Coretan_nyctophile
- MGA BUMASA 5,292
- Mga Parte 17
Di sekolah khusus perempuan yang hidup dari nilai dan reputasi, usia 18 bukan lagi soal remaja, ini soal siapa yang bertahan. Gosip jadi hukuman sosial, aturan jadi pagar, dan semua orang pura-pura baik-baik saja. Setiap pelanggar berat wajib mengikuti pairing emotional-supervision, yang berarti dipasangkan dengan siswi yang lebih stabil untuk "menjinakkan" masalah.
Lintang adalah pelanggar.
Rindu adalah stabil.
Lintang, berperawakan tinggi dan ramping, kulitnya putih pucat, mata sayu seperti kurang tidur atau terlalu banyak pikiran gelap? serta bibir kecil yang sering ia gigit saat menahan amarah. Ia Merokok diam-diam, sering bolos, catatan pelanggaran paling tebal dan tidak percaya hubungan jangka panjang. Bukan kriminal, hanya pemberontak yang bikin siswi lain minder sekaligus penasaran.
Rindu, si tutor yang dipaksa jadi pengawas studinya. Posturnya lebih pendek dari Lintang. Mata sipit, senyum manis, tapi kalau marah kata-katanya setajam pisau. Ia sensitif tapi bukan lemah, punya harga diri tinggi, tahu kapan bilang "enough," dan satu-satunya yang berani menatap Lintang balik.
Kedekatan intens, tatapan lama, dan kalimat pendek yang mengena jadi bahasa rahasia mereka. Dua cewek yang sama-sama tahu persis apa yang mereka rasakan, tanpa perlu mengakuinya.