Dendam Iblis Seribu Wajah - Gu Long
  • Reads 164,538
  • Votes 2,475
  • Parts 60
  • Reads 164,538
  • Votes 2,475
  • Parts 60
Complete, First published Mar 07, 2017
Dunia Kangouw yang selama ini tenang dan damai tiba-tiba saja dilanda gelombang badai yang dahsyat. Seorang algojo muncul entah dari mana. Persis seperti malaikat maut yang mencabut nyawa orang-orang yang dipilihnya. Tidak ada seorang pun yang tahu asal-usulnya. Belum pernah ada seorangpun yang sempat melihat wajahnya yang asli. Ilmu silatnya yang tinggi sulit diukur dan keahliannya dalam merias wajah tak dapat ditemukan kelemahannya. Tiba-tiba dia muncul sebagai seorang kakek-kakek tua. Kemudian beberapa hari kemudian, dia berubah menjadi seorang pemuda belasan tahun. Datang tanpa bayangan, pergi pun tidak meninggalkan jejak.
Cian bin mo-ong (Iblis Seribu Wajah)! Asal nama ini muncul, pasti ada mayat yang bergelimpangan. Kehadiran orang ini bagaikan angin topan yang memporak-porandakan seluruh Bulim, menyiutkan nyali setiap tokoh yang namanya terkenal. Dari setiap korban yang jatuh, dapat dibuktikan bahwa sasarannya adalah orang-orang yang mempunyai nama besar di dunia Kangouw. Dalam waktu tiga bulan saja, dia sudah membuat dunia Bulim menjadi sebuah tempat yang mengerikan dan seolah tiada lagi wilayah yang aman untuk bersembunyi.
Siapa nyana ternyata Iblis yang ditakuti itu adalah seorang anak muda yang bernama Tan Ki yang beberapa tahun lalu masih berupa bocah pengemis yang luntang lantung, dikarenakan mendapatkan Ilmu Merias Wajah dari seorang pengemis tak dikenal yang ditolongnya. Karena keinginannya membalas dendam ia terpaksa masuk kedalam Gua Terlarang perkumpulan Ti Ciang Pang dan mencuri belajar ilmu peninggalan bekas ketua-ketua lama perkumpulan tersebut yang sudah lama mati. Di gua itu juga ia menemukan kitab ilmu silat misterius "Tian Si Samsut (Tiga Jurus Bentangan Langit)" dan yang kedua yaitu "Te Sa Jit-sut (Tujuh Jurus Hamparan Tanah)" yang pada saat itu sangat sulit dimengertinya (Ilmu itu ternyata dapat dimengertinya ketika ia bertempur dengan musuh-musuhnya) yang ternyata merupakan Ilmu Silat tingkat tinggi.
All Rights Reserved
Table of contents
Sign up to add Dendam Iblis Seribu Wajah - Gu Long to your library and receive updates
or
#55wuxia
Content Guidelines
You may also like
Rajawali Sakti dari Langit Selatan (Sin Tiauw Thian Lam) by JadeLiong
64 parts Complete
Lanjutan Kembalinya Pendekar Rajawali Yo Ko. Setelah Pendekar Pemanah Rajawali (Sia Tiauw Eng Hiong), lalu Kembalinya Pendekar Rajawali (Sin Tiauw Hiap Lu) maka kisah jago-jago luar biasa seperti Yo Ko dan yang lain-lain tertunda karena pembuatan Kisah Membunuh Naga (To Liong To). Walaupun Kisah Membunuh Naga masih bisa dianggap sebagai lanjutan Kembalinya Pendekar Rajawali, namun kisah itu dapat dibilang berdiri sendiri, karena di dalam Kisah Membunuh Naga hanya menyinggung sebagian kecil dari Kak Wan Sian Su (dari Siauw Lim Sie), Kwee Siang (puteri Kwee Ceng - Oey Yong, yang akhirnya menjadi pendiri partai perguruan silat Go Bie Pay), dan Thio Kun Po (pendiri Butong Pay yang akhirnya mengganti nama menjadi Thio Sam Hong). Kemudian setelah tertunda pula oleh dibuatnya Pendekar Negeri Tayli maka kini kami melanjutkan pula Kembalinya Pendekar Rajawali dengan cerita Rajawali Sakti dari Langit Selatan (Sin Tiauw Thian Lam). Sebagai lanjutan Kembalinya Pendekar Rajawali, maka cerita Rajawali Sakti dari Langit Selatan menceritakan seluruh kegiatan Yo Ko bersama-sama dengan semua jago-jago yang pernah pembaca kenal di dalam Kembalinya Pendekar Rajawali, serta dengan munculnya jago-jago baru yang luar biasa tingkat kepandaiannya, di samping yang akan memegang peran adalah putera Sin-tiauw Tayhiap Yo Ko dengan Siauw Liong Lie yang bernama Yo Him, yang akan terlibat oleh persoalan dan urusan-urusan luar biasa.
Serial Wiro Sableng Pendekar Kapak Maut Naga Geni 212 - Bastian Tito by JadeLiong
186 parts Complete
Wiro Sableng atau Pendekar 212, adalah nama tokoh fiksi dalam seri buku yang ditulis oleh Bastian Tito. Wiro terlahir dengan nama Wira Saksana yang sejak bayi telah digembleng oleh gurunya yang terkenal di dunia persilatan dengan nama Sinto Gendeng. Wiro adalah seorang pendekar dengan senjata Kapak Maut Naga Geni 212 dan memiliki rajah "212" di dadanya. Wiro memiliki banyak kesaktian yang diperoleh selama petualangannya di dunia persilatan, dari berbagai guru. Salah satu novel silat asli Indonesia yang wajib dibaca adalah novel Wiro Sableng. Jika Anda membaca kisah di dalam novel Wiro Sableng dari awal hingga akhir, maka anda pasti akan menjumpai karakternya yang juga ikut tumbuh menjadi lebih dewasa. Dikisahkan, Wiro Sableng muda memiliki sikap yang ugal-ugalan dan suka main-main berlebihan. Namun seiring dengan novelnya yang makin hari makin bertambah, si Wiro Sableng kemudian digambarkan menjadi pribadi yang bijaksana dan serius. Selain itu, karakter Wiro Sableng digambarkan oleh penulis sebagai seorang yang digilai banyak wanita cantik. Namun Wiro sejatinya adalah pemuda baik hati dan sakti yang tidak suka mempermainkan wanita. Para wanita pecinta Wiro Sableng banyak seperti, Dewi Bunga Mayat, Ratu Duyung, Bidadari Angin Timur, Anggini (Dewi Keurudung Biru, muridnya Dewa Tuak), dan Puti Andini. Masing-masing novel menampilkan kisah yang berbeda meskipun semua tokoh utamanya tetap Wiro Sableng. Novel yang legendaris ini memang dikemas dalam bentuk serial sehingga untuk memahami secara utuh kisah si Wiro Sableng, maka Anda harus membaca semua seri novelnya.
Pendekar Hina Kelana (Xiaou Jianghu) - Jin Yong by JadeLiong
130 parts Complete
Pendekar Hina Kelana mengisahkan pertarungan antara perguruan yang katanya aliran lurus yang diwakili oleh Wu Yue Jian Pai (Persatuan Lima Gunung Perguruan Pedang) yang terdiri dari Song Shan, Tay Shan, Hen Shan, Hua Shan dan Heng Shan dengan aliran sesat yang diketuai oleh Dong Fang Bu Bai yang berubah menjadi wanita jadi-jadian cuma hanya untuk mempelajari ilmu silat tinggi. Para aliran lurus tidak segan-segan untuk membunuh anggotanya jika ada yang berhubungan dengan aliran sesat. Tetapi benarkah yang lurus itu lurus dan yang sesat itu sesat? Demi mencapai tujuan, orang-orang dari aliran lurus juga tak segan menghalalkan segala cara, diantara ketuanya juga punya intrik masing-masing untuk menjadi pemimpin aliran lurus. Tokoh utama cerita ini adalah Linghu Chong salah satu murid utama dari perguruan Hua Shan, setelah patah hati dari adik seperguruannya, malah menjalin hubungan asmara dengan gadis suci aliran sesat, berteman dengan seorang pemerkosa wanita Tian Bo Guang tetapi malah mewarisi ilmu pedang yang tak terkalahkan Dugu Jiu Jian. Dalam petualangannya ternyata Linghu Chong yang dikhianati oleh orang -orang terdekatnya. Upaya Linghu Chong untuk memberi perdamaian pada dunia persilatan amatlah sulit, intrik, pengkhianatan, penghormatan terhadap bekas gurunya, menjadikan semuanya berliku-liku namun tetap mengasyikkan untuk dinikmati. Cerita yang persis sama telah diangkat ke layar lebar dengan judul "The Smiling Proud Wanderer" atau Laughing in the Wind (asli) yang diperankan oleh Li Ya Peng- Wei Zi - Miao Yi Yi dan Li Jie.
You may also like
Slide 1 of 9
Immortal and Martial Dual Cultivation [Book 7] cover
Panji Sakti - Gu Long cover
Tarian Liar Naga Sakti cover
Pendekar Pemanah Rajawali ( Sia Tiauw Eng Hiong ) cover
Pukulan Naga Sakti - Gu Long cover
Rajawali Sakti dari Langit Selatan (Sin Tiauw Thian Lam) cover
Force to Marry the Devil cover
Serial Wiro Sableng Pendekar Kapak Maut Naga Geni 212 - Bastian Tito cover
Pendekar Hina Kelana (Xiaou Jianghu) - Jin Yong cover

Immortal and Martial Dual Cultivation [Book 7]

200 parts Complete

[SELESAI] [1201-1400] Mencapai puncak budidaya abadi dan menjadi mampu mengamuk tanpa rasa takut! Gunakan kekuatan seni bela diri untuk menguasai dunia dan mengalahkan pahlawan! Cuaca berubah sesuai kemauan dan gelombang telapak tangan. Dia yang mengolah teknik abadi dan seni bela diri, yang mungkin bisa mengalahkannya! Xiao Chen adalah seorang penyendiri yang membeli 'Kompendium Kultivasi'. Segera setelah itu, ia menyeberang ke Dunia Tianwu, dunia yang diperintah oleh seni bela diri. Dia kemudian memurnikan pil, menggambar jimat, berlatih formasi, membuat senjata dan mengolah Azure Dragon Martial Soul yang belum pernah terlihat selama ribuan tahun. Ini adalah kisah yang menceritakan tentang legenda yang menarik dan luar biasa!