Dera Winara yang bekerja sebagai Financial Analyst tidak menyangka mendapatkan lamaran dadakan yang kecepatannya diyakini melebihi kemampuan analisanya selama bekerja. Lamaran dari seorang Hanniel Tallis si pria minim ekspresi yang selama ini tidak pernah menawarkan dirinya status lebih dari sekedar teman. Alasan Dera Winara mau menerima lamaran dadakan ini, karena dia percaya cinta akan tumbuh seiring berjalannya waktu, bisa dibangun atas kemauan dua insan. Di perjalanan rumah tangganya Dera akhirnya menyadari hanya sebagai pelarian saja, masih adakah asa saat cinta tak kunjung tiba ?