55 parts Complete Bagaimana jadinya ketika kamu harus menikah dengan laki-laki yang belum selesai dengan masa lalunya dan harus hidup menjadi bayang-bayang orang lain?
Begitulah yang dihadapi ALEA ELFASYA. Seorang gadis yang selalu mendapatkan perlakuan tak menyenangkan dari orang-orang terdekatnya karena kepergian saudaranya.
Hingga suatu ketika ia dipaksa menikah dengan laki-laki yang menambah penderitaan Alea.
Dengan DEVANO PRINCE LAURENT, seseorang yang tumbuh dalam keluarga yang menjunjung tinggi kesempurnaan, pewaris Laurent's Group, dan menjabat sebagai CEO di usia muda. Di mata dunia, Devano adalah sosok sempurna: tampan, kaya, dan jenius. Namun, di balik segala pencapaiannya, ada sesuatu yang hilang, yaitu hati nurani.
Hidup Prince awalnya sangat bahagia dan sempurna. Laki-laki itu memiliki seorang gadis cantik yang telah berhasil merajai hatinya. Hubungan mereka awalnya baik-baik saja. Sampai suatu ketika, sebuah kecelakaan merenggut kebahagiaan dan gadis yang dicintainya.
"Aku istri kamu, dia cuma tunangan kamu. Dia udah meninggal, dan aku masih bernapas di hadapan kamu. Tapi kenapa seperti aku yang mati di mata kamu"
"Cinta saya sudah habis untuk Zaviya, hanya Zaviya dan selamanya untuk Zaviya. Kamu hanya wanita asing yang wajahnya mirip dengan Zaviya dan berhasil masuk ke kehidupan saya"