Cerita ini mengisahkan seorang anak yang ingin menjadi sosok yang terkenal. Setelah keinginannya terwujud, ia menjadi anak yang sombong hingga kehadirannya di kampung itu kerap menghadirkan masalah untuknya dan orangtuanya. Saat ia merasa selalu disalahkan oleh semua orang, ia pun kabur dari rumah untuk mencari ketenangan. Ia bermalam di suatu masjid. Saat di masjid ada pengajian, ia pun mendengarkan materi yang di sampaikan dengan khitmad dan materi yang disampaikan itupun membuatnya teringat kepada orangtuanya dan berlari pulang sambil meneteskan air mata. Didapati ibunya sudah berbaring di rumah sakit dan menghembuskan nafas terakhirnya. Ia pun menyesal dengan yang dilakukannya.