{INI CERITA PERTAMA AKU.. SEMOGA KALIAN SUKA... MASIH ON GOING} Cover by: rahmath_15.. Maacih😄 Selamat menikmati cerita tentang diriku. Dimana aku hidup sembilan belas tahun, hidupku tidak pernah dekat sama mahkluk bernama 'laki-laki'. Waktu aku kecil, aku anak pendiam yang selalu mengekori mamahku. Dan satu-satunya lelaki yang aku kenal dan aku sayang adalah 'ayah'. Aku juga sudah masuk pesantren semenjak aku berumur tujuh tahun. Jadi, memang dari awal SD aku tidak pernah sekelas dengan santri putra. Dan alasan kedua, memang aku tidak mau seperti teman-temanku atau seperti novel-novel yang pernah aku baca. Pasti tidak jauh dengan jatuh cinta lalu patah hati. Eits, jangan kalian kira selama aku hidup dua belas tahun di pesantren lantas aku menjadi shalehah. Kalian tahu, seberapa mahalnya hidayah? Nyatanya aku salah satu orang yang ketika hidayah datang, namun aku mengelak dengan alasan lainnya. Bukan karena ilmu di pesantrenku itu tidak ada hikmahnya. Namun karena aku sendiri yang terlalu menyepelekan. Aku juga harus merubah diriku untuk menjadi lebih baik dan ilmu yang aku pelajari tidak sia-sia. Tetapi, takdir Allah memang indah. Ada banyak cara hidayah yang datang kepada manusia. Dan Aku mendapatkan hidayah melalui seseorang. Semua itu ketika dirinya datang ke dalam kehidupanku. "Aku selalu mendo'akan seorang jodoh terbaik di setiap ujung subuhku. Ternyata kamu adalah jawaban dari setiap shalat Dhuha berqunutku." ~Aulia Nur Adilah. "Kamu tahu? Pasangan paling bahagia adalah mereka yang memahami dengan baik tentang perbedaan yang mereka miliki." ~Auzar M. Fadhlan.