Ada dua hal yang menjadi penyebab Sandra Hanif uring-uringan selama beberapa hari terakhir. Yang pertama, tugas riset serta desain yang menggunung dan harus dikumpulkan sebelum ujian tengah semester. Jika tidak, ia harus siap-siap mengucapkan sayonara pada kesempatannya untuk sidang sarjana semester depan. Yang kedua, Brian Andara, kekasihnya selama empat tahun terakhir yang ketahuan sedang berkencan dengan gadis yang tidak lain adalah adik tingkat mereka, sehingga status Brian Andara pun berubah menjadi mantan kekasih.
Ingin membuktikan pada Brian Andara bahwa ia bisa bahagia tanpanya, Sandra Hanif akhirnya berhasil menemukan sosok rebound yang tepat di diri laki-laki yang dikenalnya di kencan buta, Abel Gani. Yang perlu dilakukannya hanya satu, ia tidak boleh benar-benar jatuh cinta pada Abel Gani.
.
On Going - Bagi teman-teman yang sudah berbaik hati memberikan waktunya untuk membaca dan menambahkan Let's Not Falling in Love ke reading list kalian, terima kasih banyak!