Netra Anugerah : Akademi Dwiastara
27 parts Complete BUKU '1' SERIAL NETRA ANUGERAH
.
.
.
.
.
.
Namaku Mona. Mona Zaina Kala. Aku lahir dari keluarga penyihir. Ayahku seorang Wizard dan Ibuku seorang Enchanter. Ketiga adikku, Bella, Ginerva, dan Lisa, adalah calon penyihir berbakat. Semua anggota keluargaku adalah penyihir.
Tapi aku tidak bisa menggunakan sihir sama sekali.
Untungnya, aku tidak sendiri dalam kondisi aneh ini. Sahabatku, Aimee, Farren, Diandra, dan Agnila juga belum bisa menggunakan sihir di usia 15 tahun. Kami berlima sudah menerima kenyataan dan bersiap dengan kemungkinan terburuk, menjadi manusia Tanpa Faksi.
Namun siapa yang menyangka, Semesta berkata lain. Pada hari Upacara Pemberian Anugerah dan Pembagian Faksi, darah kami mengalir pada batu Bulan Hitam yang membuat kami menjadi anggota Faksi misterius yang tidak pernah terdengar di seluruh Kerajaan Pertiwi.
Lima orang yang tadinya diremehkan karena tidak bisa menggunakan sihir, kini menjadi siswa Akademi Dwiastara, dengan petualangan luar biasa yang menanti. Menjinakkan naga, memasuki Dimensi Lukisan, melawan pasukan teroris, dan menyelamatkan Kerajaan.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
Buku 1 Selesai
Akan bersambung ke Buku 2
Netra Anugerah : Festival Nusantara