"Aku mau bilang sesuatu," "Bilang aja, babe, ada apa?" balas laki-laki itu enteng. "Aku suka sama kamu," Mendengar pernyataan gadis itu sukses membuat laki-laki itu kembali terbahak, berkali-kali tangannya menepuk-nepuk meja cafe, jangan tanya bagaimana ekspresi gadis itu saat ini, ia mengerutkan alis, mulutnya menganga tanda ia sangat terkejut dengan reaksi laki-laki didepannya. Setelah beberapa saat tawa laki-laki itupun terhenti, sikunya ia letakkan diatas meja, tangannya menopang kepalanya, matanya menatap lurus kearah gadis itu, sembari tersenyum khas dirinya, hingga kalimat yang keluar dari mulut laki-laki itu sukses membuat tubuh gadis itu terasa tak bertulang. "Tapi gue masih suka mantan gue, babe, gimana dong?" Jika menjadi dia, apa yang akan kamu lakukan? :')All Rights Reserved
1 part