DIANTARA SEAMIN DAN SEIMAN
8 parts Ongoing Dua hati yang berbeda keyakinan, namun cinta mereka terbatas oleh agama. Ketika perbedaan menjadi tantangan, cinta menjadi kekuatan yang menyatukan mereka.
Asteria Erlettra, seorang mahasiswa semester empat terjebak di antara dua samudera cinta yang berlawanan arah. Antara Altair-pemuda Kristen yang hadir dalam mimpinya dan perlahan memenangkan hatinya. Atau Kenzo-sosok keras kepala yang menjadi musuh bebuyutan Altair, namun memiliki satu kesamaan penting dengannya: iman yang sama, dan keyakinan yang seharusnya menjadi jawaban bagi hati Asteria.
Dalam pusaran rasa, dan keyakinan, Asteria dihadapkan pada pilihan yang bisa mengubah seluruh jalan hidupnya.
Akankah ia menemukan jawaban atas pertanyaan tentang cinta sejati?
Atau justru kisah ini akan berakhir dalam luka dan tragedi?