Kata orang, pondok pesantren adalah tempat yang membosankan lagi menyeramkan. Tapi hal itu tidak berlaku di Pondok Pesantren Al Hijr, terlebih lagi di kamar Salahudin Al Ayyubi. Kamar unik yang dihuni 8 lelaki dengan berbagai sifat. Ragam sifat yang mereka miliki, menghiasi seluruh pelosok pesantren. Warna-warninya sanggup membuat siapa pun yang melihatnya tersenyum dan tertawa bersamanya. Mulai dari yang tegas dan disiplin hingga si pencair suasana. Banyak kisah yang terjadi dalam keseharian mereka, menjadi memori berharga yang tak terbayarkan. Suka dan duka, semua pesona dan kisah pesantren terangkum dalam kisah drama-komedi mereka, sang Şaghirul Mujahidun.
45 parts