Until The End (Sudah Terbit)
30 parts Complete -Juara 2 event Cinta Samudera Publishing Mei 2023-
"Aku bukan orang yang pintar bicara. Jadi, aku akan to the point. " Ekspresi Ayla terlihat sangat serius, sampai Rio sempat lupa bernapas. "Sebenarnya...aku suka kamu," ucap Ayla.
Bak terkena mantra, Rio langsung mematung laksana stupa.
"Waktu SMA dulu, aku nggak mau pacaran. Aku lagi proses hijrah, belajar pakai jilbab, mau fokus belajar. Tapi hatiku nggak pernah nolak kamu," jelas Ayla. Kepalanya tertunduk semakin dalam supaya Rio tak bisa melihat buncahan perasaannya.
Rio tak mengatakan apapun. Keterkejutan membungkamnya seribu bahasa. Tanpa sadar, diusak-usaknya rambut. Merasa teramat frustrasi. Andai dua belas tahun silam dia mendengar pernyataan cinta ini, pasti dia akan sangat bersuka cita.
Semua berbeda kini.
Rio tersenyum getir, memandangi dua tangannya yang ditautkan di atas meja. Bohong kalau hatinya tak tergetar.
Ayla adalah cinta pertama baginya. Dia cantik, cerdas dan belum pernah menikah. Sedangkan dirinya? Diluar fakta pernikahannya yang hancur berantakan, dia sudah punya tiga putri.
Lalu, ada Maya, mantan istri yang masih selalu merongrong dan secara tersirat, masih memintanya rujuk.
Sebagai lelaki, apa yang harus Rio lakukan?