Hidden Gems
67 stories
Entangled; The Home We Dream Of ✓ by VstarStar6
VstarStar6
  • WpView
    Reads 236,318
  • WpVote
    Votes 17,875
  • WpPart
    Parts 61
DILARANG MEMBAGIKAN CERITA SAYA KE BASE TWITTER (Lengkap) Meira dan kemalangan adalah sahabat karib. Hidupnya tak pernah jauh dari sesuatu bernama kesusahan. Memiliki seorang ibu tunarungu yang sekarang sedang dirawat di rumah sakit, karena penyakit berat yang telah menggerogoti tubuhnya sedari lama. Tinggal di kontrakan kumuh, dikelilingi oleh para manusia yang sering disebut sebagai 'sampah masyarakat'. Hanya bekerja sebagai tukang cuci piring di sebuah restoran. Mungkin belum seberapa menderita, karena dia masih harus bersinggungan dengan seseorang yang memiliki kuasa di setiap pilihan dan langkahnya. Sementara Arkan, dia hanya berupaya melindungi adiknya dari rasa patah hati, dengan mencoba menyingkirkan sumber patah hatinya sejauh mungkin.[]
Elegi Memori by AsraFelicia
AsraFelicia
  • WpView
    Reads 37,471
  • WpVote
    Votes 3,275
  • WpPart
    Parts 40
Shana adalah seorang caregiver di Panti Wreda. Walaupun terlihat ceria dan selalu membantu penghuni panti dengan semangat, Shanna sebetulnya sedang melarikan diri dari memori yang selalu memanggilnya. Akankah Shanna terlepas dari alunan elegi yang terus memanggil namanya?
THANK YOU, CHEF! by annaxolovely
annaxolovely
  • WpView
    Reads 35,397
  • WpVote
    Votes 4,463
  • WpPart
    Parts 42
Kikan adalah cewek yang sudah memiliki kelebihan melihat hantu sejak kecil. Masa kecilnya yang dipenuhi cerita-cerita seram sekaligus konyol bersama hantu, berubah menjadi kisah yang rumit saat ia beranjak dewasa dan bertemu hantu bernama Rama. Ia mulai menyadari kalau kehidupannya semakin tak terarah karena kelebihannya melihat hantu. Belum lagi hantu cowok SMA yang tampan itu membuatnya harus terlibat dalam masalah pribadinya. Dan takdir seolah ikut membantunya menemukan jawaban saat bertemu dengan seorang chef terkenal bernama Kenan. Perlahan tapi pasti, Kenan membuat Kikan menemukan tujuan hidupnya selama ini. Menjadikan Kenan sebagai role modelnya, membuat Kikan tak menyadari perasaannya pada Kenan dengan berbagai kejutan yang ada di dalam diri Kenan.
Bersama by arba_top
arba_top
  • WpView
    Reads 1,104,303
  • WpVote
    Votes 67,972
  • WpPart
    Parts 50
Shanum Agnia Sudrajat, 24 tahun. Bersahabat dengan teman yang berkecimpung di dunia showbiz mau tidak mau membuatnya kecipratan juga. Walau tidak dibuka ke publik, dia adalah seorang youtuber yang terkenal dengan konten memasaknya. Muda, cantik, mempunyai karir yang sukses. Hidupnya seolah berjalan lancar dan sempurna. Tidak terbesit dalam benaknya untuk mencari pasangan. Sampai dia bertemu dengan pria itu... Jagat Putra Adiwongso 36 Tahun. Duda beranak satu yang sederhana. Dia hanya mas-mas Jawa yang merantau ke ibu kota dan merintis perusahaan konstruksinya di sana. Hidupnya hanya berkutat dengan putri kecilnya dan membesarkan usahanya. Perpisahannya dulu sedikit meninggalkan luka pada dirinya sehingga dia tidak terlalu memikirkan pasangan. Sampai dia bertemu dengan gadis itu... Dua orang yang mempunyai dunia yang sangat berbeda. Latar belakang yang bertolak belakang. Shanum dengan hidupnya yang (sedikit) gemerlap, Jagat dengan hidupnya yang sederhana. Keduanya tidak mencari cita, namun takdir membawa mereka untuk bersama
Kasta Cinta [Completed] by MarentinNiagara
MarentinNiagara
  • WpView
    Reads 461,870
  • WpVote
    Votes 31,288
  • WpPart
    Parts 35
Apa yang pernah kau ketahui tentang Mahram? Seseorang yang haram bagimu untuk menikahinya, lantas bagaimana dengan saudara yang bukan menjadi mahram kita? Radhwah Omaira Medina, gadis sederhana yang memilih untuk mencintai saudaranya dalam diam. Terlahir menjadi anak pejabat yang sangat dihormati oleh semua masyarakat tidak menjadikan seorang Ghulam Rafif Mufazzal menjadi seorang yang sombong. Keramahan yang ia dimiliki justru menjadi daya magnet tersendiri untuk semua gadis yang berusaha menarik perhatian anak pejabat ini. Start : Feb 2019 Finish : Mei 2019 Copyright © Desember 2019 by MarentinNiagara Do not copy paste this story without any permission
In A Rush (Selesai) by cyme05
cyme05
  • WpView
    Reads 249,377
  • WpVote
    Votes 28,737
  • WpPart
    Parts 34
Adinda Kinanthi jatuh cinta pada pandangan pertama kepada Aditya Ranggasena. Dia menyukainya beberapa tahun tapi tidak pernah melakukan pendekatan lebih dari rekan kerja. Padahal dia satu-satunya harapan Dinda untuk keluar dari perjodohan dengan Raka Bayuputra yg direncanakan ibunya. Saat akhirnya Dinda sadari kalau dia tidak punya kesempatan sama sekali dengan Adit, dia mau tidak mau harus menuruti ibunya. Untung saja dia punya kesempatan untuk mengulur perjodohan itu saat dia mendapatkan kesempatan magang dua tahun di Jerman. Di sanalah dia bertemu Vidi Bramantyo Utomo, adik ipar Adit, laki-laki menyebalkan yang malah membuatnya melihat sosok yang dia impikan untuk masa depannya. Akankah Dinda bisa bersama laki-laki yang dia impikan di saat rencana perjodohannya akhirnya berlanjut setelah dia pulang ke Indonesia?
Redefining Alana [END] by aityer
aityer
  • WpView
    Reads 451,693
  • WpVote
    Votes 42,138
  • WpPart
    Parts 30
Di-ghosting sang mantan dan gagal nikah, Alana cuma ingin kerja gila-gilaan supaya lupa dengan patah hatinya. Klop banget dengan bosnya yang workaholic dan hobi ngasih lemburan. Sayangnya, sebuah kejadian membuat bos Alana harus hengkang dari kantor dan digantikan oleh Satria, bos baru penganut work life balance. Sialnya, teman setim Alana yang sudah sakau untuk merasakan hidup normal mendukung semua manuver Satria. Sementara Alana pikir, ia tidak akan bisa cocok dengan bos barunya itu. Lalu, bagaimana cara Alana melupakan si mantan sialan kalau dia sudah nggak bisa lembur lagi? Cover by @farrasmth (IG)
Barisan Senja [TAMAT] by Yoaanii
Yoaanii
  • WpView
    Reads 95,830
  • WpVote
    Votes 11,432
  • WpPart
    Parts 21
Senja membenci bapaknya, dari dulu hingga sekarang bapaknya selalu menjadi alasan atas kesedihannya. Belum cukupkah Senja menderita ketika harus mendapat caci, maki dan samsak ketika ayahnya marah? Sekarang Senja bahkan harus menjadi jaminan dan menikah dengan Barry. Bisakah Senja hidup berdampingan dengan Barry yang tidak ia kenal?
How Dare I by iamsinda11
iamsinda11
  • WpView
    Reads 331,013
  • WpVote
    Votes 23,509
  • WpPart
    Parts 38
Tadinya berniat melajang seumur hidup, di usia 28 tahun, aku putuskan untuk berumahtangga. Dua hal yang menjadi pertimbangan. Satu, upah yang akan kudapat. Kedua, aku memang harus punya suami, agar adikku bisa segera menikah. Awalnya, kukira semua mudah. Hanya tinggal berlakon seperti seorang istri selama setahun, dapat gaji dan sudah. Namun, semua menjadi sulit karena mantan istri Pak De muncul. Tadinya bisa mengesampingkan perasaan, Eveline malah membuatku lupa cara mengendalikan diri. Kalau sudah begini, jika perasaan sudah ikut campur. Bisakah aku tetap melanjutkan kontrak pernikahan yang belum penuh setahun? Atau, sebaiknya aku sudahi saja, sebelum semua menjadi semakin kacau?
Mengejamu (Completed) by halo_oys
halo_oys
  • WpView
    Reads 14,667
  • WpVote
    Votes 1,816
  • WpPart
    Parts 22
(Jumlah kata per bab ada yang panjang, jadi jumlah bab sedikit) Binta bertemu Mas Cahya, pria berusia lebih dari tiga puluh tahun yang ternyata selama ini diam-diam menyukainya. Dia pikir Mas Cahya sama seperti pria lain yang hanya mendekat jika diberi imbalan, tetapi nyatanya pria itu justru tetap ada di sisinya meski Binta berkata dengan jujur jika dia sendiri tidak tahu untuk apa hidup ini. Binta mengatakan kepada Mas Cahya untuk jangan memperjuangkannya, tetapi pria itu berkata bahwa perjuangan dilakukan karena dia yang butuh mengekspresikan perasaannya, karena jika disimpan akan membuat hatinya tersiksa. Dia dan hatinya yang membutuhkan sosok Binta, tak peduli dibalas dengan lebih atau tidak, asal diberi kesempatan untuk meyakinkan hati Binta, itu cukup. Jika suatu hari harus menyerah setidaknya setelah mencoba. Mas Cahya baru tahu jika masa lalu Binta yang membuat perempuan itu di ambang batas antara ingin hidup dan lenyap.