Bagi Anita bergabung dengan komunitas motor dikantornya adalah hal yang paling tepat untuk menghilangkan kejenuhan yang dirasakan selama ini. Mengingat di akhir pekan Anita selalu mendapatkan jajahan Jepang yaitu kerja Romusha dari ayahnya. Mengapa demikian, pertama ayahnya memang seperti orang Jepang berkulit putih, hidung mancung, mata sipit dan suka dengan hal-hal yang berbau aesthetic dan vitage. Yang kedua ayahnya pernah tinggal di Jepang kurang lebih selama tiga bulan lamanya, dan yang ketiga dirinya tidak pernah mendapat kan reward apapun dari sang ayah atas pekerjaan yang telah diselesaikan oleh Anita. Disamping alasan diatas tujuan Anita bergabung dengan komunitas ini, ingin membuat dirinya seperti burung yang bisa bebas terbang ke seluruh penjuru dunia sekaligus mempererat tali silaturahmi sesama anggota dan menambah teman baru serta meningkatkan wawasan dengan saling bertukar pikiran. Namun siapa sangka dalam trip menuju Jogja, Anita bertemu dengan sosok lelaki yang bernama Gandhi Ismoyono yang selama ini ia cari-cari keberadaanya nya lima tahun terakhir. Mungkinkah mereka akan saling mengenali satu sama lain? Atau berpura-pura lupa dalam ikatan kerinduan? ***