Recommendation Transmigration story
103 stories
Distopia in the Moonlight (TAMAT) by annanda_rai26
annanda_rai26
  • WpView
    Reads 4,788,145
  • WpVote
    Votes 301,015
  • WpPart
    Parts 48
Tak pernah terbayang di benak Ellena jika ia akan hidup kembali setelah dibunuh oleh suaminya hanya karena menghina selingkuhan pria itu. Ia pun bertekad untuk tidak mengulangi hal yang sama di kehidupan keduanya. Tapi bagai keluar dari kandang harimau dan masuk ke kandang buaya. Di kehidupan keduanya, Ellena malah berurusan dengan raja Distopia dikarenakan perjanjian raja terdahulu. Perjanjian dimana salah satu keturunan raja Asteria harus menikah dengan raja Distopia yang kini sedang menjabat. Di masa lalu, kakak perempuan keduanya yang menjadi calon istri raja Distopia. Tapi kali ini Ellena memilih untuk mengajukan diri sebagai calon istri raja itu agar tidak mengulangi takdirnya di masa lalu. Lagipula di kehidupan pertamanya, Raja Distopia tidak pernah memberi kepastian untuk pernikahan tersebut. Jadi Ellena berani mengambil keputusan itu tanpa berpikir dua kali. Dan juga tak ada yang tau dimana letak kerajaan Distopia. Di dalam peta pun wilayah tersebut tidak ada bak hanya dongeng semata. Bahkan tak sedikit rumor buruk beredar mengenai kerajaan tersebut. Terutama tentang kekejaman sang pemimpin Distopia. Tapi bagaimana jadinya jika ia tidak sengaja dipertemukan dengan sang raja? Apakah pernikahan itu akan tetap terjadi? ••••• "Rumahku, surgaku. Tapi tidak semua rumah mendefinisikan surga. Terkadang, tempat asing lebih bisa disebut surga daripada rumah sendiri." "Tapi menurutku seburuk-buruknya sebuah rumah, hanya itu tempat kita kembali disaat tidak tau tujuan pergi." ••••• Publikasi : 17 September 2024 Tamat : 28 September 2024
IBU ANTAGONIS (END) by Senibayang_
Senibayang_
  • WpView
    Reads 6,511,782
  • WpVote
    Votes 314,729
  • WpPart
    Parts 59
[ JANGAN LUPA UNTUK FOLLOW TERLEBIH DAHULU, SEBELUM MEMBACA YA! ] Gadis Hasana, seorang model yang begitu menikmati dan menyukai pekerjaannya. Hingga, sampai di mana dia selalu ditanya kapan nikah! Ketika perkumpulan keluarga besar. Kekesalannya akan pertanyaan tersebut sampai membawanya masuk ke dalam dunia novel, yang baru saja dibaca olehnya. Baca novel bukannya menikmati dalam kehaluan, malah dijadikan nyata beneran! "Padahal 𝐣𝐨𝐦𝐛𝐥𝐨 seumur hidup, sekalinya pindah tubuh malah jadi 𝐢𝐬𝐭𝐫𝐢 𝐨𝐫𝐚𝐧𝐠?!" - 𝐆𝐚𝐝𝐢𝐬 𝐇𝐚𝐬𝐚𝐧𝐚. Note : Silahkan bijak dalam membaca, terdapat adegan dan kata-kata yang tidak pantas untuk dicontoh! Cover : Pinterest.
Figuran Wife by bubblescintillate
bubblescintillate
  • WpView
    Reads 2,877,894
  • WpVote
    Votes 162,537
  • WpPart
    Parts 61
Transmigration Story. Cheryl Aubie adalah gadis yang begitu haus akan kasih sayang orang tua. Selama hidupnya, tidak pernah sedikitpun Cheryl mendapatkannya bahkan setelah dia di angkat menjadi anak dari sepasang suami-isteri yang tidak bisa memiliki anak. Hingga jiwanya memasuki raga dari tokoh antagonis dalam novel yang baru selesai dia baca, Cheryl begitu tidak menyangka dia akan mendapatkan semua yang selama ini ia impi-impikan. Ziva Kanaya, adalah tokoh antagonis dalam Novel 'My Love' yang hamil tapi ayah dari anak yang di kandungnya tidak mau tanggung jawab dan hingga Ziva terpaksa harus menikah dengan tokoh figuran dalam novel tersebut. Sagara Pradipta, sang tokoh figuran yang begitu mencintai Ziva. Sikapnya yang begitu perhatian, berhasil membuat Cheryl jatuh cinta hingga Cheryl tidak mau kembali ke dunia aslinya dan terus berlakon sebagai Ziva Kanaya, yang tanpa sadar membuat luka yang Sagara miliki semakin besar. [18+] ©bubblescintillate, 2023.
Time Travel by Vivielfiraangriani
Vivielfiraangriani
  • WpView
    Reads 1,174,363
  • WpVote
    Votes 107,692
  • WpPart
    Parts 62
"Gue dimana nih? Woii ngapain Lo pada make baju kayak gitu? Ini dimana sih? kok gue kayak gak asing ya" "Mamaa!" "Siapa? gue?" "Mama dari mana saja?" "Mama?" ______ Cerita ini mengisahkan tentang seorang fotografer mudah dan cantik yang mengalami perjalanan waktu, namanya Jena Yoon, dia adalah gadis keturunan Korea Indonesia. dia tinggal di Korea seorang diri karena ibu dan ayahnya tinggal di Indonesia. Awalnya Jena hanya tidak sengaja menyentuh sebuah lukisan sejarah yang ada di salah satu toko antik yang ada di Korea, dan entah apa yang terjadi tetapi ia seperti terserap masuk ke dalam lukisan itu. Dan disinilah dia berada di Dinasti Joseon, disinilah kisahnya akan kembali di mulai, kisahnya sebagai salah satu selir raja yang dibenci keberadaannya. ⚠️ Tidak terkait sejarah manapun, cerita ini murni fiksi dari pemikiran author. ⚠️Kuyy baca⚠️
The Antagonist [ Segera Terbit ] by CeritaKuh123
CeritaKuh123
  • WpView
    Reads 8,385,559
  • WpVote
    Votes 418,767
  • WpPart
    Parts 70
𝐒𝐢𝐧𝐨𝐩𝐬𝐢𝐬: Baru saja Kayla memaki tokoh antagonis dalam novel 'Fall in Love' yang ia baca, Kayla tak menyangka, setelah kecelakaan, ia malah terbangun sebagai Keira. Tokoh antagonis dalam novel. . . . "Kenapa harus jadi Keira sih?!" "Kesalahan lo, sekarang terpaksa harus gue yang nebus." <|•_•|> ALUR NYA AGAK LAMBAT. WARNING!! [ 12+ ] - Jangan menjiplak! - Banyak kata - kata kasar! - Hasil ide sendiri. - Komen yang sopan. - Tolong hargai karya penulis. - Visualisasi hanya untuk membantu imajinasi pembaca. - Berikan dukungan. IG: @/itsme.lyn123 Mangatoon: @Ceritakuh123 TERIMAKASIH!! [ Rank ]: #3 - Fantasi [ 04/Juli/2024 ] #1 - Antagonis [ 04/Juli/2024 ] #1 - School [ 05/Juli/2024 ] #1 - Dunianovel [ 09/Juli/2024 ] #1 - Action [ 12/Juli/2024 ] #1 - Sekolah [ 16/Juli/2024 ] #1 - Misteri [ 16/Juli/2024 ] #1 - Jisoo [ 18/Juli/2024 ] #1 - Fiksiremaja [ 22/Juli/2024 ] #1 - Reinkarnasi [ 28/Juli/2024 ] #4 - Fiksi [ 28/Juli/2024 ] #2 - Transmigrasi [ 11/Agustus/2024 ] #1 - Kaya [ 04/September/2025 ]
ALETHEA by RaeYgKm
RaeYgKm
  • WpView
    Reads 285,857
  • WpVote
    Votes 14,431
  • WpPart
    Parts 58
[TERBIT] Freya adalah seorang mahasiswi semester empat yang sedang melakukan kegiatan kuliah, kunjungan ke tempat bersejarah membuat hidup gadis itu berubah. Tanpa dia ketahui tempat yang dia kunjungi membawanya ke dalam dunia lain beberapa ratus tahun yang lalu. Takdir membawanya bertemu dengan seorang Jaesen, kaisar dari Barat. Di mana Freya harus hidup bersama dengan Jaesen yang dikenal sebagai kaisar yang paling ditakuti pada masa kepemimpinannya.
Suddenly Have A Child and Husband [END] by sourbxrries
sourbxrries
  • WpView
    Reads 469,634
  • WpVote
    Votes 27,512
  • WpPart
    Parts 23
Setelah siuman pasca tenggelam, Katarina dikejutkan oleh fakta bahwa ia telah bersuami dan memiliki seorang anak laki-laki berusia empat tahun. Yang menjadi masalah adalah ... Katarina tidak ingat! Kapan dirinya menikah? Kapan dirinya melahirkan anak? Dan ... kenapa pula wajahnya tampak menua begini?! . . Start: 01-08-2024 End: 25-08-2024 Cover from pinterest, credit by the owner.
Vone: The North Duke's Wife by Myrthalee
Myrthalee
  • WpView
    Reads 405,220
  • WpVote
    Votes 23,864
  • WpPart
    Parts 58
[Tamat] Ivone hanyalah siswi kelas tiga SMA yang masih berjuang dengan ujian untuk mendapatkan kampus impian. Namun mengapa ia tiba-tiba berada di tubuh seorang gadis dengan gaun pengantin putih di dalam kereta kuda yang entah menuju kemana? WARNING: FL NYA ALAY, LEBAY, MENYE-MENYE YAH (kebetulan myrtha baru pengen buat fl modelan seperti ini, hehe) Start: 15 Februari 2O24 Finish: 11 Juli 2O24 Publish: 24 Februari 2O24 -:- /tarik napas, buang! covernya sangat jsbdeyferfnv, tp entah dengan ceritanya :'D art by pinterest, cover by canva, edit by myrthalee ;* Warning! - typonya banyak aned :') - myrthalee
The Way To Protect My New Family  by Unk23oFrezee
Unk23oFrezee
  • WpView
    Reads 920,039
  • WpVote
    Votes 60,302
  • WpPart
    Parts 65
Nerissa, seorang gadis pengangguran yang sering membaca komik. baginya menamatkan satu serial komik dalam tiga hari adalah sebuah kewajiban. namun secara tiba-tiba, dia tertidur pulas dan tidak bangun lagi, jantungnya berhenti berdetak. Apakah Nerissa mati? TIDAKK! Nerissa malah terbangun pada salah satu serial komik yang pernah dia baca. Hal menyebalkan baginya adalah terlalu banyak komik yang dia baca sehingga dia tidak ingat dan tidak yakin dunia seperti apa yang dia tinggali saat ini? apakah benar serial komik yang pernah dia baca? ataukah dia hanya menjadi time travel di dunia nyata lalu menganggapnya sebuah cerita fiksi? Anehnya, dari pemilik tubuh yang ia tempati, ingatan masa lalunya mengalir dengan deras. Dari ingatan itu, Nerissa tahu, dia merasuki tubuh wanita gila yang terobsesi pada seorang Duke yang dingin! bagaimana dia bisa hidup jika Duke itu memiliki tunangan?!!!! Cerita ini dibuat tanggal 17 Januari 2024 Cover edit from canva ( tidak menyertakan nama pembuat elemen karena sudah lupa🙏)
Sierra's Home [ TAMAT ] by Black_december
Black_december
  • WpView
    Reads 264,356
  • WpVote
    Votes 14,572
  • WpPart
    Parts 50
21+ "Aku mohon." Suaraku merendah. "Biarkan aku mati, Tuan Ferdinand. Aku hanya menginginkan malaikat kematian menjemputku ke alam baka. Jangan bawa aku ke Ruthia!" Ada yang aneh dengan cerita Sleepless yang kuingat. Sierra Edelweis Von Northland, tokoh sampingan yang seharusnya mati di tangan sang Raja Tiran Gila dari negara Ruthia. Ferdinand Aslan Von Ruthia, seharusnya memenggal kepala Sierra hari ini. Tepat di saat tanah air Sierra, Kerajaan Northland runtuh karena peperangan. Ferdinand mencengkram daguku lebih keras. "Aku menginginkanmu menjadi selirku, Sierra." Bukan ini yang seharusnya terjadi. Bukan ini yang seharusnya terjadi. BUKAN INI YANG SEHARUSNYA TERJADI!!! Ferdinand kemudian lanjut berkata, "Jika kau masih mengeluh karena status selir, aku bisa menyingkirkan calon ratu. Memberi mayatnya sebagai makanan anjing, lalu menyeretmu duduk di kursi emasnya. Aku tidak peduli jika kau membenciku. Aku hanya memerlukan satu keturunan Northland bertahan hidup. Engkaulah yang seharusnya bersyukur, Sierra." Apa kata-kata itu adalah harapan atau mimpi buruk yang baru? Apa yang sebenarnya Ferdinand inginkan dari seorang selir semata? *Mengandung konten dewasa Adegan seksual, kata-kata kasar, Penyebutan kata-kata sadis. Karena ini Romance-Fantasi so sebagian besar adegannya ya ke sana maksudnya.