7 Partes Continúa Delisha. Gadis cantik 17 tahun yang kelewat periang, ceria, dan bawel. Mempunyai kedua orang tua yang menyayanginya, kakak yang selalu melindunginya walau kerap kali adu mulut dengannya, dan sahabat-sahabat yang baik kepadanya. Mimpinya ingin memiliki cinta pertama. Reno, sang ketua OSIS di sekolahnya. Tetapi karena ramalan membuatnya seketika melupakan mimpinya, dan memutuskan untuk mendapatkan sesosok yang diramal oleh sang peramal yang ditemuinya pada saat ia dan sahabatnya tengah berada di pasar malam.
Algata. Pemuda tampan misterius yang kelewat dingin, irit berbicara, dan sedikit kaku. Ia seorang barista di kedai pamannya. Mendadak, ia berurusan dengan gadis super menyebalkan yang tiba-tiba muncul di kehidupannya. Tanpa disadari, ternyata kemunculan gadis itu membawa perubahan besar dalam hidupnya.
Mungkin ini adalah skenario semesta untuk menyatukan mereka berdua satu sama lain. Layaknya naskah skenario film, mereka berdua hanya mengikuti alur cerita yang sudah tertulis dalam skenario tersebut.
Star at : [15/01/2021]
End at : •••
[BENCI SEORANG PLAGIAT! UNTUK ITU MENJAUHLAH🔪]