175 capítulos Concluído [TAMAT]
[Bagian 1 - Bagian 3 Novel The Crowned Villain's]
Seorang wanita dari dunia modern, Adelaide Aurelie Bonaparte, terlempar ke dalam tubuh Sophia Chay Brunswick, seorang putri bangsawan yang ditakdirkan mengalami kehidupan tragis.
Setelah berkali-kali menjalani siklus kehidupan yang berujung pada kematian, Aurelie memutuskan untuk benar-benar menjadi Sophia dan merancang skenario kemenangan. Dengan kecerdasannya, ia memanipulasi sejarah, membangun kekuatan dalam pengasingan, dan mengubah takdirnya sendiri.
Namun, rencananya terusik oleh dua pria berbahaya-George Vann Hannover, calon suaminya yang penuh obsesi-sosok yang akan mengurungnya dalam pengasingan selama 30 tahun lamanya, dan Leonard Stuart A Tirryon, penyihir agung yang mengikat takdir mereka di berbagai semesta.
Dalam permainan intrik, kekuasaan, dan takdir yang selalu berubah, Sophia harus memastikan bahwa ia tetap menjadi penguasa sejati dalam kisah yang ia jalani.
Sophia bukan pahlawan dalam kisah ini, melainkan penjahat yang paling berjaya, menulis ulang sejarah demi satu tujuan-kemenangan mutlak dan kekuasaan abadi.
Pernahkah kamu membayangkan? Seorang sejarawan jenius yang menguasai seluk-beluk sejarah, memahami setiap intrik politik, dan mengetahui akhir dari setiap tokoh, tiba-tiba terlempar ke dalam kisah yang hanya ia kenal sebagai bagian dari masa lalu.
Dengan pengetahuannya yang luas, ia bukan sekadar pengamat, tetapi menjadi dalang yang mengubah jalannya peristiwa.
Seolah-olah, dalam dunia yang baru ini, ia bukan lagi manusia biasa-melainkan dewi yang menentukan takdir, mengendalikan skenario, dan menulis ulang sejarah sesuai kehendaknya.