Dasairy
"Cita-cita boleh tinggi
Karena kita punya Allah
Kadang kita yang suka mengkerdilkan diri
Padahal bagi-Nya semua itu mungkin
Allah tinggal berucap, kun fayakun
Jadilah, maka terjadilah"
Jangkar, perangkat penambat kapal ke dasar perairan, di laut, sungai ataupun danau sehingga tidak berpindah tempat karena hembusan angin, arus, ataupun gelombang. Jangkar memiliki penghubung dengan kapal, yaitu rantai yang terbuat dari besi dan dengan tali pada perahu.
Jangkar harus kuat, kokoh, dan tidak boleh goyah. Biasanya terbuat dari besi yang dicor, sehingga mampu menancap ke dasar laut. Ia penjaga kapal kecil dan besar agar tetap pada posisinya sebelum bertugas kembali.
Filosofi yang bagus, untuk sebuah nama. Nama yang akan selalu mengikat kami di kampus.