seputar pernikahan atau bagaimana cara menjebak si primadona kampus agar mau menikah dengan pria kaku yang hidupnya monoton. Tidak ada yang menarik dari pernikahan keduanya. Tapi tanpa disadari, Rajendra Saka Sanghardja selalu punya cara untuk membuat dirinya menarik di mata Isabel Cendana. Abel yang semula tidak tertarik perlahan melirik. Satu pertanyaan tiba-tiba terlintas di benaknya, "Kalau aku jatuh cinta, siapa yang bertanggung jawab?"
Aksara Lingga by Adelia1508
Aksara Lingga
Adelia1508
  • Reads 5,119,343
  • Votes 393,874
  • Parts 50
Lingga itu berandalan, liar dan serampangan, sumber kepusingan bagi Aruna, karena jabatan ketua seksi ketertiban-kerap membuatnya berseteru dengan si pembuat onar. 'Cowok tanpa masa depan' Begitu Runa melabeli Lingga saat mereka masih remaja. Sampai realita menamparnya 7 tahun kemudian. Ketika Lingga tampil sebagai arsitek muda dengan karir gemilang, sedang Aruna hanya seorang tutor les bagi adiknya. Dibayar oleh pria yang pernah Ia pandang sebelah mata sudah cukup menenggelamkan Runa dalam Ironi tak terelakan. Namun segalanya kian gamang saat Lingga tiba-tiba memaksanya berperan menjadi pacar pura-pura.
Thief! by HaiHaiMila
Thief!
HaiHaiMila
  • Reads 251,442
  • Votes 36,711
  • Parts 20
TELAH HILANG SATU UNIT KAMERA DSLR Berawal dari hilangnya spaghetti bolognese dikulkas hingga kamera DSLR di sebuah rumah kontrakkan, seluruh penghuninya pun berkumpul mengadakan rapat darurat. Mereka saling menuduh satu sama lain sebagai suspect alias tersangka maling. Inilah alibi para penghuni : Suspect #1 : Tara - Penghuni Kamar Lima "Gue nggak nyuri kamera lo, Mba Cit, suer nggak! Gue emang ada ke kontrakkan tadi sore ambil dokumen kerja gue, tapi langsung buru-buru ke kantor, nggak ada ke kamar lo! Sumpah demi Tuhan!" Suspect #2 : Bima - Penghuni Kamar Satu "Kan gue udah bilang, Mba Cit, gue sibuk kursus di les bimbingan belajar. Mending belajar buat SBMPTN daripada nyuri barang di lantai dua khusus cewek. Naik tangga butuh effort lebih banyak dibanding duduk ngerjaiin integral." Suspect #3 : Ben - Penghuni Kamar Dua "Perlu, nih, gue telepon teman gue? Gue seharian di sebelah dia, kok." Suspect #4 : Citra - Penghuni Kamar Empat "Gila! Lo nuduh gue nyuri barang gue sendiri? Yang benar aja!" Suspect #5 : Sebastian - Penghuni Kamar Tiga "Dia... cewek kamar lima itu, menurut gue dia paling mencurigakan." "Hah?! Kok, gue?!" Tuduhan serius dari Sebastian menggeramkan Tara. Keseimbangan yang Tara sebut 3L alias Life, Love, dan Labor-nya tambah hancur karena mendadak ditunjuk menjadi detektif gadungan untuk mengungkap siapa sesungguhnya maling di kontrakkan mereka. Belum lagi cowok congkak, sinis, bin tukang tuduh yang namanya punya lima suku kata, si Se-bas-si-a-lan! itu tiba-tiba jadi baik kepada Tara. Jangan-jangan... Sebastian adalah malingnya?
Reputation Rescue by pichidichi
Reputation Rescue
pichidichi
  • Reads 1,547,771
  • Votes 132,648
  • Parts 52
ADHYAKSA SERIES NO.1 *** Salsa merasa dirinya tertiban durian runtuh ketika tahu bahwa Dream Sky, agensi humas tempatnya bekerja memlihnya untuk menjadi koordinator tim crisis management di perusahaan Adhyaksa. Namun, siapa sangka, ternyata dirinya bukan harus mengerjakan perbaikan imej dan reputasi perusahaan melainkan menjadi publicist untuk si sulung Adhyaksa, Darmantara dengan segala kasus yang menimpanya. One night stand lasts only for a night. Buat Darma yang tidak suka komitmen, cinta satu malam dan dunia gemerlap jadi pilihan untuk menghabiskan akhir pekan. Hingga sebuah cinta satu malam yang seharusnya jadi kebiasaan mingguannya mengacaukan semua yang Darma punya. Kalau kalian berpikir kisah ini merupakan kisah cinta perempuan dan lelaki yang terlibat dalam cinta satu malam, kalian salah. Tetapi, tenang! Karena, sebuah kesalahan mungkin bisa membawamu ke sebuah pertemuan dan cerita yang tak kamu sangka selama ini. ** Kali ini kita flashback ke kisah cinta Mas Darma dan Mbak Salsa, ya.