Bunga Mawar. Makna dari nama depan Ocha, Delarosa Waranggani. Dari apa yang Mamanya pernah katakan, bunga mawar itu melambangkan kecantikan perempuan. "Kuncup bunga mawar keliatan cantik dan segar, sama seperti gadis remaja yang beranjak dewasa." Itu adalah kalimat yang pernah Ocha dengar dari Mamanya ketika beliau sedang menyiram tanaman berduri itu suatu hari. Mudah sekali ditebak jika Mama Ocha menyukai tanaman berbunga harum itu, sehingga beliau menamai anak gadisnya dengan makna serupa dengan bunga mawar. Berharap Putri yang di lahirkannya tumbuh menjadi seorang gadis yang bisa menjadi sosok seperti filosofi-filosofi tentang bunga mawar yang begitu populer itu. "Tapi Cha, mawar tetap aja bunga. Dan bunga nggak ada tanpa air, jadi Mama perlu nyiraminnya setiap hari supaya bunganya tetap hidup." Copyrightⓒmaharaninukila Agustus, 2019