Laisal anak yang baik, semua keluarga menyayanginya. Mereka menyayangi Laisal, mencintai gadis tersebut dengan tulus, karena Laisal anak yang "istimewa". Laisal tumbuh dengan penuh kasih sayang, dan Laisal seperti tak diperbolehkan bersedih oleh keluarganya.
Tetapi, apakah Laisal bisa menghadapi dunia luar? Dunia yang penuh dengan orang licik juga kejam, itu yang Laisal tahu dari kedua orang tuanya, tetapi tidak sepenuhnya benar.
Satu orang yang berbeda menurut Laisal, dia baik, ramah, dan dia sempurna dimata Laisal.