12 parts Ongoing Hari itu, bus tua berhenti di tengah jalan desa yang sepi. Dari dalamnya turun seorang pemuda dengan kemeja sederhana, membawa koper dan wajah penuh tekad. Namanya Junghwan, dokter muda yang baru saja ditugaskan ke desa yang asing baginya. Dia tidak tahu, langkah pertamanya di tanah yang sunyi itu akan mengubah segalanya.
Di sisi jalan, seorang wanita muda berdiri bersama neneknya. Rambut hitam panjang, senyum manis, mata yang seolah memantulkan cahaya matahari. Pharita-guru sekolah desa yang dikenal berhati hangat, namun sulit didekati. Senyumnya bisa meluluhkan siapa pun, tapi hatinya seperti tembok yang sulit ditembus.
Dan tidak jauh dari mereka, seorang pria berseragam polisi berdiri memperhatikan. Jihoon. Polisi muda desa yang selama ini diam-diam menyimpan rasa pada Pharita. Baginya, desa ini sederhana, tapi kehadiran Pharita membuat hidupnya berarti.
Hari itu, jalan desa yang biasanya tenang mendadak jadi panggung pertemuan.
Insiden kecil mempertemukan mereka bertiga. Canda, tegangan, bahkan tatapan yang menyimpan rahasia.
Tidak ada yang tahu, apakah pertemuan itu hanyalah kebetulan... ataukah awal dari sebuah kisah yang akan mengubah hati mereka selamanya.
Sebab di desa ini, cinta, tawa, dan luka akan berjalan beriringan.
Dan hati siapa yang akhirnya dipilih, masih menjadi misteri.