7 Части Текущие "Jangan cium... jangan cium..."
Brialla terus memperingati dirinya, agar tidak membiarkan pikiran intrusif yang gencar menyerangnya menang tatkala melihat kating idaman melintas di koridor kampus.
"Cium aja... cium aja..."
Kewarasan Bianca terus dicecar oleh pikiran nyeleneh; bahwa mencium kating ganteng itu, mungkin, tidak akan menyebabkan masalah yang begitu besar.
"Jangan cium... cium aja... jangan... cium!"
Lalu pikiran instrusif itu menang.
Di depan banyak orang, Brialla menghadang jalan Priadam lalu berjinjit dan menciumnya.
Sial. Bahkan sebulan telah berlalu, namun namanya masih kerap dijadikan bahan gosip oleh seluruh penghuni kampus.