Lelaki itu menatapnya tajam, lalu tersenyum sinis, seolah mendapat mangsa yang enak untuk santapan makan malam.
Ia berniat mengeluarkan sesuatu dari tas kecilnya, Relya bersiaga siap berteriak ataupun berlari.
"Daripada sendirian di tengah hujan deras, meratapi nasib yang tak jelas, pacarpun tak ada membalas, lebih baik mbak ngeredit motor ke Saya, lagi ada promo loh mbak, gratis helm, jaket, dan juga jas hujan."
Tiba-tiba suara krik-krik jangkrik terdengar. Relya mengerjap-ngerjapkan mata dengan manja, layaknya orang yang tak pernah diberi obat cacing.
⚪⚪⚪
Malika, Ninsa, Adeline, Relya dan Dindra gimana?
Sebenarnya mereka adalah sekumpulan alien yang singgah di bumi untuk melakukan invasi besar-besaran. Tapi tunggu, bahkan alien pun tak mau di setarakan dengan mereka.
Lalu mereka itu apa?
Kamu gak akan tahu, tempe, combro kalo gak baca sendiri.