Dalam diamnya destra posesif Dalam bungkamnya dia meneriakkan janika itu miliknya. Kata bebas, terserah adalah kata lain dari jangan macam-macam. Pikiran janika berputar-putar tidak wajar Apa yang destra inginkan? Kepergiannya atau ketetapannya? Kebebasan atau kepemilikan? "kamu bebas, jan" Janika menatap bingung pemuda dihadapannya "maksud kamu? Kita berhenti?" "bukan. Kamu bebas ngapain aja asal kamu bahagia." "kamu pengen aku menetap apa pergi?" Satu kalimat jangan pergi saja janika akan menetap untuk selamanya. Tumbuh bersama destra. "terserah kamu. Kamu boleh pergi kalo udah ada yang lebih." jawab destra enteng seperti sedang bercanda. Sumpah demi kerang! Bawah sadar janika menatap berang sosok manusia dihadapannya. Berniat menubruk dengan sumpah serapah yang tertahan dipangkal lidah. Gadis itu tampak mengatur napasnya. Meredam emosinya lalu tersenyum. Huuuuufttt Menetralisir sesak didadanya. "terserah aku ya? Aku pilih menetap." Jawabnya mantap. Persetan jika pilihannya membuatnya sakit. Janika tetap hidup dan tumbuh meski tanpa destra. Tapi tidak yakin bisa berkembang.