Menulis itu salah satu hobi yang tidak semua orang senangi, karena sebagian orang menganggap menulis itu bukan hal yang penting dan tidak menyenangkan. Memang harus di akui suatu hal kecil seperti menulis hanya di lakukan oleh orang-orang yang senang menyendiri. Bagi seorang introvert menulis adalah kehidupannya. Berdiam diri mencari inspirasi, mengungkapkan keresahan, dan mengembalikan suasana hati yang menggembirakan. Seorang introvert sepertiku memang sulit di pahami oleh orang di sekitar, tentunya karena pola hidup yang berbeda dengan yang lain. Menulis sudah menjadi bagian dari perjalanan hidup seorang introvert sepertiku. Aku lebih senang meluapkan emosi positif melalui tulisan karena aku merasa kembali bersemangat setelah menulis. Dan yang terpenting dari tulisanku ini, aku ingin mereka mengenalku melalui tulisan. Menjadi seorang introvert bukan sebuah kutukan, tapi sesuatu yang harus di syukuri.All Rights Reserved