Fazacantip's Reading List
15 stories
Suck It and See (Complete) by gigrey
gigrey
  • WpView
    Reads 8,916,199
  • WpVote
    Votes 662,886
  • WpPart
    Parts 55
Qia dijodohkan dengan Aji, seorang tentara angkatan darat yang sifatnya sungguh berkebalikan dengannya. Meskipun dituntut untuk segera beradaptasi dalam menjalankan peran barunya, gadis itu pantang menyerah dalam mempertahankan kebebasannya. *** Menjadi anak dari seorang jenderal di negeri ini membuat Aqilla Azzahra selalu dikekang ribuan aturan dan segala aspek tentang dunia kemiliteran ini mulai terasa memuakkan! Terlebih ketika kebebasan yang baru saja ia rasakan harus dirampas kembali kala sang ayah menjodohkannya dengan Aji Baathara Wirya, seorang kapten angkatan darat yang kaku dan dingin. Gagal melobi Aji untuk bersepakat membatalkan perjodohan mereka. Mau tak mau, ia menerima titah sang ayah untuknya: menikah tanpa cinta dan kembali terjebak di dunia kemiliteran. Apa yang akan terjadi ketika Qia mendapati dirinya mulai terpesona pada karisma seorang pria yang sudah memproklamirkan dirinya tak memiliki waktu untuk merasakan cinta?
RED CITY : ISOLATION by MilenaReds
MilenaReds
  • WpView
    Reads 1,527,448
  • WpVote
    Votes 200,729
  • WpPart
    Parts 54
Rasa-rasanya, diriku sudah mengalami hal-hal buruk yang umum menimpa manusia yang masih hidup di bumi. Kehilangan orang tua di usia muda? Sudah kualami. Hidup sendiri dan bermusuhan dengan kakak kandung sendiri? Sedang kualami. Aku tahu keadaan buruk masih bisa lebih buruk lagi. Tapi mana menyangka, hal buruk yang terjadi selanjutnya adalah manusia di serang sebuah wabah mematikan yang merubah seseorang menjadi kanibal. Wabah Zombie. Tak di sangka saat kekacauan ini juga, kakakku dengan penuh penyesalan berniat kembali. Berpacu dengan kecepatan penyebaran infeksi virus, kakakku mengirimkan tim bantuan militer untuk menarikku dan teman-temanku keluar utuh dari kekacauan ini. Namaku Lucy, aku adalah salah satu penyintas hidup di Jakarta, yang sekarang ditandai sebagai Red City, atau Kota Zombie. Hanya satu tujuanku, secepatnya keluar dari kota terkutuk ini dan bertemu kembali dengan kakakku. . . If you're going through hell, keep going. Berulang peringkat 1 #Fiksi Ilmiah #Laga #Petualangan #Horor #Zombie
Dikejar Jodoh by killmill77
killmill77
  • WpView
    Reads 3,676,329
  • WpVote
    Votes 51,987
  • WpPart
    Parts 9
Di usianya yang baru 22 tahun, Mili merasa hidupnya mulai terkekang oleh desakan sang Mama yang ingin segera menjodohkannya. Menolak keras perjodohan itu, Mili memutuskan merantau ke Jakarta demi mencari jodohnya sendiri sebelum usia 24 tahun. Pencarian itu tidak berjalan mudah. Padahal, Mili hanya menginginkan lelaki yang baik dan bertanggung jawab. Tentu bukan lelaki seperti Arsenal-anak dari kerabat jauh Mamanya-yang membuat Mili takut karena tatapannya yang tajam dan sikapnya yang mengintimidasi. Namun, kenapa tiba-tiba Mili tak memiliki pilihan selain mempertimbangkan Arsenal sebagai calon jodohnya?
Give Me Your Sandwich! [OPEN PO 1] by deevazaa
deevazaa
  • WpView
    Reads 3,698,355
  • WpVote
    Votes 217,945
  • WpPart
    Parts 37
🏅SPOTLIGHT ROMANCE OF JANUARY 2025 by @RomansaIndonesia. kindly follow dulu sebelum baca😉 Arsita Giyanti, sudah biasa menjalani kehidupannya sebagai budak korporat selama kurang lebih 4 tahun sebagai staff divisi desain. Gajinya kadang dua digit selalu tak terasa masuk ke rekeningnya tiap bulan, seolah hanya numpang lewat saja. Chat pribadi dari adik-adiknya di kampung halaman menjadi makananan Arsita sehari-hari, katanya mereka membutuhkan uang untuk keperluan ini-itu. Tentu sebagai anak pertama dari enam bersaudara, ia bertanggung jawab terhadap kelima hidup adik-adiknya. Di umurnya yang kini nyaris menginjak kepala tiga, menikah tak pernah menjadi daftar prioritasnya. Ketika ia menatap kedua orang tuanya dan adik-adiknya, pernikahan pun tak sanggup Arsita bayangkan dalam benak. Lagipula, pria gila mana yang mau berpacaran atau bahkan menikah dengan seorang sandwich gen? Berdasarkan survey yang pernah ia temukan, 8 dari 10 pria tak ingin calon pasangannya adalah seorang sandwich gen. Yah, hal tersebut tak membuat Arsita berkecil hati. Karena untuk sekarang ia hanya menaruh fokus pada keluarganya. Toh, sedari dulu gambaran pernikahan juga selalu buruk di matanya. Copyright©2024, @deevazaa All Rights Reserved. (telah diunpublish sebagian) RANKS #1 Metropop #5 Chicklit #20 Romance
to be young and in love [end] by hijstfu
hijstfu
  • WpView
    Reads 1,989,976
  • WpVote
    Votes 176,318
  • WpPart
    Parts 47
Coba sekarang bayangkan. Kamu hidup sebagai cewek yang biasa aja. Tugasmu sangat simpel, yaitu menarasikan opera sabun yang terjadi di kantin SMA Tribuwana. Dibintangi oleh Nirisha Moora dan Bhadra Parasara. Lalu, tiba-tiba, enggak ada petir menyambar ataupun tornado menerjang, Bhadra Parasara jadi terobsesi dengan kamu! Sering dekat-dekat, sering sentuh-sentuh fisik. Apa tidak terkaget-kaget? Mari kita telisik, kenapa kiranya Bhadra Parasara berkelakuan seperti itu?
Pemeran Utama by Ami_Rahmi98
Ami_Rahmi98
  • WpView
    Reads 7,233,917
  • WpVote
    Votes 675,034
  • WpPart
    Parts 66
⚠️ PART MASIH LENGKAP ⚠️ Hubungan lima tahun versus hubungan lima bulan. Apa yang Jihan harapkan dari hubungannya dengan Haikal yang baru berumur lima bulan? Jihan belum benar-benar paham apa yang Haikal suka dan tidak. Tidak ada yang mengenal Jihan sebagai pacar Haikal. Bahkan keluarga Haikal masih begitu mengharapkan Niken sebagai pasangan Haikal. Niken, mantan Haikal yang pernah menjalin hubungan lima tahun lamanya. Apa yang harus Jihan lakukan untuk memantaskan diri menjadi pasangan Haikal? Haruskah Jihan menyerah? Atau justru Haikal yang memilih untuk pergi? Jihan Sang Pemeran Utama yang terlupakan. Selamat datang dalam kisah Jihan. Aku pemeran utama yang tidak diutamakan -Jihan Putri Nugroho- Amazing cover by : rhyuuni
Dewa Angkara Murka (END) by ayawidjaja
ayawidjaja
  • WpView
    Reads 1,208,533
  • WpVote
    Votes 56,342
  • WpPart
    Parts 28
Namanya Dewangkara Maheswara. Namun, seluruh anak buahnya sepakat mengganti namanya menjadi Dewa Angkara Murka. Selain tukang murka, dia juga suka bertitah bagai dewa. Apa pun yang diinginkannya harus tercapai saat itu juga. Termasuk saat dia 'memerintah' Mosha agar menjadi 'pasangannya'. Mosha tidak tertarik pada penawaran sinting bosnya itu. Namun, undangan pernikahan dari Kyle-rekan kerja sekaligus mantan pacar-membuat hati Mosha terbakar. Adakah cara yang lebih jitu untuk membalas sang mantan selain punya pasangan baru yang jauh lebih keren?
Let's Be Together (selesai) by pulpenabu
pulpenabu
  • WpView
    Reads 5,446,892
  • WpVote
    Votes 483,120
  • WpPart
    Parts 38
Nayara Swastika punya hidup yang sempurna; menjadi model ternama, bergelimang harta, tak lupa paras cantik yang membuat siapapun terpesona. Namun, dirinya malah memilih meninggalkan karir modelingnya dan membangun sebuah kafe yang namanya langsung melesat tinggi beberapa waktu kemudian. Semuanya hasil jerih payahnya yang sudah bekerja keras dan sifat perfeksionis yang dimilikinya. Bukan hanya perfeksionis di bidang pekerjaan, hal itu juga terjadi ketika dirinya memilih pasangan. Hingga di umurnya kini, dirinya masih saja sendiri. Toh baginya, memiliki seseorang seperti Agam Djatiharsono sebagai sahabatnya yang multifungsi membuatnya merasa cukup dan tak membutuhkan lelaki lain lagi. Meski lelaki itu pendiam dan tak banyak bicara. Dan demi membuat Agam selalu berada di sampingnya, Naya akan melakukan apapun. Seperti membatalkan kencan buta yang disiapkan oleh mama sahabatnya itu, bahkan dengan nekat dirinya akan membuat perempuan-perempuan itu mundur teratur, atau bahkan ilfil pada Agam. "Mas Agam, aku hamil," ujarnya seraya mengusap air mata palsunya. Agam menghela napasnya lelah sambil memijit pelipisnya yang tiba-tiba pusing. ... Cover by me.
MADA (Complete) by gigrey
gigrey
  • WpView
    Reads 3,975,685
  • WpVote
    Votes 243,145
  • WpPart
    Parts 25
Di mulai dari pertemuan tak sengaja di perpustakaan, Gendhis terikat takdir di masa lalu dengan seorang Sastrawan muda, Armada Biru. Sejauh apapun Gendhis berlari, semesta tetap mengikat jalin tali takdir keduanya. Saat inilah waktu yang tepat bagi semesta untuk mempertemukan dua insan yang telah terpisah ratusan purnama lamannya. ⚠ Catatan: sejarah di buku sekolahmu tidaklah menceritakan semua yang telah terjadi di atas tanah Majapahit!
Paradise Garden by Khojina
Khojina
  • WpView
    Reads 5,602,776
  • WpVote
    Votes 663,039
  • WpPart
    Parts 78
2 hari sebelum pesta pernikahan mereka, pasangan yang sudah berpacaran lebih dari 5 tahun itu menghilang. Dengan alasan belum siap keduanya menghilang tanpa jejak. Menghindari aib kedua keluarga sepakat menikahkan adik mempelai sebagai gantinya. Navya Oksana tidak tahu apa yang ada dipikiran kakaknya hingga lari dari pernikahan yang tinggal menghitung hari. Pernikahan yang akhirnya menjadi pernikahannya. Parahnya pria yang menikahinya adalah orang yang memberikan kesan menjengkelkan semasa kecilnya. Terlebih semasa SMP yang membuat dia tidak punya muka lagi bertemu dengannya. Kalandra Rezvan tidak tahu apa isi kepala abangnya hingga abangnya yang terkenal pelit menyianyiakan uangnya untuk pernikahan yang dibatalkannya oleh dirinya sendiri. Tadinya dia pulang sebagai pengantar pengantin berakhir menjadi sang mempelai. Parahnya lagi mempelai perempuannya adalah adik kelas masa SMP dan teman bermain masa kecil yang tidak ingin dia temui lagi. Dua orang yang tiba-tiba bertemu lagi setelah pertemuan terakhir mereka SMP, dipaksa untuk hidup bersama. Keduanya menemukan kejanggalan kepergian kedua kakak mereka setelah mereka menempati rumah pemberian orangtua mereka sebagai kado pernikahan. Sebenarnya apa yang terjadi? dan kemana perginya calon pengantin kabur itu?