BabyTen9's Reading List
6 stories
The Antagonist's Fate by BearBee94
BearBee94
  • WpView
    Reads 1,493,083
  • WpVote
    Votes 100,434
  • WpPart
    Parts 37
Nana tidak pernah tahu siapa nama aslinya. Sejak bayi, ia dijual oleh orang tuanya kepada mafia. Ia tumbuh besar di dunia senjata, darah, dan kejahatan, namun anehnya, hatinya tidak pernah kering dari kasih sayang. Bagi dunia luar, orang-orang yang membesarkannya hanyalah penjahat kelas kakap. Tapi bagi dirinya, mereka adalah keluarga yang mengisi tangki cintanya. Ekstrovert, cerewet, dan penuh canda, Nana selalu mampu membuat rekan-rekannya tertawa, bahkan di tengah hujan peluru. Hobinya sederhana: membaca novel romansa. Ironisnya, ia selalu kesal setiap kali protagonis diberi akhir bahagia, sementara antagonis hanya ditulis sebagai pecundang yang layak menderita. Hingga di malam kematiannya, Nana terbangun... di dalam novel My Possessive Brother. Lebih tragis lagi, ia bukan tokoh utama, melainkan salah satu antagonis yang sudah pasti mati menyedihkan. Tapi kali ini Nana tidak akan patuh pada naskah yang ditulis penulis. Ia akan membuat jalannya sendiri. Dan jika dunia menolak? Biarlah ia hancurkan dunia itu. Karena antagonis pun berhak bahagia.
Selir Tuan Wiratmodjo by alanakarina
alanakarina
  • WpView
    Reads 2,182,513
  • WpVote
    Votes 57,649
  • WpPart
    Parts 54
Kania Sekar Melati gadis berusia 20 tahun itu harus putus kuliah, dan bekerja di sebuah rumah mewah milik duda kaya beranak satu yang bernama Bagas Adipati Wiratmodjo. Keputusan itu dilakukan tanpa sepengetahuan keluarganya. Sampai ketika akhirnya ia mendapati situasi yang mendesaknya. Ia di hadapkan dengan tawaran yang membuatnya tak bisa berpikir banyak. Akhirnya ia memutuskan hal yang tak pernah ia bayangkan ketika harus menerima tawaran untuk menjual dirinya pada Bagas Adipati Wiratmodjo.
Together, Against all Odds (T.A.A.O) (LENGKAP) by itira17
itira17
  • WpView
    Reads 30,689
  • WpVote
    Votes 863
  • WpPart
    Parts 68
Zanet, seorang wanita penuh semangat, bertekad menaklukkan hati Yuga, rekan kerjanya yang dingin dan penuh misteri. Yuga, pria introvert yang selalu menjaga jarak, menyimpan luka mendalam dari masa lalunya yang kelam. Di kantor, Yuga dikenal tegas, bahkan ditakuti banyak orang, tetapi Zanet tidak gentar. Dengan keberanian dan rasa penasaran yang membara, Zanet terus mendekati Yuga, meski pria itu berkali-kali menolaknya. "Jangan dekati gue. Lo akan menyesal," Yuga memperingatkan, tetapi Zanet malah menantang, "Coba saja buat gye menyesal." Kegigihan Zanet membuat Yuga frustrasi, tetapi ada sesuatu dalam dirinya yang mulai goyah. Di balik semua itu, ada rahasia kelam yang Yuga sembunyikan-alasan sebenarnya ia ingin menjauh dari Zanet. Namun, Zanet tidak menyerah. Ia percaya bahwa di balik tembok besar yang dibangun Yuga, ada hati yang menunggu untuk dicintai. Apakah cinta bisa melembutkan hati yang keras? Ataukah masa lalu Yuga akan menghancurkan segalanya?
The Story Of Janeta by sheisray15
sheisray15
  • WpView
    Reads 15,906,057
  • WpVote
    Votes 1,685,978
  • WpPart
    Parts 85
Janeta Anggraini adalah perempuan yang tidak jelek tapi juga tidak cantik, Janeta juga bukan orang yang pintar, ia hanyalah murid biasa yang mungkin teman satu sekolahnya pun tidak akan kenal padanya. Janeta mempunyai impian untuk menjadi pacar Lio, sang kapten basket yang sialnya mempunyai pacar yang sangat sempurna dengan paras layaknya dewi. Namun bukannya menarik perhatian Lio ia malah menarik perhatian sosok ber-aura gelap yang tidak kalah diidolakan di SMA Cakrawala, Dirga sang vocalist sekaligus gitaris band terkenal yang terpesona melihat senyuman Janeta saat ia mengambil potret murid Cakrawala diacara pensi yang diadakan setiap tahunnya. "Boleh fotoin gue?" Janeta menaikan alisnya bingung lalu menganggukan kepala. "Udah?" Jawab Janeta. "Boleh minta foto sama lo?" Ujar Dirga "Hah??!!!" Saat itulah tanpa sadar Dirga merubah kehidupan gadis itu.